PPP Siapkan Andi Ugi Maju Pilkada Bantaeng 2024
Ahmad Muhaimin
Rabu, 15 Mei 2024 - 18:09 WIB
PPP mendaulat Andi Sugiarti Mangun Karim sebagai calon tunggal di Pilkada Bantaeng 2024. Partai kakbah ini memprioritaskan kader perempuannya, dengan tidak membuka penjaringan di Butta Toa.
Baru-baru ini, Ketua DPW PPP Sulsel, Imam Fauzan Amir Uskara bersama sekretarisnya Nur Amal bertemu dengan Andi Ugi di Bantaeng. Hadir juga Ketua DPRD Bantaeng, Hamsyah.
"Semua sudah termanege dengan baik ketika pertemuan itu sudah selesai. Semua sudah diatur dan keputusan pada hari itu PPP Kabupaten Bantaeng tidak akan melakukan penjaringan. Karena PPP Kabupaten Bantaeng punya kader yang disiapkan," kata Andi Ugi saat ditemui di DPRD Sulsel pada Rabu (15/05/2024) kemarin.
Baca Juga:PKB Tugaskan Hengky Yasin Cukupkan Koalisi Maju Pilkada Takalar 2024
Pertemuan itu juga untuk membangun konsolidasi internal di PPP Bantaeng jelang Pilkada. Sekaligus menyiapkan langkah-langkah untuk mendukung penuh Andi Ugi merebut kursi eksekutif yang selama ini dikuasai partai lain.
"Kami juga ingin memastikan tidak ada riak dan soliditas partai di Kabupaten Bantaeng itu terjaga dengan baik dalam menghadapi Pilkada. Tidak ada dualisme, itu kita pastikan," ujarnya.
Anggota DPRD Sulsel ini mengaku untuk sekarang maju sebagai calon bupati. Namun ia tidak menutup ruang turun menjadi calon wakil bupati, jika memang diperlukan.
Baru-baru ini, Ketua DPW PPP Sulsel, Imam Fauzan Amir Uskara bersama sekretarisnya Nur Amal bertemu dengan Andi Ugi di Bantaeng. Hadir juga Ketua DPRD Bantaeng, Hamsyah.
"Semua sudah termanege dengan baik ketika pertemuan itu sudah selesai. Semua sudah diatur dan keputusan pada hari itu PPP Kabupaten Bantaeng tidak akan melakukan penjaringan. Karena PPP Kabupaten Bantaeng punya kader yang disiapkan," kata Andi Ugi saat ditemui di DPRD Sulsel pada Rabu (15/05/2024) kemarin.
Baca Juga:PKB Tugaskan Hengky Yasin Cukupkan Koalisi Maju Pilkada Takalar 2024
Pertemuan itu juga untuk membangun konsolidasi internal di PPP Bantaeng jelang Pilkada. Sekaligus menyiapkan langkah-langkah untuk mendukung penuh Andi Ugi merebut kursi eksekutif yang selama ini dikuasai partai lain.
"Kami juga ingin memastikan tidak ada riak dan soliditas partai di Kabupaten Bantaeng itu terjaga dengan baik dalam menghadapi Pilkada. Tidak ada dualisme, itu kita pastikan," ujarnya.
Anggota DPRD Sulsel ini mengaku untuk sekarang maju sebagai calon bupati. Namun ia tidak menutup ruang turun menjadi calon wakil bupati, jika memang diperlukan.