Hari Kelima Pencarian, Tim SAR Temukan Korban Ketiga ATR 42-500
Rabu, 21 Jan 2026 19:45
Kepala Basarnas RI Marsekal Madya TNI Mohammad Syafii. Foto: SINDO Makassar/Najmi S Limonu
MAROS - Tim SAR gabungan kembali menemukan satu korban jatuhnya pesawat ATR 42-500 pada hari kelima operasi pencarian, Rabu (21/1/2026). Korban tersebut merupakan korban ketiga yang ditemukan sejak proses pencarian dimulai.
Kepala Basarnas RI, Marsekal Madya TNI Mohammad Syafii, mengatakan korban ditemukan sekitar pukul 12.30 Wita.
“Salah satu korban, telah ditemukan hari ini, pukul 12.30 Wita,” ungkapnya saat ditemui wartawan di Kantor Basarnas Makassar, Rabu malam (21/1/2026).
Syafii menyampaikan, hingga saat ini jenis kelamin korban ketiga tersebut belum dapat dipastikan. Tim SAR masih berupaya melakukan proses evakuasi dari lokasi penemuan.
“Korban ketiga ini sedang diusahakan proses untuk dievakuasi. Kita mengharapkan bisa kita geser ke titik dimana tadi pagi evakuasi korban. Karena itu yang paling cepat, dan menggunakan jalur udara,” ujarnya.
Menurutnya, jalur udara masih menjadi prioritas utama dalam proses evakuasi, mengingat sejumlah pesawat telah disiagakan untuk mendukung pengangkutan korban maupun bagian tubuh korban yang ditemukan.
Ia menambahkan, korban ketiga ditemukan tidak jauh dari sektor satu dan sektor empat, tepatnya di kedalaman jurang kurang dari 1.000 meter.
“Dan kita juga melakukan upaya penyisiran di sektor dua dan tiga,” ujarnya.
Operasi pencarian dan evakuasi korban pesawat ATR 42-500 hingga kini masih terus dilanjutkan oleh Tim SAR gabungan di kawasan Pegunungan Bulusaraung.
Kepala Basarnas RI, Marsekal Madya TNI Mohammad Syafii, mengatakan korban ditemukan sekitar pukul 12.30 Wita.
“Salah satu korban, telah ditemukan hari ini, pukul 12.30 Wita,” ungkapnya saat ditemui wartawan di Kantor Basarnas Makassar, Rabu malam (21/1/2026).
Syafii menyampaikan, hingga saat ini jenis kelamin korban ketiga tersebut belum dapat dipastikan. Tim SAR masih berupaya melakukan proses evakuasi dari lokasi penemuan.
“Korban ketiga ini sedang diusahakan proses untuk dievakuasi. Kita mengharapkan bisa kita geser ke titik dimana tadi pagi evakuasi korban. Karena itu yang paling cepat, dan menggunakan jalur udara,” ujarnya.
Menurutnya, jalur udara masih menjadi prioritas utama dalam proses evakuasi, mengingat sejumlah pesawat telah disiagakan untuk mendukung pengangkutan korban maupun bagian tubuh korban yang ditemukan.
Ia menambahkan, korban ketiga ditemukan tidak jauh dari sektor satu dan sektor empat, tepatnya di kedalaman jurang kurang dari 1.000 meter.
“Dan kita juga melakukan upaya penyisiran di sektor dua dan tiga,” ujarnya.
Operasi pencarian dan evakuasi korban pesawat ATR 42-500 hingga kini masih terus dilanjutkan oleh Tim SAR gabungan di kawasan Pegunungan Bulusaraung.
(MAN)
Berita Terkait
News
Tim SAR Gabungan Temukan Black Box Pesawat ATR 42-500
Tim SAR gabungan berhasil menemukan black box pesawat ATR 42-500 yang mengalami kecelakaan di wilayah Pegunungan Bulusaraung.
Rabu, 21 Jan 2026 19:06
News
Jenazah Florencia Lolita Wibisono Diberangkatkan ke Jakarta Malam Ini
Jenazah Florencia Lolita Wibisono, korban jatuhnya pesawat IAT ATR 42-500 di Pegunungan Bulusaraung, tiba di terminal kargo Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, Maros, Rabu sore (21/1/2026).
Rabu, 21 Jan 2026 17:37
News
Dukung Pencarian Korban ATR 42-500, BMKG Kembali Lakukan Modifikasi Cuaca
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) berencana melanjutkan modifikasi cuaca selama beberapa hari ke depan untuk mendukung Tim SAR dalam proses pencarian dan evakuasi korban jatuhnya pesawat ATR 42-500 di kawasan Gunung Bulusaraung, Kabupaten Pangkep.
Rabu, 21 Jan 2026 16:36
News
Tim DVI Identifikasi Korban ATR 42-500 Florencia Lolita Wibisono
Tim Disaster Victim Identification (DVI) Biddokkes Polda Sulawesi Selatan berhasil mengidentifikasi korban kedua insiden jatuhnya pesawat ATR 42-500.
Rabu, 21 Jan 2026 15:05
News
Jenazah Pertama Korban ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi via Udara
Tim SAR gabungan berhasil mengevakuasi jenazah pertama korban jatuhnya pesawat ATR 42-500 yang sebelumnya ditemukan di wilayah Lampeso, Kecamatan Camba, Kabupaten Maros.
Rabu, 21 Jan 2026 09:41
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Slow Communication di Tengah Histeria Media Sosial
2
Unhas Tak Jadikan TKA Penentu Kelulusan SNBP 2026
3
Hari Kelima Pencarian, Tim SAR Temukan Korban Ketiga ATR 42-500
4
Menuju Setahun Kepemimpinan SAR-Kanaah, Sidrap sebagai Barometer Baru Ekonomi Sulsel
5
Jenazah Florencia Lolita Wibisono Diberangkatkan ke Jakarta Malam Ini
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Slow Communication di Tengah Histeria Media Sosial
2
Unhas Tak Jadikan TKA Penentu Kelulusan SNBP 2026
3
Hari Kelima Pencarian, Tim SAR Temukan Korban Ketiga ATR 42-500
4
Menuju Setahun Kepemimpinan SAR-Kanaah, Sidrap sebagai Barometer Baru Ekonomi Sulsel
5
Jenazah Florencia Lolita Wibisono Diberangkatkan ke Jakarta Malam Ini