Elektabilitas Andi Sudirman-Fatmawati Unggul Jelang Debat Pilgub Sulsel

Tim Sindomakassar
Senin, 28 Okt 2024 13:10
Elektabilitas Andi Sudirman-Fatmawati Unggul Jelang Debat Pilgub Sulsel
Debat perdana antara dua pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) dalam Pilgub Sulsel 2024 akan digelar di Hotel Four Point by Sheraton. Foto: Istimewa
Comment
Share
MAKASSAR - Debat perdana antara dua pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) dalam Pilgub Sulsel 2024 akan digelar di Hotel Four Point by Sheraton, Senin (28/10/2024) pukul 20.00 Wita.

Debat ini, yang diselenggarakan oleh KPU Sulsel, mengambil tema "Peningkatan Kesejahteraan dan Pelayanan Publik yang Aksesibel dan Responsif."

Beberapa lembaga survei telah mempublikasikan data elektabilitas masing-masing pasangan.

Survei yang dilakukan oleh Indikator Politik Indonesia menunjukkan bahwa pasangan Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi, atau yang sering disebut "Andalan Hati," meraih angka elektabilitas sebesar 63,1% dan jauh memimpin dibandingkan pasangan Danny Pomanto-Azhar Arsyad yang memperoleh 17,9%.

Survei ini dilakukan pada periode 26 September hingga 3 Oktober 2024 dengan melibatkan 800 responden dari seluruh wilayah Sulsel, termasuk oversampling di Kabupaten Bone. Margin of error dari survei ini ±3,5% pada tingkat kepercayaan 95%.

Dari sisi popularitas dan kesukaan, Andi Sudirman juga tampil unggul. Ia dikenal oleh 75,6% responden dan memiliki tingkat kesukaan sebesar 79,1%, sementara Fatmawati Rusdi dikenal 52,9% dengan tingkat kesukaan mencapai 80,7%.

Di sisi lain, Danny Pomanto memiliki tingkat pengenalan sebesar 42,6% dan disukai oleh 60,4% responden, sementara Azhar Arsyad memiliki tingkat pengenalan sebesar 17,3% dengan kesukaan 62,1%.

Namun, hasil survei dari Parameter Publik Indonesia (PPI) yang dilakukan di Kota Makassar pada periode 3-13 Oktober 2024 memperlihatkan keunggulan Danny-Azhar di wilayah kota tersebut.

Pada simulasi terbuka, pasangan ini memimpin dengan 31,2%, sementara Andi-Fatma memperoleh 29,2%.

Di simulasi tertutup, Danny-Azhar meraih 35,6%, masih unggul dibandingkan Andi-Fatma yang mendapat 33,0%. PPI mengumpulkan data dari 2.000 responden dengan metode multistage random sampling dan margin of error ±2,2%.

Meski di Makassar Danny lebih unggul, secara keseluruhan di Sulsel pasangan Andi Sudirman-Fatmawati menonjol dalam hal popularitas dan elektabilitas.

KPU Sulsel berharap melalui debat ini, masyarakat akan lebih mengenal visi, misi, dan strategi tiap pasangan dalam meningkatkan kesejahteraan dan pelayanan publik di Sulsel, sehingga mereka dapat menentukan pilihan dengan lebih mantap pada Pilgub mendatang.

Diketahui, Tim pemenangan Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi (Andalan Hati) akan melakukan nonton bareng (nobar) Debat Perdana Pilgub di dua lokasi utama yaitu Posko Andalan Hati Jl Boulevar No.7 dan Poskopi Kompleks Pasar Segar, Jl Pengayoman Makassar.

Masyarakat diajak untuk ikut nonton bareng debat perdana yang akan disiarkan secara langsung di stasiun televisi.

"Kepada seluruh masyarakat, khususnya pendukung Andalan Hati mari datang dan ramaikan nonton bareng debat perdana. Ayo sama-sama kita berikan dukungan untuk jagoan kita di Pilgub Sulsel 2024," ujar Juru Bicara Andalan Hati, Muhammad Ramli Rahim (MRR), Minggu, 27 Oktober 2024.

Selain ajakan nonton bareng, MRR sekaligus mengimbau agar seluruh yang datang bisa menggunakan atribut Andalan Hati masing-masing.

"Dan jangan lupa, mohon untuk datang 30 menit sebelum acara dimulai untuk kebutuhan Live Report Stasiun TV di titik-titik Nobar yang ditentukan," imbaunya.

Sebelumnya, penyelenggara debat yaitu KPU Sulsel membeberkan bahwa format debat akan berlangsung selama 120 menit yang dibagi dalam 6 segmen. Dimulai dengan pembukaan dan pemaparan visi misi pasangan calon.Debat perdana Pilgub Sulsel 2024 ini dilaksanakan di Hotel Four Point by Sheraton, Makassar.
(GUS)
Berita Terkait
Berita Terbaru