home sulsel

Bupati Fahsar Pimpin Pembentukan IKA Unhas di Bone

Rabu, 22 Februari 2023 - 12:33 WIB
Bupati Bone, Andi Fahsar Padjalangi memimpin rapat pembentukan Ika Unhas Bone, Selasa (22/2/2023). Foto/Sindo Makassar/Justang Muhammad
Ikatan Alumni (IKA) Universitas Hasanuddin (Unhas) Kabupaten Bone terbentuk. Rencana Musda akan berlangsung di Hotel Novena, Kota Watampone, Minggu, 26 Februari 2023 mendatang.

Panitia acara Musda IKA Unhas Kabupaten Bone telah melakukan rapat pemantapan di rumah jabatan Bupati Bone, Jalan Petta Ponggawae, Kota Watampone, Selasa (22/2/2023) malam.

Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Bupati Bone, Andi Fahsar M Padjalangi, dihadiri sejumlah pejabat yang merupakan alumni Unhas.

Baca juga: Semarak Baksos IKA Unhas Sulbar: Sunatan Massal hingga Operasi Bibir Sumbing

Andi Fahsar yang juga alumni Fakultas Sosial Politik 1982, sekaligus inisiator Musda IKA Unhas berpesan agar ikatan alumni ini menjadi wadah berhimpun yang baik. Bone harus memperlihatkan contoh yang baik bahwa lembaga ini ada dan menjadi wadah pemersatu, wadah yang memiliki potensi.

Untuk itulah dia mengajak menyukseskan musda dengan seluruh rangkaiannya. Sementara pelantikan pengurus yang terpilih nantinya akan dihadiri oleh Ketua Umum IKA Unhas, Andi Amran Sulaiman.

"Tujuan kita ini untuk menjaga silaturahim kita kemudian mengangkat harkat citra almamater kita di mana alumninya berkontribusi dan bermanfaat untuk masyarakat," kata Bupati Bone yang juga Ketua IKA FISIP Unhas Makassar.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Topik Terkait :
ika unhas bupati bone
Berita Terkait
Berita Lainnya
berita lainnya