Dukung Green Tourism, SPKLU Pertama di Kawasan Wisata Malino Siap Beroperasi
Kamis, 03 Agu 2023 22:09

SPKLU PLN ULP Malino terletak di kawasan wisata Malino, Kabupaten Gowa memiliki kapasitas daya 7,7 kW dan siap melayani isi daya kendaraan listrik. Foto/Dok PLN
MAKASSAR - PT PLN (Persero) menghadirkan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) pertama di kawasan wisata Malino, Kabupaten Gowa. SPKLU yang terletak di kantor PLN Unit Layanan Pelanggan (ULP) Malino tersebut ditujukan untuk mendukung wisata ramah lingkungan atau green tourism sekaligus mempercepat ekosistem kendaraan listrik (electric vehicle/EV) di kawasan wisata tersebut.
General Manager PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara dan Sulawesi Barat (UID Sulselrabar), Moch. Andy Adchaminoerdin, menjelaskan PLN berkomitmen untuk mendukung wisata ramah lingkungan dengan kendaraan bebas polusi, dan juga sekaligus mempercepat ekosistem kendaraan listrik di kawasan wisata Kota Bunga Malino, Kabupaten Gowa.
"Bagi masyarakat yang ingin ke Malino menggunakan kendaraan listrik kini tidak perlu khawatir lagi, silahkan melakukan pengisian daya di SPKLU PLN ULP Malino," ungkap Andy.
Andy mencatat SPKLU PLN ULP Malino memiliki kapasitas daya 7,7 kiloWatt (kW) dan siap beroperasi melayani kendaraan listrik yang ingin mengisi daya. Dirinya menambahkan per Agustus 2023, terdapat delapan SPKLU yang berada di wilayah kerja PLN UID Sulselrabar.
Adapun SPKLU tersebar di PLN ULP Mattoanging, PLN UP3 Makassar Selatan, Kantor Gubernur Sulawesi Selatan di Kota Makassar, PLN ULP Malino di Kabupaten Gowa, PLN UP3 Parepare di Kota Parepare, PLN ULP Palopo di Kota Palopo, PLN ULP Kolaka di Kabupaten Kolaka dan PLN ULP Wuawua, di Kota Kendari.
"Target dalam wilayah kerja PLN UID Sulselrabar, akan ada 11 SPKLU yang terintegrasi di jalan trans Sulawesi sampai akhir tahun 2023. Oleh karena itu, PLN UID Sulselrabar akan menambah tiga fasilitas SPKLU lagi, yakni di Makassar, Sungguminasa dan Malili," pungkas Andy.
Ia optimis hadirnya SPKLU di kawasan Wisata Kota Bunga Malino ini dapat mendukung masyarakat yang beralih menggunakan kendaraan listrik. Apalagi kata Andy, persentase Energi Baru Terbarukan (EBT) di sistem kelistrikan Sulawesi Bagian Selatan sudah mencapai 41,6%.
General Manager PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara dan Sulawesi Barat (UID Sulselrabar), Moch. Andy Adchaminoerdin, menjelaskan PLN berkomitmen untuk mendukung wisata ramah lingkungan dengan kendaraan bebas polusi, dan juga sekaligus mempercepat ekosistem kendaraan listrik di kawasan wisata Kota Bunga Malino, Kabupaten Gowa.
"Bagi masyarakat yang ingin ke Malino menggunakan kendaraan listrik kini tidak perlu khawatir lagi, silahkan melakukan pengisian daya di SPKLU PLN ULP Malino," ungkap Andy.
Andy mencatat SPKLU PLN ULP Malino memiliki kapasitas daya 7,7 kiloWatt (kW) dan siap beroperasi melayani kendaraan listrik yang ingin mengisi daya. Dirinya menambahkan per Agustus 2023, terdapat delapan SPKLU yang berada di wilayah kerja PLN UID Sulselrabar.
Adapun SPKLU tersebar di PLN ULP Mattoanging, PLN UP3 Makassar Selatan, Kantor Gubernur Sulawesi Selatan di Kota Makassar, PLN ULP Malino di Kabupaten Gowa, PLN UP3 Parepare di Kota Parepare, PLN ULP Palopo di Kota Palopo, PLN ULP Kolaka di Kabupaten Kolaka dan PLN ULP Wuawua, di Kota Kendari.
"Target dalam wilayah kerja PLN UID Sulselrabar, akan ada 11 SPKLU yang terintegrasi di jalan trans Sulawesi sampai akhir tahun 2023. Oleh karena itu, PLN UID Sulselrabar akan menambah tiga fasilitas SPKLU lagi, yakni di Makassar, Sungguminasa dan Malili," pungkas Andy.
Ia optimis hadirnya SPKLU di kawasan Wisata Kota Bunga Malino ini dapat mendukung masyarakat yang beralih menggunakan kendaraan listrik. Apalagi kata Andy, persentase Energi Baru Terbarukan (EBT) di sistem kelistrikan Sulawesi Bagian Selatan sudah mencapai 41,6%.
(TRI)
Berita Terkait

