Pemprov Sulsel telah Rampungkan Pengerjaan Jalan dan Jembatan di Enrekang

Minggu, 02 Apr 2023 15:14
Pemprov Sulsel telah Rampungkan Pengerjaan Jalan dan Jembatan di Enrekang
Pemprov Sulsel telah menyelesaikan pengerjaan jalan dan jembatan di Ruas Kabere Enrekang. Foto: Istimewa
Comment
Share
MAKASSAR - Masyarakat Kabupaten Enrekang akhirnya bisa merasakan manfaat pengerjaan Preservasi jalan pada ruas Paleteang-Malaga- Kabere di Kabupaten Enrekang.

Diketahui, Pemprov Sulsel melalui Dinas PUTR telah menangani jalan sepanjang 2,35 kilometer, beserta pembangunan jembatan pada ruas Paleteang – Malaga – Kabere.



Penanganan jalan ini menjadi perhatian Gubernur Andi Sudirman Sulaiman. Mengingat ruas jalan ini sebelumnya dengan kondisi rusak berat dan tanjakan yang terjal sehingga kerap terjadi kecelakaan.

“Alhamdulillah, telah tuntas rekonstruksi jalan dan jembatan pada ruas Paleteang - Malaga - Kabere - Toraja di Kabupaten Enrekang. Melalui APBD TA 2022 telah ditangani sepanjang 2,35 km dengan pengaspalan dan beton pada bahu jalan,” ungkap Gubernur Andi Sudirman.

Dengan perbaikan jalan Kabere ini, kata dia, memudahkan mobilitas masyarakat. Terlebih, akses ini menjadi jalur alternatif Enrekang ke Toraja melalui kabupaten Pinrang dengan memangkas jarak sekitar 30 km jika dibandingkan melewati jalan nasional.

“Kini masyarakat telah bisa menikmati manfaat akses infrastruktur jalan dan jembatan ini. Semoga dengan akses ini, bermanfaat dalam kelancaran mobilitas barang dan jasa, yang muaranya akan menggeliatkan perekonomian masyarakat," jelasnya.



Sebelumnya, salah seorang warga di Desa Taulan, Kecamatan Cendana Bernama Irawati merasa bersyukur dengan selesainya pengerjaan jalan dan jembatan ini.

"Sudah bertahun tahun, sudah lama sekali jalan ini rusak dan baru kali ini dikerjakan, terima kasih atas perbaikan jalan ini, terima kasih banyak pak Gubernur," kata Irawati.
(GUS)
Berita Terkait
Evaluasi, Kinerja Prof Zudan di Provinsi Sulsel Dinilai Baik
News
Evaluasi, Kinerja Prof Zudan di Provinsi Sulsel Dinilai Baik
Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Arif Fakrulloh mengikuti evaluasi kinerja (Evkin) per triwulan sebagai penjabat gubernur di Sulsel, Kamis, (21/11/2024), di gedung Irjen Kemendagri di Jakarta. Dalam evaluasi tersebut kinerjanya dinilai baik.
Jum'at, 22 Nov 2024 09:49
ASN Pemprov Sulsel Ikrar Bersama dan Tanda Tangani Pakta Integritas Netralitas
News
ASN Pemprov Sulsel Ikrar Bersama dan Tanda Tangani Pakta Integritas Netralitas
mendatang, Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Arif Fakrulloh meminta kepada seluruh ASN dan non ASN lingkup Pemprov Sulsel untuk melakukan ikrar bersama an melakukan tanda tangan pakta integritas netralitas ASN.
Selasa, 19 Nov 2024 12:30
Pastikan Stok Pangan dan Harga di Provinsi Sulsel Stabil
News
Pastikan Stok Pangan dan Harga di Provinsi Sulsel Stabil
Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) berupaya terus memastikan pasokan pangan dan harga stabil di tengah masyarakat, hingga hingga akhir tahun nantinya
Selasa, 19 Nov 2024 10:39
Prof Zudan Apresiasi Pertumbuhan Ekonomi dan Pariwisata Kabupaten Gowa
News
Prof Zudan Apresiasi Pertumbuhan Ekonomi dan Pariwisata Kabupaten Gowa
Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Prof Zudan Arif Fakrulloh bersama Wakil Menteri (Wamen) Perlindungan Pekerja Migran Indonesia Dzulfikar Ahmad Tawalla, menghadiri Puncak Peringatan Hari Jadi Gowa ke-704 Tahun 2024
Senin, 18 Nov 2024 11:30
Dilepas Pj Gubernur, Pelajar Sulsel Antusias Ikuti High School Marathon
News
Dilepas Pj Gubernur, Pelajar Sulsel Antusias Ikuti High School Marathon
Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Prof Zudan Arif Fakrulloh melepas peserta High School Marathon 10K, di depan Rujab Gubernur Jalan Jenderal Sudirman, Makassar, Minggu, (17/11/2024).
Minggu, 17 Nov 2024 16:04
Berita Terbaru