home sulsel

Pemotongan Batu Dilakukan, Jalur Maros-Bone Kembali Ditutup

Minggu, 13 Agustus 2023 - 19:07 WIB
Jalan Poros Maros-Bone bakal kembali ditutup total Senin besok, (14/8/20223). Penutupan ini karena adanya proses pemotongan baju. Foto: Dok/Sindo Makassar
Jalan Poros Maros-Bone bakal kembali ditutup total Senin besok, (14/8/20223). Penutupan ini dilakukan di Jembatan Pattunuang Asue, Desa Samangki, Kecamatan Simbang, Kabupaten Maros.

Semtara yang dari arah Kabupaten Bone mulai akan dilakukan penutupan di depan Rumah Makan Al Fathir, Desa Limapoccoe, Kecamatan Cenrana, Kabupaten Maros.

Baca Juga: 3 Rumah Terbakar di Maros, Seorang Warga Ditemukan Tewas

Dengan penutupan jalan ini, kendaraan dari arah Maros maupun sebaliknya tak bisa melintas sama sekali.

Kasat Lantas Polres Maros, AKP Suprianto mengatakan, penutupan jalan dilakukan karena pihak pengerjaan jalan kembali akan melakukan pemotongan batu. Kali ini pemotongan batu akan dilakukan di daerah Hutan Karaenta.

“Sehubungan dengan Pekerjaan Cutting Batu di daerah Hutan Karaenta sangat berbahaya bagi kendaraan yang melintas, makanya akan dilaksanakan penutupan lalu lintas total,” katanya.

Dia menyebutkan, penutupan jalan akan dimulai pukul 08.00 - 20.00 Wita. Penutupan dilaksanakan berlangsung hanya sehari. Hanya pada tanggal 14 Agustus 2023 (1 hari).
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya