Aksi Bersih Pantai di Parepare, Pertamina & Relawan Angkut 8 Ton Sampah
Kamis, 21 Agu 2025 11:55
Pertamina menggelar aksi Coastal Clean Up di Pantai Belakang FT Parepare. Hasilnya, sebanyak 8 ton sampah berhasil diangkut dari wilayah pesisir. Foto/IST
PAREPARE - Kepedulian terhadap lingkungan kembali ditunjukkan oleh PT Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi. Melalui Fuel Terminal (FT) Parepare, perusahaan ini menggelar aksi Coastal Clean Up di Pantai Belakang FT Parepare. Hasilnya, sebanyak 8 ton sampah berhasil diangkut dari wilayah pesisir berkat kolaborasi lintas sektor dan partisipasi ratusan relawan.
Kegiatan bersih-bersih pantai ini melibatkan berbagai pihak, antara lain Dinas Lingkungan Hidup Kota Parepare, Kelurahan Watang Soreang, Kelurahan Lakessi, LSM Yayasan Cahaya Pelita Sehati, Brigif Badik Sakti, Polsek Soreang, Kodim 1405 Parepare, Camat Soreang, Akper Fatima, mahasiswa KKN UNHAS 114, serta masyarakat sekitar.
Mereka bersama-sama mengangkat sampah seperti plastik sekali pakai, styrofoam, jaring bekas nelayan, kayu, hingga limbah rumah tangga yang terbawa arus laut. Untuk mengangkut timbunan sampah dalam jumlah besar, kegiatan ini juga didukung oleh alat berat berupa eskavator.
Fuel Terminal Manager FT Parepare, Adhi Warsito, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk komitmen perusahaan dalam menjaga kelestarian lingkungan.
“Kami tidak hanya fokus pada operasional energi, tetapi juga memastikan lingkungan di sekitar wilayah kerja kami tetap terjaga. Kolaborasi ini membuktikan bahwa menjaga pantai bukan hanya tugas satu pihak, melainkan tanggung jawab bersama,” jelasnya.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Parepare, Susianna, mengapresiasi upaya Pertamina dan seluruh relawan yang terlibat dalam aksi ini.
“Kolaborasi ini menjadi contoh nyata kepedulian semua pihak dalam menjaga lingkungan. Sampah laut adalah tantangan serius yang membutuhkan sinergi bersama. Kami berharap kegiatan seperti ini dapat berkelanjutan dan semakin meningkatkan kesadaran masyarakat untuk mengurangi sampah dari sumbernya,” ungkapnya.
Tak hanya menjadi langkah konkret untuk menjaga kebersihan pesisir, kegiatan ini juga membawa nilai edukatif bagi masyarakat, terutama generasi muda, tentang pentingnya mengurangi penggunaan plastik sekali pakai dan membuang sampah pada tempatnya.
Area Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi, Tengku Muhammad Rum, menjelaskan bahwa kegiatan ini sejalan dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) poin 14: Ekosistem Laut, yang menekankan pelestarian sumber daya laut dan pesisir.
Dengan semangat gotong royong yang ditanamkan, Pertamina Patra Niaga FT Parepare berharap kegiatan ini bisa menjadi agenda rutin yang menginspirasi lebih banyak pihak untuk turut menjaga kebersihan laut dan pantai, khususnya di Parepare dan sekitarnya.
Kegiatan bersih-bersih pantai ini melibatkan berbagai pihak, antara lain Dinas Lingkungan Hidup Kota Parepare, Kelurahan Watang Soreang, Kelurahan Lakessi, LSM Yayasan Cahaya Pelita Sehati, Brigif Badik Sakti, Polsek Soreang, Kodim 1405 Parepare, Camat Soreang, Akper Fatima, mahasiswa KKN UNHAS 114, serta masyarakat sekitar.
Mereka bersama-sama mengangkat sampah seperti plastik sekali pakai, styrofoam, jaring bekas nelayan, kayu, hingga limbah rumah tangga yang terbawa arus laut. Untuk mengangkut timbunan sampah dalam jumlah besar, kegiatan ini juga didukung oleh alat berat berupa eskavator.
Fuel Terminal Manager FT Parepare, Adhi Warsito, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk komitmen perusahaan dalam menjaga kelestarian lingkungan.
“Kami tidak hanya fokus pada operasional energi, tetapi juga memastikan lingkungan di sekitar wilayah kerja kami tetap terjaga. Kolaborasi ini membuktikan bahwa menjaga pantai bukan hanya tugas satu pihak, melainkan tanggung jawab bersama,” jelasnya.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Parepare, Susianna, mengapresiasi upaya Pertamina dan seluruh relawan yang terlibat dalam aksi ini.
“Kolaborasi ini menjadi contoh nyata kepedulian semua pihak dalam menjaga lingkungan. Sampah laut adalah tantangan serius yang membutuhkan sinergi bersama. Kami berharap kegiatan seperti ini dapat berkelanjutan dan semakin meningkatkan kesadaran masyarakat untuk mengurangi sampah dari sumbernya,” ungkapnya.
Tak hanya menjadi langkah konkret untuk menjaga kebersihan pesisir, kegiatan ini juga membawa nilai edukatif bagi masyarakat, terutama generasi muda, tentang pentingnya mengurangi penggunaan plastik sekali pakai dan membuang sampah pada tempatnya.
Area Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi, Tengku Muhammad Rum, menjelaskan bahwa kegiatan ini sejalan dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) poin 14: Ekosistem Laut, yang menekankan pelestarian sumber daya laut dan pesisir.
Dengan semangat gotong royong yang ditanamkan, Pertamina Patra Niaga FT Parepare berharap kegiatan ini bisa menjadi agenda rutin yang menginspirasi lebih banyak pihak untuk turut menjaga kebersihan laut dan pantai, khususnya di Parepare dan sekitarnya.
(TRI)
Berita Terkait
Ekbis
Pertamina Perkuat Pasokan LPG 3 Kg, Jaga Ketersediaan di Wajo
Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi memastikan langkah penguatan pasokan LPG 3 kilogram (LPG subsidi) di Kota Sengkang, Kabupaten Wajo, terus dilakukan secara terukur
Kamis, 15 Jan 2026 16:06
News
Isi BBM Sambil Rayakan Natal, Santa Claus Sambut Pelanggan di SPBU
Perayaan Natal di SPBU Pertamina 74.951.19 Paal Dua, Kota Manado, pada Rabu (25/12/2025), berlangsung hangat dan penuh keceriaan.
Kamis, 25 Des 2025 19:29
News
Pertamina Tambah Pasokan Biosolar di Makassar Hadapi Lonjakan Akhir Tahun
Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi memastikan ketersediaan BBM jenis Biosolar di wilayah Makassar dan sekitarnya dalam kondisi aman dan mencukupi.
Selasa, 23 Des 2025 15:26
News
SPBU Nelayan Donggala, Wujud Nyata Keadilan Energi di Pesisir
Pemerintah terus berupaya menghadirkan keadilan energi sekaligus mendorong pemerataan ekonomi hingga wilayah pesisir.
Senin, 22 Des 2025 23:46
News
Pertamina Tambah Alokasi LPG 3 Kg di Sulut dan Gorontalo Jelang Nataru
Total tambahan alokasi LPG 3 kg yang disiapkan mencapai 191.837 tabung. Rinciannya, sebanyak 151.751 tabung dialokasikan untuk Sulawesi Utara dan 40.086 tabung untuk Gorontalo.
Rabu, 17 Des 2025 12:23
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Guru Besar Unhas Nilai Penempatan Polri di Bawah Presiden Sudah Konstitusional
2
Pemkab Maros Terima Piagam UHC Award 2026
3
Amankan Pasokan BBM dari Poso, Polres Luwu Timur Siagakan Personel di 3 SPBU Utama
4
DPRD Sulsel Dalami Persoalan Dampak Penghentian Dana Sharing Bantuan PBI BPJS di Jeneponto
5
Ray Suryadi Desak Pemkot Makassar Segera Lakukan Perbaikan Total Pasar Paotere
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Guru Besar Unhas Nilai Penempatan Polri di Bawah Presiden Sudah Konstitusional
2
Pemkab Maros Terima Piagam UHC Award 2026
3
Amankan Pasokan BBM dari Poso, Polres Luwu Timur Siagakan Personel di 3 SPBU Utama
4
DPRD Sulsel Dalami Persoalan Dampak Penghentian Dana Sharing Bantuan PBI BPJS di Jeneponto
5
Ray Suryadi Desak Pemkot Makassar Segera Lakukan Perbaikan Total Pasar Paotere