Gandeng Pemkab, Unhas Berencana Bangun Kampus di Bone
Senin, 20 Okt 2025 19:46

Rektor Unhas, Prof Jamaluddin Jompa bersama Bupati Bone, Asman Sulaiman meneken MoU, di Ruang Rektor Lantai 8, Gedung Rektorat, Senin (20/10/2025). Foto: Istimewa
MAKASSAR - Universitas Hasanuddin (Unhas) bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bone telah menyepakati kerja sama dalam bidang pengembangan tridarma dan penguatan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM).
Kesepakatan tersebut tertuang melalui penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Rektor Prof Jamaluddin Jompa, bersama Bupati Bone, Andi Asman Sulaiman. Kegiatan dimulai sekitar pukul 10.00 Wita, di Ruang Rektor Lantai 8, Gedung Rektorat, Kampus Unhas Tamalanrea, Senin (20/10/2025).
Rektor Unhas, Prof JJ menyampaikan, kegiatan ini bukan hanya seremonial, tetapi harus diikuti dengan langkah konkret yang memberikan manfaat nyata. MoU menjadi dasar bagi pelaksanaan program kolaboratif yang terarah, dengan fokus pada bidang yang dapat dikembangkan bersama.
Lebih lanjut, Prof JJ menegaskan pentingnya menghadirkan kerja sama yang berdampak langsung bagi masyarakat. Ia menyampaikan, Unhas harus menjadi kebanggaan masyarakat Sulawesi Selatan, sekaligus berperan aktif dalam mempromosikan dan menguatkan potensi daerah.
"Salah satu langkah strategis yang diharapkan adalah memperluas kehadiran Unhas di berbagai wilayah, termasuk di Kabupaten Bone," kata Prof. JJ.
Prof JJ juga menyampaikan kolaborasi melalui rencana pendirian kampus Unhas di Bone, yang dapat menjadi pintu masuk bagi promosi daerah serta mendorong pengembangan sektor strategis untuk pengembangan daerah.
"Kehadiran kampus Unhas di Bone akan membuka peluang besar bagi pengembangan potensi daerah di berbagai sektor," tambahnya.
Sementara, Bupati Bone, Andi Asman Sulaiman, menyampaikan bahwa kehadiran Unhas dinilai memiliki arti penting, mengingat kampus ini telah lama menjadi mitra strategis dalam berbagai program pengembangan sumber daya manusia dan riset terapan di Sulawesi Selatan.
"Kerja sama ini merupakan wujud komitmen untuk melanjutkan kerja kolaboratif yang telah dirintis oleh para pendahulu. Kami menilai Unhas sebagai institusi pendidikan tinggi yang hebat, dengan rekam jejak panjang dalam memberikan sumbangsih nyata terhadap kemajuan daerah," jelasnya.
Dirinya percaya, kehadiran Unhas bisa menjadi penguat utama untuk pembangunan di Kabupaten Bone. Serta kolaborasi ini bisa mengoptimalkan di berbagai bidang di masa depan.
“Kerja sama yang terjalin diharapkan dapat ditindaklanjuti dengan langkah konkret dan terarah. Kami tentu membutuhkan arahan serta pendampingan dari Unhas dalam memperkuat berbagai sektor pembangunan,” jelas Andi Asman.
Melalui kerja sama ini, Unhas dan Pemkab Bone terus berkomitmen untuk mendorong inovasi, peningkatan kualitas SDM, serta pemanfaatan hasil riset untuk kesejahteraan masyarakat.
Dari pihak Unhas, dihadiri para wakil rektor, direktur, hingga para dekan yang relevan dengan rencana kerja sama yang akan dibangun. Adapun dari Pemda Bone, yakni Kepala Dinas Pendidikan, dan jajaran OPD lainnya.
Kesepakatan tersebut tertuang melalui penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Rektor Prof Jamaluddin Jompa, bersama Bupati Bone, Andi Asman Sulaiman. Kegiatan dimulai sekitar pukul 10.00 Wita, di Ruang Rektor Lantai 8, Gedung Rektorat, Kampus Unhas Tamalanrea, Senin (20/10/2025).
Rektor Unhas, Prof JJ menyampaikan, kegiatan ini bukan hanya seremonial, tetapi harus diikuti dengan langkah konkret yang memberikan manfaat nyata. MoU menjadi dasar bagi pelaksanaan program kolaboratif yang terarah, dengan fokus pada bidang yang dapat dikembangkan bersama.
Lebih lanjut, Prof JJ menegaskan pentingnya menghadirkan kerja sama yang berdampak langsung bagi masyarakat. Ia menyampaikan, Unhas harus menjadi kebanggaan masyarakat Sulawesi Selatan, sekaligus berperan aktif dalam mempromosikan dan menguatkan potensi daerah.
"Salah satu langkah strategis yang diharapkan adalah memperluas kehadiran Unhas di berbagai wilayah, termasuk di Kabupaten Bone," kata Prof. JJ.
Prof JJ juga menyampaikan kolaborasi melalui rencana pendirian kampus Unhas di Bone, yang dapat menjadi pintu masuk bagi promosi daerah serta mendorong pengembangan sektor strategis untuk pengembangan daerah.
"Kehadiran kampus Unhas di Bone akan membuka peluang besar bagi pengembangan potensi daerah di berbagai sektor," tambahnya.
Sementara, Bupati Bone, Andi Asman Sulaiman, menyampaikan bahwa kehadiran Unhas dinilai memiliki arti penting, mengingat kampus ini telah lama menjadi mitra strategis dalam berbagai program pengembangan sumber daya manusia dan riset terapan di Sulawesi Selatan.
"Kerja sama ini merupakan wujud komitmen untuk melanjutkan kerja kolaboratif yang telah dirintis oleh para pendahulu. Kami menilai Unhas sebagai institusi pendidikan tinggi yang hebat, dengan rekam jejak panjang dalam memberikan sumbangsih nyata terhadap kemajuan daerah," jelasnya.
Dirinya percaya, kehadiran Unhas bisa menjadi penguat utama untuk pembangunan di Kabupaten Bone. Serta kolaborasi ini bisa mengoptimalkan di berbagai bidang di masa depan.
“Kerja sama yang terjalin diharapkan dapat ditindaklanjuti dengan langkah konkret dan terarah. Kami tentu membutuhkan arahan serta pendampingan dari Unhas dalam memperkuat berbagai sektor pembangunan,” jelas Andi Asman.
Melalui kerja sama ini, Unhas dan Pemkab Bone terus berkomitmen untuk mendorong inovasi, peningkatan kualitas SDM, serta pemanfaatan hasil riset untuk kesejahteraan masyarakat.
Dari pihak Unhas, dihadiri para wakil rektor, direktur, hingga para dekan yang relevan dengan rencana kerja sama yang akan dibangun. Adapun dari Pemda Bone, yakni Kepala Dinas Pendidikan, dan jajaran OPD lainnya.
(MAN)
Berita Terkait

News
Perkuat Mutu Pendidikan, Sekolah Islam Athirah Gandeng Tiga Kampus Ternama
Sekolah Islam Athirah terus meningkatkan mutu pendidikan dengan menjalin kerja sama strategis bersama tiga perguruan tinggi ternama di Sulawesi Selatan.
Sabtu, 18 Okt 2025 13:06

News
Dialog Tahunan IKA Unhas Soroti Penyerapan Alumni di Dunia Kerja
Ikatan Alumni (IKA) Universitas Hasanuddin (Unhas) menggelar Dialog Tahunan Alumni dan Mahasiswa di Gedung Pertemuan Alumni (GPA) Unhas, Jumat (17/10/2025).
Jum'at, 17 Okt 2025 18:22

Sulsel
Rektor Unhas Terima Brevet Kehormatan Hiperbarik dari Komando Armada RI
Rektor Universitas Hasanuddin (Unhas), Prof Jamaluddin Jompa menerima Brevet Kehormatan Hiperbarik dari Komando Armada Republik Indonesia
Jum'at, 10 Okt 2025 05:20

News
Perkuat Kolaborasi Akademik: Fakultas Hukum Unhas Sambut Adjunct Professor dari Jerman
Fakultas Hukum Unhas menyambut kedatangan salah seorang dosen asingnya, Prof Stefan Koos dari Univesitat der Bundeswehr Munchen, Jerman yang juga merupakan Adjunct Professor di Fakultas Hukum.
Kamis, 09 Okt 2025 15:59

News
Tim PKM - PM Unhas Dorong Transformasi Peran Ayah Bagi Warga Binaan
Tim Program Kreativitas Mahasiswa skema Pengabdian Masyarakat (PKM-PM) Universitas Hasanuddin (Unhas), berhasil melaksanakan pemberdayaan narapidana melalui program inovatif bertajuk Fatherhood Package.
Kamis, 09 Okt 2025 10:58
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Bupati Bantaeng Uji Nurdin Raih Juara 1 Ajang Aquabike Championship
2

Fraksi PKB Konsistensi Kawal Pelaksanaan Instruksi Wali Kota Soal HUT Makassar 2025
3

Pelindo Regional 4 Bangun Semangat & Budaya Kerja Positif Lewat Breakfast With Leader
4

Rilis Survei: Mentan Amran dan Menkeu Purbaya Jadi Menteri Paling Memuaskan Publik
5

Honda Rilis Scoopy x Kuromi di Makassar, Harga Rp26 Juta
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Bupati Bantaeng Uji Nurdin Raih Juara 1 Ajang Aquabike Championship
2

Fraksi PKB Konsistensi Kawal Pelaksanaan Instruksi Wali Kota Soal HUT Makassar 2025
3

Pelindo Regional 4 Bangun Semangat & Budaya Kerja Positif Lewat Breakfast With Leader
4

Rilis Survei: Mentan Amran dan Menkeu Purbaya Jadi Menteri Paling Memuaskan Publik
5

Honda Rilis Scoopy x Kuromi di Makassar, Harga Rp26 Juta