Blusukan ke Pelosok Pegunungan, Warga Sambut Positif Program Unggulan Hati Damai

Tim Sindomakassar
Selasa, 08 Okt 2024 13:20
Blusukan ke Pelosok Pegunungan, Warga Sambut Positif Program Unggulan Hati Damai
Paslon Bupati dan Wakil Bupati Gowa Husniah Talenrangan-Darmawangsyah blusukan hingga ke pelosok pegunungan Kabupaten Gowa. Foto: Istimewa
Comment
Share
GOWA - Ribuan warga dari dataran tinggi Gowa dengan sukarela bergabung sebagai relawan pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati, Husniah Talenrang - Darmawangsyah Muin (Hati Damai).

Dalam kampanye yang kian intensif, paslon nomor urut 2 ini tak henti-hentinya menyapa masyarakat. Setiap hari, Husniah dan Darmawangsyah blusukan ke pelosok desa. Tidak hanya di kawasan perkotaan tetapi juga hingga ke pelosok pegunungan Kabupaten Gowa. Mereka berdialog langsung dengan warga, menyerap aspirasi dan harapan masyarakat untuk Gowa yang lebih maju.

Akhir pekan lalu, Husniah memulai roadshow di Desa Parigi, Kecamatan Tinggimoncong. Dari sana, dia terus bergerak ke Kelurahan Gantarang, Garassi, hingga Pattapang. Tak berhenti di situ, pada hari berikutnya, Kecamatan Tombolopao menjadi tujuannya, menyapa ribuan warga di Desa Kanreapia, Tonasa, Tamaona, dan Mammampang.

Dalam setiap kunjungannya, antusiasme warga terlihat jelas. Mereka berbondong-bondong hadir untuk mendengarkan visi Husniah dan Darmawangsyah yang berjanji menjaga keberlanjutan pembangunan di Butta Bersejarah, Kabupaten Gowa.

Salah satu program unggulan yang disampaikan Husniah adalah penyediaan ambulans gratis untuk wilayah dataran tinggi, sehingga akses kesehatan yang selama ini sulit, bisa lebih mudah dijangkau.

Tidak hanya itu, bagi para petani, Husniah berkomitmen menyediakan bibit unggul gratis untuk meningkatkan hasil panen, serta memperbaiki akses pupuk yang kerap menjadi masalah. Di bidang pendidikan, perlengkapan sekolah gratis akan diberikan kepada siswa SD dan SMP, sebuah langkah nyata untuk meringankan beban keluarga di pedesaan.

“Jika saya diberi amanah sebagai Bupati Gowa, Insya Allah kami akan memastikan kebutuhan dasar masyarakat di bidang kesehatan, pendidikan, dan pertanian menjadi prioritas utama,” tegas Husniah di hadapan ribuan pendukungnya.

Dalam roadshow-nya kali ini, Husniah didampingi Ketua Tim Pemenangannya Muhammad Kasim Sila dan dua anggota DPRD Sulsel dari daerah pemilihan Gowa, yakni H Ansar Zainal Bate (PDIP) dan Kamaruddin (PAN). Turut mendampingi, mantan Sekda Gowa H Kamsinah, tokoh masyarakat Gowa Hairil Muin Petta Ola, Prof Abdul Rahim yang berasal dari Desa Mammampang.

Dukungan tak hanya datang dari warga biasa, termasuk Prof Abdul Rahim, seorang guru besar dan tokoh agama terkemuka asal Gowa. Dalam sambutannya, Prof Rahim menyebut kunjungan Husniah ke dataran tinggi sebagai kehormatan besar bagi masyarakat setempat.

“Kami doakan semoga pasangan Hati Damai dimudahkan untuk memenangkan Pilkada Gowa 2024,” ujar Prof Rahim penuh harap.

"Husniah Talenrang dengan niat baiknya, ingin melanjutkan pembangunan yang telah dilakukan Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan Yasin Limpo dan Wakil Bupati Abdul Rauf Malaganni (Krg Kio). Karena itu, warga Tombolopao harus memilih Hati Damai pada pilkada 27 November mendatang," ujar Prof Abdul Rahim.

Sebagai bagian dari komitmennya, Husniah juga menyempatkan diri mengunjungi korban kebakaran di Desa Kanreapia. Sebuah aksi nyata yang memperlihatkan kepedulian calon pemimpin ini terhadap kondisi warganya.

Dengan semangat kebersamaan dan visi yang jelas, ribuan warga dataran tinggi Gowa kini siap berdiri di barisan terdepan sebagai relawan untuk memenangkan Paslon Hati Damai.
(GUS)
Berita Terkait
Berita Terbaru