Telkom Selesaikan Perbaikan SKKL Namlea, Layanan Digital Kembali Normal
Sabtu, 29 Mar 2025 22:16
Telkom berhasil menyelesaikan perbaikan Sistem Komunikasi Kabel Laut (SKKL) Sulawesi - Maluku - Papua Cable System (SMPCS), yang sebelumnya mengalami gangguan. Foto/Istimewa
MAKASSAR - PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) telah berhasil menyelesaikan perbaikan Sistem Komunikasi Kabel Laut (SKKL) Sulawesi - Maluku - Papua Cable System (SMPCS), yang sebelumnya mengalami gangguan pada jarak 27,7 km dari Namlea, dengan kedalaman 2.200 meter.
Dengan selesainya perbaikan ini, layanan telekomunikasi dan internet (fixed dan mobile broadband) yang terdampak kini telah pulih dan kembali beroperasi dengan normal.
EVP Telkom Regional V, Amin Soebagyo, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada seluruh pihak yang terlibat dalam pemulihan ini.
“Kami bersyukur bahwa proses perbaikan dapat diselesaikan lebih cepat dari jadwal yang ditargetkan. Tim teknis telah berhasil memperbaiki kabel yang terdampak, sehingga layanan Telkom kembali normal,” ujar dia.
Selanjutnya, tim teknis Telkom akan melakukan monitoring secara intensif untuk memastikan layanan tetap optimal dan stabil. Amin menambahkan, Telkom juga akan menerapkan berbagai langkah pencegahan guna mengantisipasi gangguan serupa di masa depan.
“Selain monitoring intensif, kami juga akan mengambil langkah preventive untuk menjaga keandalan jaringan dan mengantisipasi potensi risiko di masa mendatang. Peningkatan pengalaman digital pelanggan tetap menjadi prioritas utama kami,” tambahnya.
Telkom berkomitmen untuk terus memberikan layanan digital terbaik bagi masyarakat Indonesia.
"Kami mengucapkan terima kasih atas doa dan dukungan dari seluruh pelanggan dan masyarakat. Berkat kerja sama yang baik, proses perbaikan berjalan lancar dan kondusif, sehingga layanan Telkom berhasil pulih. Kini masyarakat dapat merayakan Hari Raya Idulfitri dengan lebih nyaman dan dapat bersilaturahmi dengan keluarga serta kerabat,” tutup Amin.
Dengan selesainya perbaikan ini, layanan telekomunikasi dan internet (fixed dan mobile broadband) yang terdampak kini telah pulih dan kembali beroperasi dengan normal.
EVP Telkom Regional V, Amin Soebagyo, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada seluruh pihak yang terlibat dalam pemulihan ini.
“Kami bersyukur bahwa proses perbaikan dapat diselesaikan lebih cepat dari jadwal yang ditargetkan. Tim teknis telah berhasil memperbaiki kabel yang terdampak, sehingga layanan Telkom kembali normal,” ujar dia.
Selanjutnya, tim teknis Telkom akan melakukan monitoring secara intensif untuk memastikan layanan tetap optimal dan stabil. Amin menambahkan, Telkom juga akan menerapkan berbagai langkah pencegahan guna mengantisipasi gangguan serupa di masa depan.
“Selain monitoring intensif, kami juga akan mengambil langkah preventive untuk menjaga keandalan jaringan dan mengantisipasi potensi risiko di masa mendatang. Peningkatan pengalaman digital pelanggan tetap menjadi prioritas utama kami,” tambahnya.
Telkom berkomitmen untuk terus memberikan layanan digital terbaik bagi masyarakat Indonesia.
"Kami mengucapkan terima kasih atas doa dan dukungan dari seluruh pelanggan dan masyarakat. Berkat kerja sama yang baik, proses perbaikan berjalan lancar dan kondusif, sehingga layanan Telkom berhasil pulih. Kini masyarakat dapat merayakan Hari Raya Idulfitri dengan lebih nyaman dan dapat bersilaturahmi dengan keluarga serta kerabat,” tutup Amin.
(TRI)
Berita Terkait
News
TelkomGroup Tuntaskan Pemulihan Jaringan di Sumatra
Telkom bersama seluruh operating company TelkomGroup berhasil menuntaskan pemulihan jaringan dan layanan telekomunikasi di wilayah Sumatra yang terdampak bencana.
Sabtu, 10 Jan 2026 18:02
Sulsel
Akses Internet Kian Merata, Telkomsel Hadirkan 6 BTS 4G di Bone & Soppeng
Peresmian enam BTS 4G tersebut dilakukan secara langsung oleh Ismail Bachtiar, Anggota MPR/DPR RI Fraksi PKS, pada 20–21 Desember 2025 lalu.
Rabu, 24 Des 2025 20:26
News
TelkomGroup Terjunkan 118 Relawan untuk Pemulihan Bencana Aceh
Melalui program BUMN Peduli yang bersinergi dengan Danantara, TelkomGroup menerjunkan 118 relawan ke wilayah Kabupaten Aceh Timur dan Aceh Tamiang
Senin, 22 Des 2025 18:21
News
TelkomGroup Pastikan Konektivitas Aman Selama Nataru 2025/2026
PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) bersama seluruh operating company memastikan kesiapan infrastruktur digital menjelang Natal 2025 dan Tahun Baru 2026.
Sabtu, 20 Des 2025 20:09
News
TelkomGroup Salurkan Bantuan Rp2,3 Miliar & Aktifkan Internet Satelit di Sumatera
Melalui program TJSL, TelkomGroup menyalurkan bantuan kemanusiaan sekaligus menghadirkan dukungan konektivitas bagi masyarakat terdampak di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat.
Kamis, 18 Des 2025 11:27
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Guru Besar Unhas Nilai Penempatan Polri di Bawah Presiden Sudah Konstitusional
2
Pemkab Maros Terima Piagam UHC Award 2026
3
Amankan Pasokan BBM dari Poso, Polres Luwu Timur Siagakan Personel di 3 SPBU Utama
4
DPRD Sulsel Dalami Persoalan Dampak Penghentian Dana Sharing Bantuan PBI BPJS di Jeneponto
5
Ray Suryadi Desak Pemkot Makassar Segera Lakukan Perbaikan Total Pasar Paotere
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Guru Besar Unhas Nilai Penempatan Polri di Bawah Presiden Sudah Konstitusional
2
Pemkab Maros Terima Piagam UHC Award 2026
3
Amankan Pasokan BBM dari Poso, Polres Luwu Timur Siagakan Personel di 3 SPBU Utama
4
DPRD Sulsel Dalami Persoalan Dampak Penghentian Dana Sharing Bantuan PBI BPJS di Jeneponto
5
Ray Suryadi Desak Pemkot Makassar Segera Lakukan Perbaikan Total Pasar Paotere