Milad ke-7, IKA SMAPAT Makassar Gelar Maulid dan Berbagi Sembako
Herni Amir
Minggu, 29 Okt 2023 18:06
Ikatan Alumni (IKA) SMA Negeri 4 (SMAPAT) Makassar menggelar Maulid Nabi Muhammad SAW dirangkaikan Berbagi Sembako dalam rangka Milad Ke-7 IKA SMAPAT Makassar. Foto/Herni Amir
MAKASSAR - Ikatan Alumni (IKA) SMA Negeri 4 (SMAPAT) Makassar menggelar Maulid Nabi Muhammad SAW dirangkaikan Berbagi Sembako dalam rangka Milad Ke-7 IKA SMAPAT Makassar yang dibertema "Bermaulid, Bermilad dan Berbagi" yang berlangsung di SMA Negeri 4 Makassar, Jl. Cakalang No.3 Makassar, Sabtu (28/10).
Sebanyak 175 paket sembako yang merupakan hasil donasi dari 39 angkatan alumni SMAPAT ini diberikan kepada perwakilan setiap alumni, guru purnabakti, guru honorer, tenaga keamanan, tenaga kebersihan, tukang becak dan tukang bentor di lingkungan SMAPAT Makassar.
"Peringatan Milad Ke-7 ini merupakan momentum untuk menjalin silaturahmi sesama para alumni lintas angkatan SMA Negeri 4 Makassar dan sebagai bentuk kepedulian kita semua dengan sesama terkhusus bagi mereka yang berada di sekeliling kita maka kami juga melakukan berbagi paket sembako," ungkap Ketua Panitia Milad Ke-7 IKA SMAPAT Makassar, Yusmaniar.
Ia menambahkan kegiatan ini juga sekaligus dalam rangkaian Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dimana momentum yang sangat istimewa dengan mengikuti sifat kedermawanan dan kemurahan hati beliau yang senantiasa berbagi dan berbuat baik kepada sesama.
"Milad ini juga dirangkaikan dengan Peringatan Maulid yang dimeriahkan dengan bakul Maulid dari setiap angkatan," tambah Yusmaniar yang juga Ketua IKA SMAPAT MAKASSAR 2003.
Pada kesempatan ini juga, Ketua Umum IKA SMAPAT Makassar, Normawati Ridwan mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak atas terselenggaranya kegiatan Milad Ke-7 IKA SMAPAT.
"Terima kasih kepada seluruh pihak atas terlaksananya kegiatan Milad ini baik dari seluruh alumni dan juga Kepala SMA Negeri 4 Makassar yang senantiasa mendukung kegiatan yang dilaksanakan oleh IKA SMAPAT dan semoga IKA SMAPAT semakin kompak dan memberikan kontribusi positif bagi SMA Negeri 4 Makassar," ungkap Normawati.
Kegiatan ini diisi dengan tausyiah hikmah Maulid oleh Ustads Hery Irawan Al-Jafary dan penyerahan sembako secara simbolis kepada perwakilan alumni, guru purna bakti dan guru honorer di lingkungan SMA Negeri 4 Makassar dan ditandai dengan pemotongan tumpeng Milad Ke-7 IKA SMAPAT oleh Ketua Umum IKA SMAPAT Makassar.
Turut hadir dalam kegiatan ini Kepala SMA Negeri 4 Makassar, Andi Supardi Gading, Pembina IKA SMA Negeri 4 Makassar, Ibrahim Saleh, para pengurus IKA SMAPAT Makassar dan para alumni lintas angkatan SMAPAT Makassar.
Sebanyak 175 paket sembako yang merupakan hasil donasi dari 39 angkatan alumni SMAPAT ini diberikan kepada perwakilan setiap alumni, guru purnabakti, guru honorer, tenaga keamanan, tenaga kebersihan, tukang becak dan tukang bentor di lingkungan SMAPAT Makassar.
"Peringatan Milad Ke-7 ini merupakan momentum untuk menjalin silaturahmi sesama para alumni lintas angkatan SMA Negeri 4 Makassar dan sebagai bentuk kepedulian kita semua dengan sesama terkhusus bagi mereka yang berada di sekeliling kita maka kami juga melakukan berbagi paket sembako," ungkap Ketua Panitia Milad Ke-7 IKA SMAPAT Makassar, Yusmaniar.
Ia menambahkan kegiatan ini juga sekaligus dalam rangkaian Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dimana momentum yang sangat istimewa dengan mengikuti sifat kedermawanan dan kemurahan hati beliau yang senantiasa berbagi dan berbuat baik kepada sesama.
"Milad ini juga dirangkaikan dengan Peringatan Maulid yang dimeriahkan dengan bakul Maulid dari setiap angkatan," tambah Yusmaniar yang juga Ketua IKA SMAPAT MAKASSAR 2003.
Pada kesempatan ini juga, Ketua Umum IKA SMAPAT Makassar, Normawati Ridwan mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak atas terselenggaranya kegiatan Milad Ke-7 IKA SMAPAT.
"Terima kasih kepada seluruh pihak atas terlaksananya kegiatan Milad ini baik dari seluruh alumni dan juga Kepala SMA Negeri 4 Makassar yang senantiasa mendukung kegiatan yang dilaksanakan oleh IKA SMAPAT dan semoga IKA SMAPAT semakin kompak dan memberikan kontribusi positif bagi SMA Negeri 4 Makassar," ungkap Normawati.
Kegiatan ini diisi dengan tausyiah hikmah Maulid oleh Ustads Hery Irawan Al-Jafary dan penyerahan sembako secara simbolis kepada perwakilan alumni, guru purna bakti dan guru honorer di lingkungan SMA Negeri 4 Makassar dan ditandai dengan pemotongan tumpeng Milad Ke-7 IKA SMAPAT oleh Ketua Umum IKA SMAPAT Makassar.
Turut hadir dalam kegiatan ini Kepala SMA Negeri 4 Makassar, Andi Supardi Gading, Pembina IKA SMA Negeri 4 Makassar, Ibrahim Saleh, para pengurus IKA SMAPAT Makassar dan para alumni lintas angkatan SMAPAT Makassar.
(TRI)
Berita Terkait
News
Peringati Maulid, PLN Bagi Bantuan Sembako kepada Masyarakat Pra-Sejahtera
Dalam acara tersebut juga dilakukan penyerahan bantuan kepada yang membutuhkan, antara lain santunan untuk 20 guru ngaji, bantuan sembako untuk 3 panti asuhan, serta 50 paket sembako dhuafa.
Kamis, 03 Okt 2024 12:19
Makassar City
Gandeng Mahasiswa, PT GMTD Bagikan Paket Sembako di Kampung Pemulung
PT GMTD Tbk bersama HMJ Kesehatan Masyarakat UINAM membagikan paket sembako bagi masyarakat di Kampung Savana, Makassar pada Selasa (24/9/2024).
Selasa, 24 Sep 2024 19:14
News
Huabao Gelar Buka Puasa & Tebar 200 Paket Sembako untuk Anak Yatim & Duafa
Acara tersebut dirangkaikan dengan pembagian 200 paket sembako yang terdiri dari telur, terigu, minyak goreng dan gula secara simbolik pada awal April 2024.
Sabtu, 06 Apr 2024 10:52
Ekbis
LAZ Hadji Kalla Tebar 30 Ribu Paket Sembako untuk Duafa di 60 Kabupaten & Kota
Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadan 2024, Lembaga Amil Zakat (LAZ) Hadji Kalla meluncurkan program 'Idul Fitri Bahagia' berupa pembagian paket sembako untuk 60 duafa.
Sabtu, 06 Apr 2024 00:01
Sulsel
TP-PKK Palopo Serahkan Bantuan Sembako ke 9 Kecamatan
Pj Ketua TP-PKK Kota Palopo, Hasnawati Asrul melakukan penyerahan bantuan paket sembako di sembilan kecamatan Kota Palopo.
Jum'at, 05 Apr 2024 18:42
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
2
Warga Jeneponto Ditabrak Mobil, Tim Sarif-Qalby Siap Tanggung Biaya Pengobatan
3
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
4
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
5
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
2
Warga Jeneponto Ditabrak Mobil, Tim Sarif-Qalby Siap Tanggung Biaya Pengobatan
3
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
4
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
5
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada