Pendulang 51 Ribu Suara, PPP Sulsel Rekrut Kader Senior Golkar di Bone
Ahmad Muhaimin
Kamis, 16 Maret 2023 - 07:00 WIB
PPP Sulsel mendapat amunisi baru jelang Pemilu 2024. Partai berlambang kakbah ini merekrut dua tokoh ternama di Kabupaten Bone untuk menambah kekuatan di daerah pemilihan (Dapil) itu.
PPP berhasil mendatangkan Wakil Bupati (Wabup) Bone, Ambo Dalle dan politisi senior Muhammad Yasir. Keduanya akan dipersiapkan untuk bertarung di pemilihan legislatif (Pileg) 2024 mendatang.
Sekretaris DPW PPP Sulsel, Nur Amal mengatakan Ambo Dalle akan dipersiapkan maju di DPRD Provinsi. Sementara Yasir bakal didorong ke DPR RI untuk Dapil 2 meliputi Maros, Barru, Pangkep, Parepare, Soppeng, Wajo, Sinjai, Bulukumba dan Bone.
"Kalau di internal kita DPW (PPP) Sulsel memang sudah tahu bahwa beliau gabung PPP untuk pencalegan. Pak Ambo Dalle DPRD PRovinsi Dapil Bone, kalau Pak Yasir Senayan Sulsel II," katanya pada Rabu (15/3) kemarin.
Baca Juga:Selektif Tentukan Bacaleg, Gerindra Sulsel Bakal Lakukan Uji Kelayakan
Amal optimis, bergabungnya kedua tokoh ini akan menambah kekuatan PPP di Bone. Khusus di DPRD Sulsel, PPP berpeluang mendapat kursi di Dapil Bone, sebab pada periode 2019 kosong.
"Kita liat personal, kalau Pak Ambo Dalle sebagai tokoh di Bone kemudian gabung PPP tentu akan membesarkan PPP khususnya di Bone. Pak Yasir pun demikian," ujarnya.
PPP berhasil mendatangkan Wakil Bupati (Wabup) Bone, Ambo Dalle dan politisi senior Muhammad Yasir. Keduanya akan dipersiapkan untuk bertarung di pemilihan legislatif (Pileg) 2024 mendatang.
Sekretaris DPW PPP Sulsel, Nur Amal mengatakan Ambo Dalle akan dipersiapkan maju di DPRD Provinsi. Sementara Yasir bakal didorong ke DPR RI untuk Dapil 2 meliputi Maros, Barru, Pangkep, Parepare, Soppeng, Wajo, Sinjai, Bulukumba dan Bone.
"Kalau di internal kita DPW (PPP) Sulsel memang sudah tahu bahwa beliau gabung PPP untuk pencalegan. Pak Ambo Dalle DPRD PRovinsi Dapil Bone, kalau Pak Yasir Senayan Sulsel II," katanya pada Rabu (15/3) kemarin.
Baca Juga:Selektif Tentukan Bacaleg, Gerindra Sulsel Bakal Lakukan Uji Kelayakan
Amal optimis, bergabungnya kedua tokoh ini akan menambah kekuatan PPP di Bone. Khusus di DPRD Sulsel, PPP berpeluang mendapat kursi di Dapil Bone, sebab pada periode 2019 kosong.
"Kita liat personal, kalau Pak Ambo Dalle sebagai tokoh di Bone kemudian gabung PPP tentu akan membesarkan PPP khususnya di Bone. Pak Yasir pun demikian," ujarnya.