Pemprov Sulsel Kirim Rp1,5 Miliar Bantuan Keuangan Tanggap Darurat Bencana Sumatera
Senin, 01 Des 2025 14:44
Helikopter TNI yang membawa bantuan dari Jakarta ke lokasi daerah terdampak bencana, pada Sabtu, 29 November 2025. Foto: BPMI Setpres/Istimewa
MAKASSAR - Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan kembali menunjukkan kepedulian terhadap daerah-daerah yang terdampak bencana hidrometeorologi di wilayah barat Indonesia.
Menyusul bencana banjir dan longsor yang melanda sejumlah wilayah di Pulau Sumatera dalam beberapa hari terakhir, Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman menyalurkan bantuan keuangan tanggap darurat senilai Rp1,5 miliar.
Bantuan tersebut disalurkan masing-masing Rp500 juta kepada Provinsi Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat melalui skema Bantuan Keuangan Khusus Tanggap Darurat.
Langkah ini, kata Andi Sudirman, merupakan wujud perhatian dan empati Pemprov Sulsel terhadap saudara setanah air yang tengah menghadapi bencana hidrometeorologi.
“Bantuan ini adalah bentuk simpati dan dukungan kami. Semoga dapat meringankan beban saudara kita yang terdampak banjir dan longsor di Aceh, Sumut dan Sumbar,” ujar Andi Sudirman dalam keterangannya kepada media, Senin (1/12/2025).
Sekadar diketahui, penyaluran bantuan dilakukan hari ini, dan langsung dikirim ke masing-masing pemerintah provinsi di Sumatera agar dapat segera dimanfaatkan untuk percepatan penanganan darurat serta membantu pemulihan awal di lokasi bencana.
Pemprov Sulsel juga menyampaikan harapan agar kondisi di wilayah terdampak segera pulih dan masyarakat dapat kembali beraktivitas dengan aman.
Menyusul bencana banjir dan longsor yang melanda sejumlah wilayah di Pulau Sumatera dalam beberapa hari terakhir, Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman menyalurkan bantuan keuangan tanggap darurat senilai Rp1,5 miliar.
Bantuan tersebut disalurkan masing-masing Rp500 juta kepada Provinsi Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat melalui skema Bantuan Keuangan Khusus Tanggap Darurat.
Langkah ini, kata Andi Sudirman, merupakan wujud perhatian dan empati Pemprov Sulsel terhadap saudara setanah air yang tengah menghadapi bencana hidrometeorologi.
“Bantuan ini adalah bentuk simpati dan dukungan kami. Semoga dapat meringankan beban saudara kita yang terdampak banjir dan longsor di Aceh, Sumut dan Sumbar,” ujar Andi Sudirman dalam keterangannya kepada media, Senin (1/12/2025).
Sekadar diketahui, penyaluran bantuan dilakukan hari ini, dan langsung dikirim ke masing-masing pemerintah provinsi di Sumatera agar dapat segera dimanfaatkan untuk percepatan penanganan darurat serta membantu pemulihan awal di lokasi bencana.
Pemprov Sulsel juga menyampaikan harapan agar kondisi di wilayah terdampak segera pulih dan masyarakat dapat kembali beraktivitas dengan aman.
(GUS)
Berita Terkait
Ekbis
Bea Cukai Sulbagtara Salurkan Bantuan Korban Banjir di Sulawesi Utara
Kantor Wilayah Bea Cukai Sulawesi Bagian Utara (Sulbagtara) menyalurkan bantuan untuk korban bencana alam di Kepulauan Sitaro, Sulawesi Utara Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro), Sulawesi Utara
Kamis, 15 Jan 2026 20:07
Sulsel
Bupati Luwu Timur Salurkan Bantuan Korban Banjir Bandang Aceh Tamiang
Bupati Luwu Timur, Irwan Bachri Syam, bersama Ketua TP PKK Lutim, dr Ani Nurbani, menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada korban banjir bandang di Kabupaten Aceh Tamiang, Sabtu (3/1/26).
Minggu, 04 Jan 2026 11:52
News
15.000 Hunian untuk Warga Terdampak Bencana Ditarget Rampung Tiga Bulan
Sebanyak 15.000 unit hunian untuk warga yang terdampak bencana banjir bandang di Sumatera ditargetkan selesai dalam waktu tiga bulan.
Minggu, 28 Des 2025 19:26
News
Tim Medis Sulsel dan Andalan Peduli Diberi Apresiasi Usai Misi Kemanusiaan di Aceh
Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada para Tim Medis Pemprov Sulsel yang menjalan tugas di Sumatera dan Aceh dalam tanggap darurat bencana.
Jum'at, 19 Des 2025 13:07
News
UMI Dirikan Posko Kesehatan Pertama di Aek Manis, Wilayah Terisolasi Longsor
Tim Medis Universitas Muslim Indonesia (UMI) Makassar, kembali melanjutkan misi kemanusiaan di wilayah terdampak banjir dan longsor di Desa Aek Manis, Kecamatan Sibolga Selatan, Kota Sibolga, Sumatera Utara,
Sabtu, 13 Des 2025 21:52
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Tak Sekadar Jualan, Market Day SD Islam Athirah Latih Anak Jadi Pebisnis Sejak Dini
2
Berkunjung ke Mayora, Mahasiswa Lihat Langsung Penerapan Teori di Dunia Industri
3
Minta Geser Partai Sebelah, Kaesang Perintahkan Gandi Menangkan PSI di Sulsel
4
Wabup Golkar Gabung PSI di Sulsel, Langsung Diberi Jabatan Ketua Oleh Kaesang
5
DPRD Sulsel Minta Pemprov Perhatikan Pelabuhan Penyeberangan Bira
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Tak Sekadar Jualan, Market Day SD Islam Athirah Latih Anak Jadi Pebisnis Sejak Dini
2
Berkunjung ke Mayora, Mahasiswa Lihat Langsung Penerapan Teori di Dunia Industri
3
Minta Geser Partai Sebelah, Kaesang Perintahkan Gandi Menangkan PSI di Sulsel
4
Wabup Golkar Gabung PSI di Sulsel, Langsung Diberi Jabatan Ketua Oleh Kaesang
5
DPRD Sulsel Minta Pemprov Perhatikan Pelabuhan Penyeberangan Bira