home sulsel

Taufan-Pangerang Pamit di Hadapan Ribuan ASN Parepare

Senin, 30 Oktober 2023 - 19:51 WIB
Taufan Pawe dan Pangerang Rahim saat berpamitan dengan ribuan ASN Pemkot Parepare, Senin (30/10/2023). Foto: SINDO Makassar/Darwiaty Dalle
Wali Kota Parepare HM Taufan Pawe didampingi Wakilnya Pangerang Rahim memimpin apel gabungan yang digelar di halaman rumah jabatan walikota Parepare, Senin (30/10/2023) kemarin.

Apel kali ini menjadi momen terakhir bagi Taufan sebagai wali kota, menyusul berakhirnya masa jabatan setelah dua priode memimpin Parepare.

Taufan menerima penghormatan dari seluruh staf pemerintahan kota, yang hadir dalam apel tersebut. Suasana haru pun terlihat di momen tersebut.

Baca juga:Wali Kota Taufan Pawe Angkat Bicara Soal Pembangunan Sekolah Gamaliel di Parepare

Dalam pidato perpisahannya, Taufan menyatakan rasa terima kasihnya kepada seluruh jajaran atas dukungan mereka selama sepuluh tahun ini. Ia menjelaskan, bahwa peran mereka telah menjadi pendorong bagi transformasi kota ini.

"Selama 10 tahun, kita telah bekerja keras bersama-sama untuk mewujudkan visi kota yang lebih baik. Parepare bukan lagi seperti dulu, dan itu berkat kerja keras dan sinergi Pemerintah bersama semua elemen masyarakat," paparnya.

Selama masa jabatannya, Taufan dikenal sebagai seorang pemimpin yang visioner dan berkomitmen untuk memajukan Parepare. Banyak pembangunan infrastruktur, program sosial, dan inisiatif lainnya yang telah diluncurkan demi kesejahteraan warga kota. Ia juga dikenal sebagai sosok yang sangat dekat dengan rakyatnya.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya