Pesan Kakanwil Kemenkumham Sulut di Sertijab & Pelepasan Kepala LPP Manado

Tim Sindomakassar
Kamis, 02 Nov 2023 18:04
Pesan Kakanwil Kemenkumham Sulut di Sertijab & Pelepasan Kepala LPP Manado
Kakanwil Kemenkumham Sulut, Ronald Lumbuun, menyaksikan serah terima jabatan dan pelepasan purnabakti Kepala Lembaga Pemasyarakatan Perempuan (LPP) Kelas IIB Manado. Foto/Dok Kemenkumham Sulut
Comment
Share
TOMOHON - Kakanwil Kemenkumham Sulut, Ronald Lumbuun, bersama Kepala Divisi Keimigrasian, Syamsul Efendi Sitorus, menyaksikan serah terima jabatan dan pelepasan purnabakti Kepala Lembaga Pemasyarakatan Perempuan (LPP) Kelas IIB Manado, Rabu (1/11) lalu.

Kegiatan yang digelar di selasar LPP Manado tersebut diawali dengan penandatangan serah terima jabatan oleh Kepala LPP Manado yang lama Oldij Rambi kepada Plt. Kepala LPP Manado Lidya Awoah yang disaksikan langsung oleh Kakanwil Ronald.

Kakanwil Ronald dalam sambutannya menyampaikan rotasi, mutasi dan purnabakti merupakan suatu hal yang biasa dan suatu keniscayaan. “Terimakasih karena telah membantu dimasa kepemimpinan saya tanpa adanya gangguan keamaan dan ketertiban,” ucap Kakanwil kepada Kepala LPP yang lama.

Kepada Plt Kepala LPP Manado, ia berpesan untuk senantiasa melaksanakan tugas dengan baik serta memahami tugas-tugas yang harus dilaksanakan sebagai Plt.

“Pertahankan pencapaian yang telah dicapai oleh Kalapas sebelumnya, pergunakan dengan maksimal talenta yang telah diberikan oleh Tuhan dalam menjalankan tugas dan mendukung program kerja LPP Manado,” tegasnya.

Serah terima jabatan dan pelepasan purnabakti Kepala LPP Manado turut dihadiri oleh Kepala Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan dan Keimigrasian di Jajaran Kanwil Kemenkumham Sulut dan Forkopimda Kota Tomohon.
(TRI)
Berita Terkait
Berita Terbaru