PLN Bersama Masyarakat Tanam 465 Pohon di PLTU Sulut-1
Jum'at, 29 Nov 2024 15:20

PLN UIP Sulawesi bersama masyarakat Desa Binjeita yang tergabung dalam Kelompok Pecinta Alam "Baru Terbit", menanam 465 pohon di area PLTU Sulut-1. Foto/Dok PLN
BOLAANG MONGONDOW UTARA - PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Sulawesi, bersama masyarakat Desa Binjeita yang tergabung dalam Kelompok Pecinta Alam "Baru Terbit", menanam 465 pohon di area Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Sulut-1.
Kegiatan ini dilakukan dalam rangka memperingati Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI) 2024, melalui program Energizing Green Spaces pada Rabu, 20 November 2024, di Desa Binjeita, Kecamatan Bolangitang Timur, Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut).
Senior Manager Perizinan, Pertanahan & Komunikasi PLN UIP Sulawesi, Nur Akhsin, menjelaskan bahwa kegiatan ini adalah bagian dari komitmen PLN untuk mengatasi perubahan iklim yang sedang berlangsung di Indonesia. Menurutnya, kolaborasi dengan berbagai pihak sangat diperlukan untuk kesuksesan program ini.
"PLN bersama pemerintah setempat berkontribusi dalam melibatkan masyarakat untuk melestarikan keanekaragaman hayati dengan memanfaatkan lahan tidur di area PLTU Sulut-1 sebagai tempat penanaman pohon,” ujar Akhsin.
Akhsin juga menambahkan bahwa penanaman pohon ini tidak hanya bertujuan untuk mengembangkan hutan tanaman energi, tetapi juga untuk mendukung potensi agroforestri.
“Kami berharap pohon yang ditanam bisa tumbuh dengan baik dan berkelanjutan. Sehingga, nantinya pohon-pohon ini dapat menjadi hutan tanaman energi yang dapat memasok bahan baku biomassa ramah lingkungan dan juga tanaman lain untuk agroforestri masyarakat sekitar,” tambahnya.
Ketua Kelompok Pecinta Alam “Baru Terbit”, Konggres Tambaru, mengungkapkan rasa senangnya karena masyarakat dilibatkan dalam program PLN ini.
“Kami sangat senang dan bangga terlibat dalam program PLN yang sangat positif ini. Sebanyak 215 bibit pohon pelindung dan 250 bibit pohon produktif yang kami tanam akan terus kami pantau dan pelihara agar bisa tumbuh dengan baik,” katanya.
Camat Bolangitang Timur, Yahya Botutihe, mengucapkan terima kasih kepada PLN atas inisiatifnya dalam menjaga kelestarian lingkungan di Desa Binjeita.
"Program PLN ini memberikan dampak positif bagi masyarakat dan perusahaan. Kami mendukung penuh kegiatan ini dan berharap dapat menjadi kegiatan rutin setiap tahunnya,” tutup Yahya.
Kegiatan ini dilakukan dalam rangka memperingati Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI) 2024, melalui program Energizing Green Spaces pada Rabu, 20 November 2024, di Desa Binjeita, Kecamatan Bolangitang Timur, Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut).
Senior Manager Perizinan, Pertanahan & Komunikasi PLN UIP Sulawesi, Nur Akhsin, menjelaskan bahwa kegiatan ini adalah bagian dari komitmen PLN untuk mengatasi perubahan iklim yang sedang berlangsung di Indonesia. Menurutnya, kolaborasi dengan berbagai pihak sangat diperlukan untuk kesuksesan program ini.
"PLN bersama pemerintah setempat berkontribusi dalam melibatkan masyarakat untuk melestarikan keanekaragaman hayati dengan memanfaatkan lahan tidur di area PLTU Sulut-1 sebagai tempat penanaman pohon,” ujar Akhsin.
Akhsin juga menambahkan bahwa penanaman pohon ini tidak hanya bertujuan untuk mengembangkan hutan tanaman energi, tetapi juga untuk mendukung potensi agroforestri.
“Kami berharap pohon yang ditanam bisa tumbuh dengan baik dan berkelanjutan. Sehingga, nantinya pohon-pohon ini dapat menjadi hutan tanaman energi yang dapat memasok bahan baku biomassa ramah lingkungan dan juga tanaman lain untuk agroforestri masyarakat sekitar,” tambahnya.
Ketua Kelompok Pecinta Alam “Baru Terbit”, Konggres Tambaru, mengungkapkan rasa senangnya karena masyarakat dilibatkan dalam program PLN ini.
“Kami sangat senang dan bangga terlibat dalam program PLN yang sangat positif ini. Sebanyak 215 bibit pohon pelindung dan 250 bibit pohon produktif yang kami tanam akan terus kami pantau dan pelihara agar bisa tumbuh dengan baik,” katanya.
Camat Bolangitang Timur, Yahya Botutihe, mengucapkan terima kasih kepada PLN atas inisiatifnya dalam menjaga kelestarian lingkungan di Desa Binjeita.
"Program PLN ini memberikan dampak positif bagi masyarakat dan perusahaan. Kami mendukung penuh kegiatan ini dan berharap dapat menjadi kegiatan rutin setiap tahunnya,” tutup Yahya.
(TRI)
Berita Terkait

News
PLN UIP Sulawesi Boyong Penghargaan Tertinggi di Nusantara CSR Awards 2025
PLN UIP Sulawesi memboyong penghargaan Platinum, tertinggi dalam ajang Nusantara CSR Awards 2025, untuk kategori Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi.
Kamis, 03 Jul 2025 15:54

News
PT Vale Raih Prestasi Ganda di AREA 2025 Bangkok Berkat Program Lingkungan & Komunitas
Dalam ajang AREA 2025 yang digelar di Bangkok, PT Vale Indonesia meraih dua penghargaan bergengsi sekaligus: kategori Green Leadership dan Social Empowerment.
Senin, 30 Jun 2025 18:45

News
Wali Kota Makassar Beri Penghargaan Lingkungan untuk PLN UID Sulselrabar
Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup, PT PLN (Persero) UID Sulselrabar menerima penghargaan dari Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin.
Minggu, 29 Jun 2025 19:52

Makassar City
Komitmen Jaga Lingkungan, MaRI Raih Penghargaan dari Pemkot Makassar
Pemkot Makassar menganugerahkan penghargaan kepada Mal Ratu Indah (MaRI) atas Ketaatan Terhadap Kewajiban Pengelolaan Lingkungan Hidup Kota Makassar Tahun 2025.
Minggu, 29 Jun 2025 15:23

News
Astra Daihatsu Makassar Urip Raih Penghargaan Lingkungan Hidup 2025
Penghargaan lingkungan hidup diserahkan langsung oleh Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, kepada perwakilan Astra Daihatsu Makassar Urip.
Minggu, 29 Jun 2025 15:04
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

29 Anggota DPRD Sulsel Gulirkan Hak Angket, Misi Penyelamatan Aset Rp2,4 T di CPI
2

DPRD Makassar Kebut Perda Parkir, Muat Aturan Non Tunai dan Langganan Retribusi
3

DWP Gowa Akan Perkuat Peran Perempuan dalam Pembangunan Daerah
4

Hasil NH Temui Bahlil, Jadwal Musda Golkar Sulsel Dijadwalkan Agustus 2025
5

Aksi Anggota Polres Jeneponto Evakuasi Ibu Hamil Viral di Media Sosial
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

29 Anggota DPRD Sulsel Gulirkan Hak Angket, Misi Penyelamatan Aset Rp2,4 T di CPI
2

DPRD Makassar Kebut Perda Parkir, Muat Aturan Non Tunai dan Langganan Retribusi
3

DWP Gowa Akan Perkuat Peran Perempuan dalam Pembangunan Daerah
4

Hasil NH Temui Bahlil, Jadwal Musda Golkar Sulsel Dijadwalkan Agustus 2025
5

Aksi Anggota Polres Jeneponto Evakuasi Ibu Hamil Viral di Media Sosial