home sulsel

Muhammad Aras Beri Bekal Bacaleg PPP Bulukumba Menangkan Pemilu 2024

Senin, 18 September 2023 - 14:30 WIB
Anggota DPR RI, Muh Aras saat memberikan pembekalan kepada kader PPP Bulukumba. Foto: IST
Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Bulukumba menggelar Rapat Koordinasi terkait tahapan Pemilu 2024. Agenda tersebut berlangsung secara internal dan dihadiri oleh Muhammad Aras selaku perwakilan DPP.

Plt Ketua DPC PPP Bulukumba, Vikra Zulfikar Askarmemimpin langsung Rakorda ini. Dalam kesempatan itu, Zulfikar memperkenalkan Muhammad Aras untuk membahas strategi pemenangan PPP dalam Pemilu 2024 di wilayah Kabupaten Bulukumba.

"Rapat koordinasi ini sebagai langkah awal dalam merumuskan strategi yang solid dan terorganisir untuk menghadapi perhelatan demokrasi yang akan datang. Rapat ini menjadi bukti komitmen partai untuk mencapai kemenangan yang diinginkan di Kabupaten Bulukumba," katanya.

Baca Juga:Tolak Rekayasa LPJ Pemilu, Sekretaris PPS di Luwu Malah Terancam Dipecat

Muhammad Aras menjelaskan pentingnya persiapan teknis dan strategis bagi calon legislatif (Bacaleg) dan seluruh Pengurus Anak Cabang (PAC) dalam memenangkan Pemilu.

"Pemaparan teknis dan strategis yang saya sampaikan kepada Bacaleg dan seluruh PAC ini merupakan usaha kita dalam memenangkan pemilu, khususnya legislatif di Kabupaten Bulukumba," katanya.

Anggota DPR RI ini menekankan bahwa struktur partai adalah mesin penggerak utama dalam meraih kemenangan. Ia mengimbau agar struktur partai tetap solid dan menjalankan satu komando sesuai perintah partai.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya