home sulsel

Kerajinan Khas Sidrap Dipamerkan di Inacraft 2023 Jakarta

Rabu, 01 Maret 2023 - 19:18 WIB
Bupati Sidrap, Dollah Mando bersama sejumlah pejabat Pemkab Sidrap di ajang Inacraft di Jakarta. Foto/Humas Pemkab Sidrap
Berbagai kerajinan khas Kabupaten Sidrap ikut dipamerkan di Internasional Handicraft Trade Fair (Inacraft) 2023 di Jakarta Convention Center Senayan, Rabu (1/3/2023).

Pameran produk kerajinan terbesar di Asia Tenggara ini dibuka langsung Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno.

Bupati Sidrap, Dollah Mando didampingi pejabat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sidrap seperti Kadis Perdagangan dan Perindustrian, Ahmad Dollah, Kadis Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata, Indah Said Roem, dan Ketua Dekranasda Sidrap, Suhara Dollah turut hadir dalam kegiatan.

Baca juga: Bupati Sidrap Terima Penghargaan Piala Adipura dari Menteri LHK

“Harapan kita produk kerajinan Sidrap bisa dikenal di kancah nasional dan memberikan nilai tambah bagi pengrajin-pengrajin binaan Dekranasda, apalagi 2023 ini Sulsel jadi ikon pameran Inacraft,” katanya.

Dia juga mengapresiasi keikutsertaan Dekranasda Sidrap pada pameran Inacraft ini sebagai ajang perkenalan produk khas Bumi Nene Mallomo ini.

Sementara itu, Kepala Disdagrin Sidrap, Ahmad Dollah mengungkap, kerajinan Sidrap yang ditampilkan yakni kerajinan tenun sutera, kerajinan berbahan eceng gondok, batu cobek, alat musik kecapi dan lain-lain.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Topik Terkait :
pemkab sidrap inacraft
Berita Terkait
Berita Lainnya
berita lainnya