AMEC Rayakan Ulang Tahun Pertama, Hadirkan Aktivitas Seru dan Promo Spesial
Selasa, 08 Jul 2025 16:25
Astra Motor Xperience Centre (AMEC) merayakan ulang tahunnya yang pertama pada Selasa, 8 Juli 2025, dengan menghadirkan ragam aktivitas seru dan promo spesial. Foto/Tri Yari Kurniawan
MAKASSAR - Astra Motor Xperience Centre (AMEC) merayakan ulang tahunnya yang pertama pada Selasa, 8 Juli 2025. Dalam perayaan spesial ini, AMEC menghadirkan serangkaian aktivitas menarik yang melibatkan penggemar sepeda motor Honda, komunitas, serta para jurnalis yang telah mendukung keberadaan AMEC di Makassar.
Salah satu acara dalam rangkaian perayaan ini adalah sharing session bersama jurnalis dari berbagai media yang telah berperan besar dalam pemberitaan Honda. Kegiatan ini dipandu oleh Dwi Priyatno, HC3 Supervisor Asmo Sulsel, dan Hendri Rubin, PDCA Analyst Asmo Sulsel.
Kegiatan interaktif ini merupakan bukti komitmen AMEC untuk terus berinovasi, sekaligus memberikan kilas balik mengenai pencapaian dan keunikan AMEC. Dwi Priyatno mengungkapkan bahwa AMEC hadir sebagai showroom motor pertama di mall Makassar yang menawarkan konsep berbeda.
“Astra Motor Xperience Centre hadir untuk mendekatkan Honda dengan masyarakat Makassar, khususnya anak muda. Kami ingin tempat ini bukan hanya sekadar showroom, tetapi juga menjadi ruang interaksi yang fun, santai, dan mudah diakses,” ujar Dwi.
Sementara itu, Hendri Rubin menambahkan, AMEC mengusung konsep lifestyle space yang mendukung berbagai kegiatan komunitas.
“Showroom ini tidak hanya menjual motor, tapi juga memiliki apparel corner, simulator MotoGP, hingga area gathering. Kami ingin memberikan pengalaman berbeda bagi pengunjung,” jelas Rubin.
Selain sharing session, acara anniversary ini juga diramaikan dengan kuis berhadiah apparel Honda, karaoke party, dan aktivitas seru lainnya yang bisa dinikmati oleh pengunjung mall. Semua keseruan ini menunjukkan komitmen AMEC untuk terus berinovasi dan mendekatkan diri dengan masyarakat dari berbagai kalangan.
Sebagai bagian dari perayaan, Astra Motor Xperience Centre juga memberikan berbagai promo spesial anniversary, seperti promo pembelian motor, kuis Honda Care berhadiah, diskon 15% untuk apparel, hadiah tumbler dengan pembelian minimal Rp300 ribu, diskon 10% untuk merchandise PSM, dan cashback Rp25 ribu di Kopi Teori (minimal pembelian Rp100 ribu).
Marketing Manager Asmo Sulsel, Kresna Murti Dewanto, mengungkapkan apresiasinya kepada semua pihak yang telah mendukung AMEC selama satu tahun terakhir.
“Pada momen anniversary ini, kami ingin semakin dekat dengan konsumen, masyarakat, komunitas, dan jurnalis yang selalu mendukung kami. Kami berkomitmen untuk terus berinovasi dan memberikan pengalaman yang menyenangkan bagi semua. Harapannya, AMEC bisa menjadi pilihan utama dan selalu menjadi yang terbaik di hati masyarakat,” kata Kresna.
Sekadar diketahui, AMEC merupakan showroom pertama di mall Makassar yang mengusung konsep inovatif untuk mendekatkan Honda dengan masyarakat. Didesain agar konsumen, khususnya anak muda, bisa menikmati suasana yang lebih santai dan fun, AMEC tidak hanya menjual motor, tapi juga menjadi lifestyle space dengan berbagai fasilitas menarik. Salah satunya adalah simulator MotoGP pertama di Indonesia, yang bisa dinikmati oleh pengunjung.
Selain itu, AMEC juga menawarkan berbagai motor Honda dengan tampilan modifikasi unik, dan memberikan layanan konsultasi modifikasi motor. Berlokasi di mall, AMEC menjangkau segmen yang lebih luas dan beragam, sekaligus menjadi laboratorium bagi Astra Motor Sulsel untuk memahami lebih baik kebutuhan konsumen.
AMEC juga menyediakan berbagai layanan lengkap mulai dari pameran motor, penjualan apparel, hingga konsultasi servis motor yang akan diarahkan ke AHASS terdekat.
Salah satu acara dalam rangkaian perayaan ini adalah sharing session bersama jurnalis dari berbagai media yang telah berperan besar dalam pemberitaan Honda. Kegiatan ini dipandu oleh Dwi Priyatno, HC3 Supervisor Asmo Sulsel, dan Hendri Rubin, PDCA Analyst Asmo Sulsel.
Kegiatan interaktif ini merupakan bukti komitmen AMEC untuk terus berinovasi, sekaligus memberikan kilas balik mengenai pencapaian dan keunikan AMEC. Dwi Priyatno mengungkapkan bahwa AMEC hadir sebagai showroom motor pertama di mall Makassar yang menawarkan konsep berbeda.
“Astra Motor Xperience Centre hadir untuk mendekatkan Honda dengan masyarakat Makassar, khususnya anak muda. Kami ingin tempat ini bukan hanya sekadar showroom, tetapi juga menjadi ruang interaksi yang fun, santai, dan mudah diakses,” ujar Dwi.
Sementara itu, Hendri Rubin menambahkan, AMEC mengusung konsep lifestyle space yang mendukung berbagai kegiatan komunitas.
“Showroom ini tidak hanya menjual motor, tapi juga memiliki apparel corner, simulator MotoGP, hingga area gathering. Kami ingin memberikan pengalaman berbeda bagi pengunjung,” jelas Rubin.
Selain sharing session, acara anniversary ini juga diramaikan dengan kuis berhadiah apparel Honda, karaoke party, dan aktivitas seru lainnya yang bisa dinikmati oleh pengunjung mall. Semua keseruan ini menunjukkan komitmen AMEC untuk terus berinovasi dan mendekatkan diri dengan masyarakat dari berbagai kalangan.
Sebagai bagian dari perayaan, Astra Motor Xperience Centre juga memberikan berbagai promo spesial anniversary, seperti promo pembelian motor, kuis Honda Care berhadiah, diskon 15% untuk apparel, hadiah tumbler dengan pembelian minimal Rp300 ribu, diskon 10% untuk merchandise PSM, dan cashback Rp25 ribu di Kopi Teori (minimal pembelian Rp100 ribu).
Marketing Manager Asmo Sulsel, Kresna Murti Dewanto, mengungkapkan apresiasinya kepada semua pihak yang telah mendukung AMEC selama satu tahun terakhir.
“Pada momen anniversary ini, kami ingin semakin dekat dengan konsumen, masyarakat, komunitas, dan jurnalis yang selalu mendukung kami. Kami berkomitmen untuk terus berinovasi dan memberikan pengalaman yang menyenangkan bagi semua. Harapannya, AMEC bisa menjadi pilihan utama dan selalu menjadi yang terbaik di hati masyarakat,” kata Kresna.
Sekadar diketahui, AMEC merupakan showroom pertama di mall Makassar yang mengusung konsep inovatif untuk mendekatkan Honda dengan masyarakat. Didesain agar konsumen, khususnya anak muda, bisa menikmati suasana yang lebih santai dan fun, AMEC tidak hanya menjual motor, tapi juga menjadi lifestyle space dengan berbagai fasilitas menarik. Salah satunya adalah simulator MotoGP pertama di Indonesia, yang bisa dinikmati oleh pengunjung.
Selain itu, AMEC juga menawarkan berbagai motor Honda dengan tampilan modifikasi unik, dan memberikan layanan konsultasi modifikasi motor. Berlokasi di mall, AMEC menjangkau segmen yang lebih luas dan beragam, sekaligus menjadi laboratorium bagi Astra Motor Sulsel untuk memahami lebih baik kebutuhan konsumen.
AMEC juga menyediakan berbagai layanan lengkap mulai dari pameran motor, penjualan apparel, hingga konsultasi servis motor yang akan diarahkan ke AHASS terdekat.
(TRI)
Berita Terkait
News
Asmo Sulsel Gelar Awarding KLHR 2026, Siapkan Wakil ke Tingkat Nasional
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) kembali menggelar Awarding Kompetisi Layanan Honda Regional (KLHR) 2026 sebagai agenda rutin tahunan.
Minggu, 21 Des 2025 13:29
Sulsel
Asmo Sulsel Edukasi Safety Riding untuk Karyawan Adira Palopo
Asmo Sulsel menegaskan komitmennya dalam mengkampanyekan keselamatan berkendara melalui edukasi safety riding bagi karyawan PT Adira Cabang Palopo.
Rabu, 17 Des 2025 18:31
Lifestyle
Dari Laki Code hingga Touring, Strategi Asmo Sulsel Rangkul Komunitas Honda
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) terus menunjukkan komitmennya dalam membangun hubungan yang erat dan berkelanjutan dengan komunitas pecinta sepeda motor Honda.
Selasa, 16 Des 2025 14:23
News
Gardu Garuda Season 5 Palopo, Asmo Sulsel Hadirkan Turnamen Domino & Mini Launching Scoopy
Ajang turnamen domino ini telah menjadi wadah berkumpulnya komunitas dan masyarakat Kota Palopo, serta digelar selama dua hari pada 13–14 Desember 2025 di Gedung BRC Perumnas Rampoang, Palopo.
Senin, 15 Des 2025 18:13
News
Asmo Sulsel Bekali Siswa SMKN 2 Pangkep dengan Pengetahuan Safety Riding
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) kembali memperkuat kampanye keselamatan berkendara melalui edukasi safety riding kepada siswa-siswi SMKN 2 Pangkep.
Jum'at, 12 Des 2025 13:10
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Muchlis Misbah Usul Penambahan Alokasi Bantuan Kain Kafan
2
Jelang Musda Golkar DPD I, Kosgoro 57 Sulsel Percepat Cari Ketua Definitif
3
Baru Sepekan 2026, Pengadilan Agama Maros Sudah Terima 43 Perkara
4
Kapolda Sulsel Tinjau Pembenahan Infrastruktur di Polres Jeneponto
5
Hari Amal Bakti, Momentum Perkuat Kerukunan Umat Beragama
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Muchlis Misbah Usul Penambahan Alokasi Bantuan Kain Kafan
2
Jelang Musda Golkar DPD I, Kosgoro 57 Sulsel Percepat Cari Ketua Definitif
3
Baru Sepekan 2026, Pengadilan Agama Maros Sudah Terima 43 Perkara
4
Kapolda Sulsel Tinjau Pembenahan Infrastruktur di Polres Jeneponto
5
Hari Amal Bakti, Momentum Perkuat Kerukunan Umat Beragama