home news

Lepas CJH di Embarkasi Makassar, Ashabul Kahfi Ingatkan Petugas Kloter

Rabu, 15 Mei 2024 - 18:13 WIB
Ketua Komisi VIII DPR RI Ashabul Kahfi saat melepas keberangkatan calon jemaah haji kloter kelima Embarkasi Makassar. Foto: Istimewa
Ketua Komisi VIII DPR RI Ashabul Kahfi mengingatkan para petugas kloter tahun ini bisa bekerja maksimal dalam melayani jemaah haji saat berangkat hingga kembali ke tanah air nantinya.

Hal ini disampaikan saat melakukan kunjungan kerja spesifik ke Makassar dalam rangka melepas kemberangkatan jemaah haji kloter 5 embarkasi Makassar, Rabu, (15/05/2024). Ashabul Kahfi bersama 3 anggota lainnya, yaikni Samsu Niang, Jumrah dan Sri Wulan.

Baca Juga: Jemaah Haji Asal Indonesia Mulai Jalani Ibadah di Raudhah

Prosesi pelepasan kloter 5 dengan jemaah berjumlah 441 dari Kabupaten Gowa bersama 9 petugas kloter yang dilangsungkan di Aula Mina Asrama Haji Sudiang Makassar dihadiri dan disaksikan sejumlah pejabat.

Hadir Kakanwil Kemenag Sulsel Muh Tonang, Kabag TU Ali Yified, Kabid PHU Ikbal Ismail, Kabid Penerimaan Jemaah PPIH Embarkasi Makassar Wahyuddin Hakim serta Kakan Kemenag Kabupaten Gowa Aminuddin. Hadir pula pejabat dari Imigrasi, GIA, Gapura Angkasa, Bea Cukai dan Otoritas Bandara.

Ashabul Kahfi mengimbau agar para petugas kloter fokus untuk mengurus jemaah, baik pada saat di pesawat maupun selama melaksanakan ibadah di tanah suci.

“Tolong nanti di atas pesawat petugas yang berjumlah 9 orang ini dibagi 3 posisi untuk memudahkan layanan kepada jemaah selama penerbangan,” ucapnya.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya