Pertamina Sulawesi Tambah Pasokan LPG 3 Kg & Optimalkan Peran Sub Pangkalan
Jum'at, 07 Feb 2025 13:26

Selama periode 1-8 Februari 2025, Pertamina menggelontorkan 217.320 tabung LPG 3 kg untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Sulawesi. Foto/Istimewa
MAKASSAR - Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi memastikan ketersediaan LPG 3 kg tetap terjaga dengan menambah pasokan fakultatif untuk mengantisipasi lonjakan konsumsi pasca libur panjang. Selama periode 1-8 Februari 2025, sebanyak 217.320 tabung LPG 3 kg telah digelontorkan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Sulawesi.
Selain itu, Pertamina Patra Niaga juga mengoptimalkan peran sub pangkalan alias pengecer LPG di seluruh wilayah Sulawesi untuk memperluas distribusi dan memastikan masyarakat mendapatkan LPG subsidi dengan harga sesuai Harga Eceran Tertinggi (HET).
Area Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Patra Niaga Sulawesi, Fahrougi Andriani Sumampouw, menjelaskan bahwa langkah ini merupakan strategi untuk menjaga stabilitas pasokan dan kemudahan akses bagi masyarakat.
“Kami memastikan pasokan tambahan LPG 3 kg tersalurkan dengan baik dan tepat sasaran. Selain itu, kami juga mengoptimalkan sub pangkalan untuk memperluas distribusi, sehingga masyarakat lebih mudah mendapatkan LPG subsidi dengan harga yang sesuai. Kami mengimbau masyarakat untuk membeli LPG di pangkalan resmi guna menghindari spekulasi harga,” ujar Fahrougi.
Fahrougi juga menambahkan bahwa Pertamina Patra Niaga terus berkoordinasi dengan pemerintah daerah dan pihak terkait untuk memastikan distribusi LPG subsidi berjalan lancar dan sesuai peruntukan.
“Kami bekerja sama dengan pemangku kepentingan untuk mengawasi distribusi LPG 3 kg agar tetap tepat sasaran dan tidak disalahgunakan. Dengan optimalisasi sub pangkalan, diharapkan masyarakat semakin mudah mengakses LPG subsidi tanpa hambatan,” jelasnya.
Untuk memastikan layanan tetap optimal, pangkalan dan sub pangkalan LPG di seluruh Sulawesi siap melayani konsumen. Masyarakat yang membutuhkan informasi lebih lanjut atau ingin melaporkan kendala terkait LPG dapat menghubungi Pertamina Call Center 135.
Selain itu, Pertamina Patra Niaga juga mengoptimalkan peran sub pangkalan alias pengecer LPG di seluruh wilayah Sulawesi untuk memperluas distribusi dan memastikan masyarakat mendapatkan LPG subsidi dengan harga sesuai Harga Eceran Tertinggi (HET).
Area Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Patra Niaga Sulawesi, Fahrougi Andriani Sumampouw, menjelaskan bahwa langkah ini merupakan strategi untuk menjaga stabilitas pasokan dan kemudahan akses bagi masyarakat.
“Kami memastikan pasokan tambahan LPG 3 kg tersalurkan dengan baik dan tepat sasaran. Selain itu, kami juga mengoptimalkan sub pangkalan untuk memperluas distribusi, sehingga masyarakat lebih mudah mendapatkan LPG subsidi dengan harga yang sesuai. Kami mengimbau masyarakat untuk membeli LPG di pangkalan resmi guna menghindari spekulasi harga,” ujar Fahrougi.
Fahrougi juga menambahkan bahwa Pertamina Patra Niaga terus berkoordinasi dengan pemerintah daerah dan pihak terkait untuk memastikan distribusi LPG subsidi berjalan lancar dan sesuai peruntukan.
“Kami bekerja sama dengan pemangku kepentingan untuk mengawasi distribusi LPG 3 kg agar tetap tepat sasaran dan tidak disalahgunakan. Dengan optimalisasi sub pangkalan, diharapkan masyarakat semakin mudah mengakses LPG subsidi tanpa hambatan,” jelasnya.
Untuk memastikan layanan tetap optimal, pangkalan dan sub pangkalan LPG di seluruh Sulawesi siap melayani konsumen. Masyarakat yang membutuhkan informasi lebih lanjut atau ingin melaporkan kendala terkait LPG dapat menghubungi Pertamina Call Center 135.
(TRI)
Berita Terkait

Sulsel
RDP dengan Pertamina, DPRD Sulsel Rekomendasikan Pertashop Bisa Jual Pertalite
Komisi D DPRD Sulsel menggelar rapat dengar pendapat (RDP) terkait penyampaian aspirasi keberlanjutan SPBU UMKM Pertashop di Gedung DPRD Sulsel pada Senin (10/03/2025).
Senin, 10 Mar 2025 21:33

News
Menteri ESDM Cek Stok & Kualitas BBM di Baubau Menjelang Idul Fitri
Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Bahlil Lahadalia, bahkan turun langsung untuk meninjau kesiapan infrastruktur dan distribusi energi di wilayah Baubau.
Minggu, 09 Mar 2025 18:22

News
Pastikan Kualitas BBM, DPRD hingga Dinas ESDM Kunjungi IT Makassar
Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan kualitas bahan bakar minyak (BBM) sesuai dengan spesifikasi yang ditetapkan, serta meninjau langsung proses distribusi dan pengujian laboratorium BBM.
Kamis, 06 Mar 2025 17:40

News
Pertamina Sulawesi Terima Kunjungan JOL Parepare, Bahas Isu BBM
Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi kembali membuka ruang diskusi konstruktif dengan menerima kunjungan Lembaga Jaringan Oposisi Loyal (JOL) Kota Parepare.
Rabu, 05 Mar 2025 17:19

News
Pertamina Patra Niaga Sulawesi Tegaskan Komitmen HSSE di Setiap Aspek Operasional
Kegiatan ini mengangkat tema korporat 'Wujudkan Perwira Pertamina Yang Unggul dan Berketerampilan HSSE Untuk Mendukung Bisnis Perusahaan Yang Berkelanjutan'.
Selasa, 04 Mar 2025 10:12
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Pemkot Makassar dan BKKBN Sulsel Perkuat Sinergi Percepatan Penurunan Stunting
2

Melinda Aksa Dilantik Jadi Ketua TP PKK Makassar, Appi: Selamat Bekerja Penuh Dedikasi
3

Pemkab Maros Anggarkan Rp35 Miliar untuk THR ASN dan P3K
4

Andi Tenri Indah Dilantik Jadi Ketua TP PKK dan Dekranasda Gowa
5

Mantap Maju Muswil, Chaidir Klaim Dukungan 20 DPD PAN
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Pemkot Makassar dan BKKBN Sulsel Perkuat Sinergi Percepatan Penurunan Stunting
2

Melinda Aksa Dilantik Jadi Ketua TP PKK Makassar, Appi: Selamat Bekerja Penuh Dedikasi
3

Pemkab Maros Anggarkan Rp35 Miliar untuk THR ASN dan P3K
4

Andi Tenri Indah Dilantik Jadi Ketua TP PKK dan Dekranasda Gowa
5

Mantap Maju Muswil, Chaidir Klaim Dukungan 20 DPD PAN