home sports

Mandiri Basket 3x3 Gali Potensi Atlet Muda Makassar

Sabtu, 06 Juli 2024 - 17:51 WIB
Dua tim basket di Makassar bersaing untuk lolos di babak final Mandiri Basket 3x3 Indonesia Tournament 2024 yang digelar di Mall GTC Makassar 5-7 Juli 2024. Foto:Agus Nyomba/Sindo Makassar
Ajang turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia Tournament 2024, yang digelar di regional Makassar Provinsi Sulawesi Selatan, menjadi momentum untuk menggali potensi atlet muda berbakar di daerah ini.

Turnamen berlangsung meriah di Mall GTC, Jalan Metro Tanjung Bunga, Makassar sejak 5-7 Juli 2024 ini, diikuti oleh sekitar 86 tim basket yang ada di Kota Makassar. Mereka memperebutkan juara pertama dari empat kelompok umur yang dipertandigkan.

Baca Juga: BINAR Raih Pendanaan dari Pebasket NBA dan Investor Global Lainnya

Yakni pertama kelompok umur U-12, kemudian kelompok umur U-15, U-18 dan U-23. Mereka akan beradu skil agar bisa menjadi yang terbaik di kelasnya masing-masing.

Chaerul Anwar Azis, Tournament Manager Mandiri 3x3 Indonesia Tournament 2024 mengatakan, untuk tahun ini sudah ada penambahan kelompok usia yang dipertandingkan yakni U-12 dan U-15 yang di mana tahun sebelumnya tidak ada. "Ini untuk mendukung program PP Perbasi (Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia) untuk pengembangan bibit muda pemain basket," katanya saat ditemui di Makassar, Sabtu, (06/07/2024).

Dirinya menjelaskan, turnamen yang digelar di Makassar untuk tahun ini merupakan yang kedua setelah sebelumnya digelar di Kota Medan Sumatera Utara. Di sana kata dia ada sekitar 129 tim yang ikut pada ajang Basket Mandiri 3x3 ini.

"Khusus di Makassar, kami sangat kagum dengan talenta muda yang bertanding, mereka semua punya potensi besar," katanya.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya