Melihat Strategi Telkom Dongkrak Kinerja Bisnis & Hadapi Tantangan 2025
Minggu, 26 Jan 2025 15:37
AVP External Communication Telkom, Sabri Rasyid (tengah) saat berbincang dengan awak media di Kota Makassar pada Minggu (26/1/2025). Foto/Istimewa
MAKASSAR - PT Telkom Indonesia (Persero) alias Telkom telah mempersiapkan berbagai langkah strategis untuk memastikan kinerja bisnis yang optimal di tahun 2025. Perusahaan pelat merah ini juga telah mempersiapkan diri menghadapi tantangan persaingan industri telekomunikasi yang semakin kompetitif.
AVP External Communication Telkom, Sabri Rasyid, menjelaskan salah satu langkah utama yang diimplementasikan Telkom adalah melalui strategi 5 Bold Moves. Strategi itu terus diakselerasi implementasinya karena telah memberikan hasil positif dan diharapkan menjadi potensi untuk keberlangsungan profitabilitas perusahaan ke depannya.
Adapun strategi 5 Bold Moves mencakup lima inisiatif penting yakni Fixed Mobile Convergence (FMC), InfraCo, Data Center Co, B2B Digital IT Service Co, dan DigiCo.
"Kelima strategi utama ini dicanangkan untuk memperkuat posisi Telkom sebagai perusahaan telekomunikasi digital dalam menciptakan nilai yang lebih tinggi bagi para pemangku kepentingan perusahaan, serta memaksimalkan peluang, meningkatkan daya saing, dan value creation dalam menghadapi tantangan di masa depan," ungkap Sabri kepada awak media di Makassar, Minggu (26/1/2024).
Telkom juga berkomitmen untuk terus memperkuat posisinya sebagai pemimpin industri telekomunikasi digital melalui pengembangan empat pilar bisnis baru. Pilar-pilar ini terdiri dari Digital Infrastructure untuk memaksimalkan aset perusahaan, Integrated B2C Services guna meningkatkan daya saing di segmen B2C.
Selanjutnya yakni B2B ICT Services yang fokus pada solusi digital untuk segmen B2B, dan New Play untuk menjajaki peluang bisnis baru.
Selain itu, Telkom turut mendorong transformasi digital di berbagai sektor dengan mengadopsi teknologi terkini seperti Artificial Intelligence (AI), serta memperluas peluang kolaborasi dengan mitra strategis guna menciptakan solusi inovatif.
Namun, meski terus berinovasi, tantangan tak terhindarkan. Sabri mengungkapkan bahwa industri telekomunikasi global tengah menghadapi berbagai dinamika, sementara kompetisi di pasar domestik semakin ketat.
Untuk menghadapinya, Telkom terus berfokus pada implementasi strategi 5 Bold Moves dan empat pilar bisnis perusahaan. "Tentunya Telkom terus memperkuat market share, optimalisasi bisnis, serta meningkatkan kapasitas dan kapabilitas perusahaan," pungkasnya.
AVP External Communication Telkom, Sabri Rasyid, menjelaskan salah satu langkah utama yang diimplementasikan Telkom adalah melalui strategi 5 Bold Moves. Strategi itu terus diakselerasi implementasinya karena telah memberikan hasil positif dan diharapkan menjadi potensi untuk keberlangsungan profitabilitas perusahaan ke depannya.
Adapun strategi 5 Bold Moves mencakup lima inisiatif penting yakni Fixed Mobile Convergence (FMC), InfraCo, Data Center Co, B2B Digital IT Service Co, dan DigiCo.
"Kelima strategi utama ini dicanangkan untuk memperkuat posisi Telkom sebagai perusahaan telekomunikasi digital dalam menciptakan nilai yang lebih tinggi bagi para pemangku kepentingan perusahaan, serta memaksimalkan peluang, meningkatkan daya saing, dan value creation dalam menghadapi tantangan di masa depan," ungkap Sabri kepada awak media di Makassar, Minggu (26/1/2024).
Telkom juga berkomitmen untuk terus memperkuat posisinya sebagai pemimpin industri telekomunikasi digital melalui pengembangan empat pilar bisnis baru. Pilar-pilar ini terdiri dari Digital Infrastructure untuk memaksimalkan aset perusahaan, Integrated B2C Services guna meningkatkan daya saing di segmen B2C.
Selanjutnya yakni B2B ICT Services yang fokus pada solusi digital untuk segmen B2B, dan New Play untuk menjajaki peluang bisnis baru.
Selain itu, Telkom turut mendorong transformasi digital di berbagai sektor dengan mengadopsi teknologi terkini seperti Artificial Intelligence (AI), serta memperluas peluang kolaborasi dengan mitra strategis guna menciptakan solusi inovatif.
Namun, meski terus berinovasi, tantangan tak terhindarkan. Sabri mengungkapkan bahwa industri telekomunikasi global tengah menghadapi berbagai dinamika, sementara kompetisi di pasar domestik semakin ketat.
Untuk menghadapinya, Telkom terus berfokus pada implementasi strategi 5 Bold Moves dan empat pilar bisnis perusahaan. "Tentunya Telkom terus memperkuat market share, optimalisasi bisnis, serta meningkatkan kapasitas dan kapabilitas perusahaan," pungkasnya.
(TRI)
Berita Terkait
News
TelkomGroup Tuntaskan Pemulihan Jaringan di Sumatra
Telkom bersama seluruh operating company TelkomGroup berhasil menuntaskan pemulihan jaringan dan layanan telekomunikasi di wilayah Sumatra yang terdampak bencana.
Sabtu, 10 Jan 2026 18:02
Ekbis
Kinerja Melejit, SPJM Optimistis Jaga Tren Positif hingga Akhir 2025
SPJM membukukan laba bersih sebesar Rp462,45 miliar atau tumbuh 35,14% secara year on year (YoY), sekaligus melampaui target Rencana Kerja dan Anggaran Perusahaan (RKAP).
Jum'at, 26 Des 2025 16:54
News
TelkomGroup Terjunkan 118 Relawan untuk Pemulihan Bencana Aceh
Melalui program BUMN Peduli yang bersinergi dengan Danantara, TelkomGroup menerjunkan 118 relawan ke wilayah Kabupaten Aceh Timur dan Aceh Tamiang
Senin, 22 Des 2025 18:21
News
TelkomGroup Pastikan Konektivitas Aman Selama Nataru 2025/2026
PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) bersama seluruh operating company memastikan kesiapan infrastruktur digital menjelang Natal 2025 dan Tahun Baru 2026.
Sabtu, 20 Des 2025 20:09
News
TelkomGroup Salurkan Bantuan Rp2,3 Miliar & Aktifkan Internet Satelit di Sumatera
Melalui program TJSL, TelkomGroup menyalurkan bantuan kemanusiaan sekaligus menghadirkan dukungan konektivitas bagi masyarakat terdampak di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat.
Kamis, 18 Des 2025 11:27
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Wamen Kependudukan Puji Kolaborasi Pemkot Makassar di Kampung KB Manggala
2
Status Tersangka Dipersoalkan, LP2D Sebut Putri Dakka Mainkan Isu PAW DPR
3
Aryaduta Makassar Ajak Komunitas dan Tamu Hidup Sehat dengan Poundfit
4
Badan Kehormatan DPRD Makassar Tegur Legislator Terkait Video Viral
5
OJK Resmikan Learning Center, Perkuat Pengembangan SDM dan Literasi Keuangan Indonesia Timur
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Wamen Kependudukan Puji Kolaborasi Pemkot Makassar di Kampung KB Manggala
2
Status Tersangka Dipersoalkan, LP2D Sebut Putri Dakka Mainkan Isu PAW DPR
3
Aryaduta Makassar Ajak Komunitas dan Tamu Hidup Sehat dengan Poundfit
4
Badan Kehormatan DPRD Makassar Tegur Legislator Terkait Video Viral
5
OJK Resmikan Learning Center, Perkuat Pengembangan SDM dan Literasi Keuangan Indonesia Timur