News
PLN Latih Pemuda Desa di Gowa Melek AI dan Public Speaking
Dengan mengusung tema B-Power – "Mulai dari Desa untuk Indonesia Maju", PLN bekerja sama dengan Kelas Bebas Bicara menggelar pelatihan untuk pemuda di Gowa.
Jum'at, 18 Jul 2025 18:50

News
PLN Gandeng Kejaksaan Tinggi se-Sulselrabar untuk Wujudkan Kedaulatan Energi
PT PLN (Persero) terus memperkuat komitmennya dalam meningkatkan layanan kelistrikan dan mempercepat transisi energi berbasis prinsip Good Corporate Governance (GCG).
Senin, 14 Jul 2025 19:09

News
GI & SUTT Kolonedale-Bungku Beroperasi, Ekonomi Morowali Siap Melaju
Pemkab Morowali menyambut baik dan memberikan apresiasi atas keberhasilan pengoperasian (energize) Gardu Induk (GI) 150 kV Bungku dan Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 150 kV Kolonedale–Bungku.
Minggu, 13 Jul 2025 14:27

News
Khitan Sehat Ceria PLN Lampaui Target, Diikuti 110 Anak
PLN UID Sulselrabar bekerjasama YBM PLN menggelar kegiatan khitan massal gratis bertajuk "Khitan Sehat Ceria, Muharram Bercahaya 1447 H", Kamis (10/7) kemarin.
Jum'at, 11 Jul 2025 13:59

Sulsel
Beautiful Malino 2025 Tonjolkan Keindahan Alam dan Kebudayaan, Harap Kembali Masuk KEN
Event pariwisata tahunan Pemerintah Kabupaten Gowa, Beautiful Malino 2025 akhirnya resmi digelar dan dibuka di Kawasan Hutan Pinus Malino, Rabu (9/7) tadi malam.
Kamis, 10 Jul 2025 08:39
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Dua Langkah Strategis Adira Finance untuk Pertumbuhan Berkelanjutan
2

Perkuat Budaya Anti-Fraud, Pertamina Sulawesi Gelar Sharing Session Bersama Kejaksaan & BPKP
3

Serentak se-Indonesia, Imigrasi Polman Gelar Operasi Wiraswaspada
4

Satgas PASTI Bongkar Penipuan OMC Palsu di Indonesia
5

PLN Latih Pemuda Desa di Gowa Melek AI dan Public Speaking
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Dua Langkah Strategis Adira Finance untuk Pertumbuhan Berkelanjutan
2

Perkuat Budaya Anti-Fraud, Pertamina Sulawesi Gelar Sharing Session Bersama Kejaksaan & BPKP
3

Serentak se-Indonesia, Imigrasi Polman Gelar Operasi Wiraswaspada
4

Satgas PASTI Bongkar Penipuan OMC Palsu di Indonesia
5

PLN Latih Pemuda Desa di Gowa Melek AI dan Public Speaking