home sulsel

Peringati HUT RI, Akrab Gelar Turnamen Sepak Bola se-Kelurahan Mangasa

Minggu, 13 Agustus 2023 - 22:00 WIB
Komunitas Anak Kreatif Bontomanai (Akrab) menyambut HUT RI yang ke-78 dengan menggelar lomba sepak bola. Foto: Istimewa
Peringatan HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke-78 menjadi momen penting bagi masyarakat Indonesia. Selain memperingati ulang tahun kemerdekaan, HUT RI selalu diiasi dengan berbagai acara dan lomba.

Biasanya, perlombaan yang selalu ada tiap tahunnya adalah domino, makan kerupuk, sepak bola, dan lainnya. Hal itulah yang dilakukan masyarakat Bontomanai ORW 5 Kelurahan Mangasa Kecamatan Tamalate, Kota Makassar.

Di sana, berbagai kegiatan yang diinisiasi Komunitas Anak Kreatif Bontomanai (Akrab) menyambut HUT RI yang ke-78 digelar. Lomba yang diadakan oleh Akrab salah satunya adalah turnamen sepak bola se-Kelurahan Mangasa, Kecamatan Tamalate.



Menariknya turnamen sepak bola ini diisi anak-anak usia belasan tahun, sehingga permainan mengundang gelak tawa. Hal ini dilakukan panitia untuk memeriahkan dan juga mengikut sertakan masyarakat dalam memperingati Hari Kemerdekaan.

Baca juga: Honda Carnival Jagoan Kota Bakal Semarakkan Hari Kemerdekaan RI ke-78

Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya