Nasdem Tunjuk Cicu Jabat Ketua DPRD Sulsel, Sadar Pimpin Fraksi

Selasa, 17 Sep 2024 16:26
Nasdem Tunjuk Cicu Jabat Ketua DPRD Sulsel, Sadar Pimpin Fraksi
Calon Ketua DPRD Sulsel, Andi Rachmatika Dewi Yustitia Iqbal. Foto: Dok Pribadi Cicu
Comment
Share
MAKASSAR - DPP Nasdem menunjuk Andi Rachmatika Dewi Yustitia Iqbal sebagai Ketua DPRD Sulsel periode 2024-2029. Cicu sapaannya yang dipercaya dari 17 kader Nasdem yang duduk di parlemen provinsi ini.

Selain Cicu, DPP Nasdem juga menetapkan Muhammad Sadar sebagai Ketua Fraksi Nasdem DPRD Sulsel. Sadar merupakan Bendahara DPW Nasdem Sulsel yang mendampingi Rusdi Masse.

Keputusan ini DPP Nasdem ini tertuang dalam Nomor: 27-SK/ AKD/DPP-NasDem/VIII/2024. Ditandatangani langsung oleh Ketum Surya Paloh dan Sekjend Hermawai Franziskus Taslim.



Sekretaris DPW Nasdem Sulsel, Syaharuddin Alrif menyampaikan alasan Cicu yang dipercaya sebagai Ketua DPRD Sulsel periode selanjutnya. Ia dinilai merupakan kader berprestasi selama di Nasdem.

"Pengalaman 3 periode, pernah Wakli Ketua DPRD Sulsel, ketua komisi, loyal ke partai dan berprestasi," kata Syahar yang menyampaikan keunggulan Cicu.

Cicu juga merupakan Ketua DPD Nasdem Makassar. Selama dua Pileg yakni 2019 dan 2024, Nasdem berhasil menduduki Ketua DPRD Makassar.

"Kalau Sadar, karena bendahara DPW yang aktif dan total untuk partai," kata Syahar menjawab alasan Sadar yang dipercaya sebagai Ketua Fraksi Nasdem.



Cicu bertarung di Dapil Makassar A meliputi Kecamatan Mariso, Mamajang, Makassar, Ujung Pandang, Wajo, Bontoala, Tallo, Ujung Tanah, Tamalate, Rappocini, Kepulauan Sangkarrang. Ia meraih 46.375 suara, terbanyak di Dapilnya.

Sementara Sadar merupakan peraih suara ketiga dari Nasdem di Dapil Sulsel 6 meliputi Maros, Pangkep, Barru dan Kota Parepare. Sadar meraih 21.511 suara di bawah Taufik Malik dan Tasming Hamid yang mundur karena maju di Pilwalkot Parepare 2024.
(UMI)
Berita Terkait
Indah Apresiasi Dukungan DPP Gerindra Bantu Dua Guru Luwu Utara Terima Rehabilitasi
Sulsel
Indah Apresiasi Dukungan DPP Gerindra Bantu Dua Guru Luwu Utara Terima Rehabilitasi
Ketua Komisi E DPRD Sulsel, Andi Tenri Indah mengapresiasi perhatian dan bantuan pengurus DPP Gerindra yang membantu dua guru asal Luwu Utara mendapatkan keadilan.
Jum'at, 14 Nov 2025 16:51
Serahkan Salinan Keppres Rehabilitasi untuk Guru Luwu Utara, Andi Tenri Indah: Tugas Kami Selesai
Sulsel
Serahkan Salinan Keppres Rehabilitasi untuk Guru Luwu Utara, Andi Tenri Indah: Tugas Kami Selesai
Ketua Komisi E DPRD Sulsel, Andi Tenri Indah menjemput langsung Salinan Keputusan Presiden (Keppres) Republik Indonesia Nomor 33 Tahun 2025 tentang pemberian rehabilitasi kepada dua guru asal Luwu Utara di Nusantara III DPR RI pada Kamis (13/11/2025).
Jum'at, 14 Nov 2025 00:06
Sosok Andi Tenri Indah, Srikandi Gerindra yang Perjuangkan Guru Luwu Utara Bertemu Presiden Prabowo
News
Sosok Andi Tenri Indah, Srikandi Gerindra yang Perjuangkan Guru Luwu Utara Bertemu Presiden Prabowo
Ketua Komisi E DPRD Sulsel, Andi Tenri Indah adalah salah satu sosok dibalik bertemunya dua guru asal Luwu Utara dengan Presiden Prabowo Subianto. Abdul Muis dan Rasnal berhasil mendapatkan keadilan, setelah menerima hak rehabilitasi dari presiden.
Kamis, 13 Nov 2025 17:14
Guru yang Dikorbankan, Legislator Perempuan dari Gowa yang Menyelamatkan
News
Guru yang Dikorbankan, Legislator Perempuan dari Gowa yang Menyelamatkan
Dialah Andi Tenri Indah, Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan asal Kabupaten Gowa, sekaligus Ketua Komisi yang membidangi pendidikan. Ia turun tangan bukan karena sensasi, melainkan karena hati nurani.
Kamis, 13 Nov 2025 10:23
Difasilitasi Fraksi Gerindra, Dua Guru Dizalimi Asal Luwu Utara Terima Rehabilitasi dari Presiden Prabowo
Sulsel
Difasilitasi Fraksi Gerindra, Dua Guru Dizalimi Asal Luwu Utara Terima Rehabilitasi dari Presiden Prabowo
Fraksi Gerindra DPRD Sulsel menunjukkan sikap empati dan peduli terhadap dua guru yang dizalimi asal Kabupaten Luwu Utara, masing-masing bernama Abdul Muis dan Rasnal.
Kamis, 13 Nov 2025 09:22
Berita Terbaru