home sulsel

Lomba Dayung Semarakkan Hari Kemerdekaan di Bontoa Maros

Kamis, 17 Agustus 2023 - 17:29 WIB
Kurang lebih 100 orang mengikuti lomba mendayung yang digelar di Dermaga Sabang, Kecamatan Bontoa, Kabupaten Maros, Kamis (18/8/2022). Foto/Najmi S Limonu
Kurang lebih 100 orang mengikuti lomba mendayung yang digelar di Dermaga Sabang, Kecamatan Bontoa, Kabupaten Maros, Kamis (18/8/2022). Lomba mendayung ini digelar untuk memeriahkan perayaan HUT ke-78 Republik Indonesia.

Pantauan langsung awak media, area perlombaan dipenuhi oleh masyarakat berbagai kalangan yang ingin menyaksikan langsung perlombaan ini.

Baca Juga:Sekolah Islam Athirah Gelar Upacara HUT ke-78 RI di Tiga Wilayah

Sementara peserta nampak mempersiapkan peralatan yang akan digunakan untuk berlomba. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Wakil Bupati Maros, Suhartina Bohari.

Suhartina mengatakan, kegiatan ini sudah berlangsung selama 2 tahun. Dia menyebutkan pihaknya akan memberikan dukungan penuh, dan bantuan dana agar Kegiatan ini bisa dilakukan setiap tahun.

"Kita berharap dengan adanya perlombaan seperti bisa melahirkan atlet-atlet dayung di kabupaten Maros," harapnya.

Sementara itu, salah seorang panitia, Saharuddin menyebutkan lomba dayung ini berlangsung selama dua hari. "Ada sekitar 100 peserta yang mengikuti kegiatan ini," ujarnya.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya