home sulsel

Hasil Pileg 2024, Perindo Raih 10 Kursi DPRD di Sulsel

Senin, 11 Maret 2024 - 16:20 WIB
Pengurus Perindo Sulsel. Foto: Muhaimin
Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Sulsel meraih total 10 kursi di Pileg 2024. Raihan ini menurun ketimbang 2019 lalu yang mengamankan 22 kursi.

Perindo Sulsel hanya meraih kursi di 8 kabupaten/kota di Sulsel. Kabupaten Sidrap dan Toraja Utara masing-masing mengamankan 2 kursi.

Sementara Kota Makassar, Kabupaten Gowa, Jeneponto, Bone, Tana Toraja, dan Luwu hanya satu kursi.

"Di Makassar 1 kursi, Gowa 2, Jeneponto 1, Bone 1, Sidrap 2, Toraja 1, Toraja Utara 2, Luwu 1," kata Hasanuddin Usman, Bendahara DPW Perindo Sulsel saat ditemui di Hotel Claro saat rekapitulasi suara tingkat provinsi.

Adapun Perindo yang punya kursi di Takalar, Parepare, Pinrang dan Enrekang saat ini, hilang di 2024.

"Khusus di Sidrap, kita mampu bertambah kursinya. Sebelumnya kan satu kursi, sekarang kita dapat 2 kursi," jelas Hasan.

Perolehan kursi Perindo di Luwu menurun drastis. Pada 2019 lalu, mereka mampu mendapatkan jabatan Wakil Ketua DPRD Luwu dengan 4 kursi.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya