Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Siap Sukseskan Festival Taka Bonerate 2024
Sabtu, 28 Sep 2024 16:55
Pelaksanaan Festival Taka Bonerate dan Dive Camp 2024 yang akan digelar 6 -12 Oktober 2024 mendapatkan dukungan dari berbagai pihak, termasuk dari Penjabat Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh.
MAKASSAR - Pelaksanaan Festival Taka Bonerate dan Dive Camp 2024 yang akan digelar 6 -12 Oktober 2024 mendapatkan dukungan dari berbagai pihak, termasuk dari Penjabat Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh. Event tahunan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar ini akan diadakan tidak hanya di Kota Benteng, tetapi juga di Desa Jinato.
"Kami mendukung kegiatan luar biasa ini. Terima kasih sudah menemui untuk melaporkan pelaksanaan kegiatan Takabonerate di minggu kedua Oktober," ungkap Prof Zudan saat menerima audiensi Wakil Bupati Selayar Syaiful Arif dan Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Selayar Arfang Arif.
Prof Zudan didampingi oleh Kepala Dinas Perhubungan Sulsel dan Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sulsel untuk memastikan dukungan Pemprov menyukseskan acara ini. Pertemuan berlangsung di Rumah Jabatan pada Jumat, 27 September 2024.
Pada pertemuan ini juga dibahas progres rencana subsidi Pemprov untuk penerbangan ke Selayar serta manfaat dari Trans Sulsel.
Wakil Bupati Kepulauan Selayar, Syaiful Arif juga menekankan bahwa kunjungan ke Rujab Gubernur bertujuan untuk memperdalam rencana acara tersebut. Selain itu, festival ini akan berkolaborasi dengan Ekspedisi Rupiah Berdaulat (ERB) 2024 sebagai bentuk sinergi antara Bank Indonesia bersama TNI AL.
“Saya mendapat izin untuk menyampaikan surat undangan ini kepada Forkopimda tingkat provinsi. Jadi Festival ini bernuansa bahari, wisata dan pemberdayaan UMKM juga. Kami ingin mempromosikan lebih luas. Kami sangat berterima kasih,” jelasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Sulsel Andi Erwin Terwo menambahkan bahwa Pemprov siap mendukung suksesnya acara ini terkait transportasi darat maupun laut menuju Takabonerate.
“Kami telah melakukan koordinasi dengan pihak terkait termasuk kepada Kementerian,” katanya.
Dukungan juga datang dari Perusahaan Terbatas Pelayaran Nasional Indonesia (PT Pelni), yang bersiap mengatur jadwal serta rute agar para pengunjung bisa hadir dalam Puncak Acara Festival Taka Bonerate di Pulau Jinato.
Sebagai informasi tambahan, rangkaian kegiatan selama festival akan dilaksanakan dalam Pesta Rakyat pada tanggal 6 - 12 Oktober 2024 dengan berbagai acara menarik seperti Pesta Rakyat Pesisir dan Pekan UMKM, Canoeing Colorful Day, Lomba Mancing Tradisional, Lomba Lagu Daerah serta banyak lainnya.
Sedangkan Grand Opening Festival Takabonerate and Dive Camp 2024 dijadwalkan pada tanggal 8 Oktober 2024, dengan pertunjukan Tarian Massal dan Musik Tradisional yang pastinya akan memukau semua pengunjung.
"Kami mendukung kegiatan luar biasa ini. Terima kasih sudah menemui untuk melaporkan pelaksanaan kegiatan Takabonerate di minggu kedua Oktober," ungkap Prof Zudan saat menerima audiensi Wakil Bupati Selayar Syaiful Arif dan Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Selayar Arfang Arif.
Prof Zudan didampingi oleh Kepala Dinas Perhubungan Sulsel dan Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sulsel untuk memastikan dukungan Pemprov menyukseskan acara ini. Pertemuan berlangsung di Rumah Jabatan pada Jumat, 27 September 2024.
Pada pertemuan ini juga dibahas progres rencana subsidi Pemprov untuk penerbangan ke Selayar serta manfaat dari Trans Sulsel.
Wakil Bupati Kepulauan Selayar, Syaiful Arif juga menekankan bahwa kunjungan ke Rujab Gubernur bertujuan untuk memperdalam rencana acara tersebut. Selain itu, festival ini akan berkolaborasi dengan Ekspedisi Rupiah Berdaulat (ERB) 2024 sebagai bentuk sinergi antara Bank Indonesia bersama TNI AL.
“Saya mendapat izin untuk menyampaikan surat undangan ini kepada Forkopimda tingkat provinsi. Jadi Festival ini bernuansa bahari, wisata dan pemberdayaan UMKM juga. Kami ingin mempromosikan lebih luas. Kami sangat berterima kasih,” jelasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Sulsel Andi Erwin Terwo menambahkan bahwa Pemprov siap mendukung suksesnya acara ini terkait transportasi darat maupun laut menuju Takabonerate.
“Kami telah melakukan koordinasi dengan pihak terkait termasuk kepada Kementerian,” katanya.
Dukungan juga datang dari Perusahaan Terbatas Pelayaran Nasional Indonesia (PT Pelni), yang bersiap mengatur jadwal serta rute agar para pengunjung bisa hadir dalam Puncak Acara Festival Taka Bonerate di Pulau Jinato.
Sebagai informasi tambahan, rangkaian kegiatan selama festival akan dilaksanakan dalam Pesta Rakyat pada tanggal 6 - 12 Oktober 2024 dengan berbagai acara menarik seperti Pesta Rakyat Pesisir dan Pekan UMKM, Canoeing Colorful Day, Lomba Mancing Tradisional, Lomba Lagu Daerah serta banyak lainnya.
Sedangkan Grand Opening Festival Takabonerate and Dive Camp 2024 dijadwalkan pada tanggal 8 Oktober 2024, dengan pertunjukan Tarian Massal dan Musik Tradisional yang pastinya akan memukau semua pengunjung.
(GUS)
Berita Terkait
News
HUT Makassar, Pemprov Sulsel Serahkan Bantuan dan Dorong Sinergi Pembangunan
erayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-418 Kota Makassar tahun 2025 berlangsung meriah dan penuh makna di Lapangan Karebosi, Minggu (9/11/2025).
Minggu, 09 Nov 2025 19:02
Sulsel
Mitigasi Bencana Banjir, Sungai Suli Luwu Dinormalisasi dengan Anggaran Rp18,7 Miliar
Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Andi Sudirman Sulaiman meluncurkan program normalisasi Sungai Suli di Kabupaten Luwu dengan anggaran senilai Rp18,7 miliar.
Jum'at, 31 Okt 2025 13:30
News
Kementan Kucurkan Bantuan Rp281 Miliar untuk Sulsel
Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman melakukan audiens dengan Menteri Pertanian (Mentan) RI Andi Amran Sulaiman di Kantor Kementerian Pertanian RI, Kamis (31/10/2025).
Kamis, 30 Okt 2025 20:12
News
902 Siswa Disabilitas Dapat Bantuan Tabungan Pendidikan
Dalam momentum Peringatan 356 Tahun Sulawesi Selatan, Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman memberikan bantuan tabungan pendidikan bagi 902 siswa penyandang disabilitas dari keluarga tidak mampu se-Sulsel.
Sabtu, 25 Okt 2025 20:59
News
UMI Komitmen Dukung Program Prioritas Perikanan dan Kelautan Sulsel
Universitas Muslim Indonesia (UMI), berkomitmen mendukung Program Prioritas Perikanan dan Kelautan Sulawesi Selatan 2025.
Jum'at, 24 Okt 2025 16:47
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Konsorsium PTPPV Sultanbatara Perkenalkan Deretan Produk Inovatif Hasil Riset
2
Majelis Taklim Nurul Solthana Periode 2025–2030 Resmi Dikukuhkan
3
Indosat Cegah Ratusan Juta Upaya Penipuan Digital Lewat Fitur Anti-Spam & Anti-Scam
4
Turnamen Sepak Bola Piala Bupati U-15 Tingkatkan Potensi Pemain Muda di Gowa
5
Ketika Digitalisasi Menumbuhkan Empati Kolektif
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Konsorsium PTPPV Sultanbatara Perkenalkan Deretan Produk Inovatif Hasil Riset
2
Majelis Taklim Nurul Solthana Periode 2025–2030 Resmi Dikukuhkan
3
Indosat Cegah Ratusan Juta Upaya Penipuan Digital Lewat Fitur Anti-Spam & Anti-Scam
4
Turnamen Sepak Bola Piala Bupati U-15 Tingkatkan Potensi Pemain Muda di Gowa
5
Ketika Digitalisasi Menumbuhkan Empati Kolektif