Kolaborasi Indosat & AIonOS Dorong Transformasi AI di Indonesia
Kamis, 30 Jan 2025 08:35

Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) dan AIonOS resmi menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) untuk mengubah ekosistem kecerdasan artifisial (AI) di Indonesia. Foto/Istimewa
NEW DELHI - Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) dan AIonOS resmi menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) untuk mengubah ekosistem kecerdasan artifisial (AI) di Indonesia. Kolaborasi ini menjadi kemitraan berskala besar pertama antara Indonesia dan India yang berfokus pada pengembangan AI, menegaskan komitmen kedua pihak dalam mendorong inovasi, pertumbuhan ekonomi, dan transformasi sosial melalui teknologi AI.
AIonOS, sebuah perusahaan joint venture antara InterGlobe dan Assago Group, bertekad mentransformasi bisnis melalui teknologi AI. Sementara itu, Indosat sebagai penyedia telekomunikasi terkemuka, memiliki tujuan besar untuk memberdayakan masyarakat Indonesia.
Melalui kolaborasi ini, lahirlah inisiatif AI³ (AI untuk Indonesia dan India yang didukung oleh Indosat dan AIonOS). AI³ bertujuan menggabungkan keahlian Indosat dalam memahami kebutuhan domestik Indonesia dengan teknologi inovatif dari AIonOS.
Fokus utama inisiatif ini adalah pengembangan solusi berbasis AI di tiga sektor: pariwisata, ekonomi berbasis pengetahuan, dan ketahanan pangan berkelanjutan.
Tiga Pilar Strategis AI³:
1. Transformasi Pariwisata
AI³ bertujuan untuk meningkatkan kontribusi sektor pariwisata terhadap PDB Indonesia. Dengan memanfaatkan teknologi AI, inisiatif ini akan mendukung konektivitas yang lebih baik, mempromosikan budaya lokal, dan membuka peluang pendapatan bagi UMKM. Selain itu, AI³ berfokus mengintegrasikan kekayaan budaya Indonesia dalam jaringan pariwisata global yang berkelanjutan.
2. Membangun Ekonomi Berbasis Pengetahuan
Untuk menyiapkan tenaga kerja kompeten di era ekonomi digital, AI³ bekerja sama dengan institusi pendidikan terkemuka di Indonesia dan India. Program pelatihan berbasis AI ini bertujuan memperkuat keahlian SDM dan posisi Indonesia sebagai pemimpin ekonomi berbasis pengetahuan global.
3. Meningkatkan Ketahanan Pangan Berkelanjutan
AI³ juga berfokus pada sektor pertanian untuk meningkatkan produktivitas dan ketahanan pangan melalui teknologi AI. Dengan solusi inovatif, petani lokal dapat menghadapi tantangan perubahan iklim dan meningkatkan hasil panen secara berkelanjutan.
CEO AIonOS, C.P. Gurnani,mengungkapkan, kolaborasi ini adalah langkah strategis untuk India dan momen krusial dalam mewujudkan ekosistem ‘AI-for-all’.
"Dengan menggabungkan layanan unggulan Indosat dan inovasi AI dari AIonOS, inisiatif ini bertujuan memberdayakan Indonesia dengan keterampilan AI, mendorong pertumbuhan di sektor pariwisata dan pertanian berkelanjutan, serta memperkuat SDM untuk transformasi digital nasional," kata dia.
Presiden Direktur dan CEO Indosat Ooredoo Hutchison, Vikram Sinha, menambahkan AI³ adalah wujud komitmen perusahaan untuk mendorong inovasi dan pertumbuhan ekonomi di Indonesia. Inisiatif ini tidak hanya mentransformasi sektor strategis seperti pariwisata, ketahanan pangan, dan pengembangan talenta, tetapi juga mendukung Indonesia Emas 2045.
"Kolaborasi ini membuka peluang besar untuk Indonesia menjadi pusat pengembangan AI di Asia Tenggara," tegasnya.
Vikram juga mengungkapkan bahwa kerja sama ini akan menghasilkan solusi inovatif yang bermanfaat bagi jutaan orang di Indonesia, sekaligus mempererat hubungan diplomasi teknologi antara kedua negara.
Nota Kesepahaman ini menunjukkan bagaimana kerja sama antarnegara dapat mendorong inovasi teknologi yang memberi manfaat luas. Dengan fokus pada pariwisata, pengembangan talenta, dan ketahanan pangan, AI³ menjadi katalisator solusi berkelanjutan yang relevan dengan kebutuhan masyarakat Indonesia.
Kolaborasi antara AIonOS dan Indosat diharapkan membuka era baru sinergi teknologi antara Indonesia dan India, menciptakan dampak ekonomi dan sosial signifikan, serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat di kedua negara.
AIonOS, sebuah perusahaan joint venture antara InterGlobe dan Assago Group, bertekad mentransformasi bisnis melalui teknologi AI. Sementara itu, Indosat sebagai penyedia telekomunikasi terkemuka, memiliki tujuan besar untuk memberdayakan masyarakat Indonesia.
Melalui kolaborasi ini, lahirlah inisiatif AI³ (AI untuk Indonesia dan India yang didukung oleh Indosat dan AIonOS). AI³ bertujuan menggabungkan keahlian Indosat dalam memahami kebutuhan domestik Indonesia dengan teknologi inovatif dari AIonOS.
Fokus utama inisiatif ini adalah pengembangan solusi berbasis AI di tiga sektor: pariwisata, ekonomi berbasis pengetahuan, dan ketahanan pangan berkelanjutan.
Tiga Pilar Strategis AI³:
1. Transformasi Pariwisata
AI³ bertujuan untuk meningkatkan kontribusi sektor pariwisata terhadap PDB Indonesia. Dengan memanfaatkan teknologi AI, inisiatif ini akan mendukung konektivitas yang lebih baik, mempromosikan budaya lokal, dan membuka peluang pendapatan bagi UMKM. Selain itu, AI³ berfokus mengintegrasikan kekayaan budaya Indonesia dalam jaringan pariwisata global yang berkelanjutan.
2. Membangun Ekonomi Berbasis Pengetahuan
Untuk menyiapkan tenaga kerja kompeten di era ekonomi digital, AI³ bekerja sama dengan institusi pendidikan terkemuka di Indonesia dan India. Program pelatihan berbasis AI ini bertujuan memperkuat keahlian SDM dan posisi Indonesia sebagai pemimpin ekonomi berbasis pengetahuan global.
3. Meningkatkan Ketahanan Pangan Berkelanjutan
AI³ juga berfokus pada sektor pertanian untuk meningkatkan produktivitas dan ketahanan pangan melalui teknologi AI. Dengan solusi inovatif, petani lokal dapat menghadapi tantangan perubahan iklim dan meningkatkan hasil panen secara berkelanjutan.
CEO AIonOS, C.P. Gurnani,mengungkapkan, kolaborasi ini adalah langkah strategis untuk India dan momen krusial dalam mewujudkan ekosistem ‘AI-for-all’.
"Dengan menggabungkan layanan unggulan Indosat dan inovasi AI dari AIonOS, inisiatif ini bertujuan memberdayakan Indonesia dengan keterampilan AI, mendorong pertumbuhan di sektor pariwisata dan pertanian berkelanjutan, serta memperkuat SDM untuk transformasi digital nasional," kata dia.
Presiden Direktur dan CEO Indosat Ooredoo Hutchison, Vikram Sinha, menambahkan AI³ adalah wujud komitmen perusahaan untuk mendorong inovasi dan pertumbuhan ekonomi di Indonesia. Inisiatif ini tidak hanya mentransformasi sektor strategis seperti pariwisata, ketahanan pangan, dan pengembangan talenta, tetapi juga mendukung Indonesia Emas 2045.
"Kolaborasi ini membuka peluang besar untuk Indonesia menjadi pusat pengembangan AI di Asia Tenggara," tegasnya.
Vikram juga mengungkapkan bahwa kerja sama ini akan menghasilkan solusi inovatif yang bermanfaat bagi jutaan orang di Indonesia, sekaligus mempererat hubungan diplomasi teknologi antara kedua negara.
Nota Kesepahaman ini menunjukkan bagaimana kerja sama antarnegara dapat mendorong inovasi teknologi yang memberi manfaat luas. Dengan fokus pada pariwisata, pengembangan talenta, dan ketahanan pangan, AI³ menjadi katalisator solusi berkelanjutan yang relevan dengan kebutuhan masyarakat Indonesia.
Kolaborasi antara AIonOS dan Indosat diharapkan membuka era baru sinergi teknologi antara Indonesia dan India, menciptakan dampak ekonomi dan sosial signifikan, serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat di kedua negara.
(TRI)
Berita Terkait

Ekbis
Tri Ibadah: Solusi Komunikasi Andal & Terjangkau untuk Jemaah Umrah dan Haji
Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH), melalui brand Tri, memperkenalkan produk Tri Ibadah sebagai solusi komunikasi yang andal dan terjangkau bagi jemaah Indonesia.
Rabu, 16 Apr 2025 20:31

Sulsel
Pemdes Padakkalawa Pinrang Dorong Transformasi Digital Lewat Pemanfaatan Aplikasi Srikandi
Pemerintah Desa Padakkalawa, Kecamatan Mattiro Bulu, kini tengah fokus mendorong pemanfaatan teknologi dalam mendukung kelancaran administrasi perkantoran.
Senin, 14 Apr 2025 17:28

News
Trafik Data Indosat Naik 21% saat Idulfitri, Bone & Gowa Termasuk Tertinggi
Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) mencatatkan lonjakan trafik data sebesar 21% sepanjang periode Idulfitri 1446 H dibandingkan hari biasa.
Kamis, 10 Apr 2025 07:58

Ekbis
Indosat Gunakan AI Perkuat Jaringan untuk Lebaran
Dengan mengintegrasikan kecerdasan artifisial (AI) dalam jaringannya, Indosat memastikan bahwa lonjakan kebutuhan komunikasi selama libur Lebaran dapat terlayani dengan optimal.
Rabu, 26 Mar 2025 23:58

Ekbis
Telkom Solution Hadirkan Solusi Digital Inovatif untuk Segmen B2B di Indonesia
PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk melalui Telkom Solution, terus memperkuat posisinya sebagai penyedia solusi digital terdepan di pasar B2B Indonesia.
Rabu, 26 Mar 2025 13:16
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Paripurna RPJMD, Pansus Beri Masukan 14 Poin untuk Pemerintahan Sudirman-Fatma
2

Palsukan Tanda Tangan Kadus, Tersangka Oknum DPRD Selayar Ternyata Tak Ditahan
3

Poster Perekrutan Kerja Manusia Silver Beredar, Dinsos Makassar Bertindak
4

MDA Klarifikasi Isu Freeport, Fokus Gandeng Mitra Lokal & Pemberdayaan Masyarakat
5

Pemkot Makassar-Bank Sulselbar Kolaborasi Tingkatkan Kualitas Transaksi Digital
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Paripurna RPJMD, Pansus Beri Masukan 14 Poin untuk Pemerintahan Sudirman-Fatma
2

Palsukan Tanda Tangan Kadus, Tersangka Oknum DPRD Selayar Ternyata Tak Ditahan
3

Poster Perekrutan Kerja Manusia Silver Beredar, Dinsos Makassar Bertindak
4

MDA Klarifikasi Isu Freeport, Fokus Gandeng Mitra Lokal & Pemberdayaan Masyarakat
5

Pemkot Makassar-Bank Sulselbar Kolaborasi Tingkatkan Kualitas Transaksi Digital