DPRD dan Pemkab Luwu Mulai Laksanakan Musrenbang 2024
Chaeruddin
Senin, 20 Februari 2023 - 23:00 WIB
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Luwu bersama seluruh pimpinan dan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Luwu mulai melaksanakan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) RKPD 2024 selama lima hari ke depan.
Musrenbang Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) 2024 dibuka oleh Bupati Luwu, diwakili Kepala Bappeda, Moch Arsal, Senin (20/2/2023). Kegiatan ini akan berlangsung hingga Jumat 24 Februari mendatang.
Setiap hari, Musrenbang dilaksanakan di 5 lokasi kecamatan secara serentak dengan target selesai di 22 kecamatan pada Jumat mendatang. Pada hari pertama akan dilaksanakan di Kecamatan Kamanre, Belopa, Larompong, Bajo dan Walenrang.
Baca juga: Pemprov Sulsel Segera Kelola Sembilan Pelabuhan Pengumpan
"Hari pertama hingga hari keempat, masing-masing dilaksanakan di 5 kecamatan dan hari terakhir, Jumat dilaksanakan di dua kecamatan yakni, Kecamatan Ponrang Selatan dan Kecamatan Belopa Utara, sehingga genap selesai di 22 kecamatan selama 5 hari pelaksanaan," sebut Arsal.
Bupati Luwu, H Basmin Mattayang mengapresiasi jajarannya, Bappeda, para camat dan kepala desa utamanya pimpinan dan anggota DPRD Luwu, telah menyelenggarakan Musrenbang rutin setiap tahun. Sekalipun tahun ini padat agenda, di antaranya peringatan Hari Jadi Kota Belopa ke-17.
"Semoga momentum hari jadi ini dapat menjadi pemicu bagi kita semua dalam mewujudkan arah pembangunan daerah kita yang telah direncanakan dalam rencana pembangunan daerah, baik yang dituangkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah atau RPJMD, Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah atau RPJMD, maupun rencana strategis perangkat daerah," ujarnya.
Musrenbang Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) 2024 dibuka oleh Bupati Luwu, diwakili Kepala Bappeda, Moch Arsal, Senin (20/2/2023). Kegiatan ini akan berlangsung hingga Jumat 24 Februari mendatang.
Setiap hari, Musrenbang dilaksanakan di 5 lokasi kecamatan secara serentak dengan target selesai di 22 kecamatan pada Jumat mendatang. Pada hari pertama akan dilaksanakan di Kecamatan Kamanre, Belopa, Larompong, Bajo dan Walenrang.
Baca juga: Pemprov Sulsel Segera Kelola Sembilan Pelabuhan Pengumpan
"Hari pertama hingga hari keempat, masing-masing dilaksanakan di 5 kecamatan dan hari terakhir, Jumat dilaksanakan di dua kecamatan yakni, Kecamatan Ponrang Selatan dan Kecamatan Belopa Utara, sehingga genap selesai di 22 kecamatan selama 5 hari pelaksanaan," sebut Arsal.
Bupati Luwu, H Basmin Mattayang mengapresiasi jajarannya, Bappeda, para camat dan kepala desa utamanya pimpinan dan anggota DPRD Luwu, telah menyelenggarakan Musrenbang rutin setiap tahun. Sekalipun tahun ini padat agenda, di antaranya peringatan Hari Jadi Kota Belopa ke-17.
"Semoga momentum hari jadi ini dapat menjadi pemicu bagi kita semua dalam mewujudkan arah pembangunan daerah kita yang telah direncanakan dalam rencana pembangunan daerah, baik yang dituangkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah atau RPJMD, Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah atau RPJMD, maupun rencana strategis perangkat daerah," ujarnya.