home sulsel

BPBD Luwu Utara Pastikan Seluruh Desa Sudah Tersentuh Bantuan Pasca Banjir

Kamis, 16 Mei 2024 - 15:12 WIB
Distribusi Bantuan di Desa Pombakka Kecamatan Malangke Barat, Luwu Utara. Foto: Istimewa
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Luwu Utara, Muslim Muchtar memastikan tidak ada desa yang belum tersentuh bantuan pasca banjir.

Ia menyebut, pihaknya bersama stakeholder terkait melakukan asessment dan berbagi untuk menyasar semua desa yang terdampak banjir, termasuk Desa Pombakka, Kecamatan Malangke Barat.

“Alhamdulillah teman-teman dari Tagana BPBD, Dinas Sosial, PMI Luwu Utara itu aktif di lapangan untuk mendistribusikan bantuan logistik, air bersih, hingga material penanganan tanggul,” kata Muslim pada Kamis (16/05/2024).

Muslim menuturkan, perangkat daerah lain juga ikut turun ke lapangan untuk memberikan bantuan pasca banjir. Seperti Dinas Pendidikan, DP3AP2KB dan yang lainnya sejak Gerak Serentak Distribusi Bantuan yang dipimpin langsung ibu Bupati Luwu Utara pada April lalu.

Baca Juga:Pj Gubernur Bahtiar Pastikan PSN di Sulsel Tanpa Hambatan

Sementara itu terkait penanganan tanggap darurat tanggul yang jebol, Kepala Dinas PUTRKP2, Muharwan mengungkapkan pihak Balai Besar Wilayah Sungai Pompengan Jeneberang (BBWSPJ) sejak hari pertama tanggul jebol sudah turun ke lapangan termasuk di Desa Pombakka.

“Hal ini terkait kewenangan, dan alhamdulillah direspon cepat pihak balai yang langsung turun ke lapangan untuk melakukan asessement. Untuk Pombakka sejak 2022 dari balai sungai masuk di dana bencana Kementerian PU,” ungkap Muharwan.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya