Pelatih PSS Sleman Harap Bisa Maksimalkan Laga Lawan PSM Tanpa Penonton

Agus Nyomba
Jum'at, 13 Jan 2023 15:41
Pelatih PSS Sleman Harap Bisa Maksimalkan Laga Lawan PSM Tanpa Penonton
Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiantoro didampingi Kim Jeffrey Kurniawan saat memberikan keterangan pers jelang melawan PSM Makassar, di Stadion Gelora Bj Habibie, Sabtu, (14/01/2023). Foto: istimewa
Comment
Share
MAKASSAR - Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiantoro, berharap timnya bisa memaksimalkan pertandingan melawan PSM Makassar pada Lanjutan Liga 1 di Stadion Gelora Bj Habibie yang digelar tanpa penonton, Sabtu, (14/01/2023).

"Itu (tanpa penonton) mungkin sebuah keuntungan tapi tidak seratus persen. Karena kualitas pemain PSM Makassar juga hampir merata, tergantung juga bagaimana kita maksimalkan pertandingan ini," kata dia saat melakukan jumpa pers jelang pertandingan.



Dirinya mengatakan, saat ini timnya berusaha menjauh dari zona degradasi sehingga berupakan memaksimalkan tiap pertandingan di Liga 1. Meski pada laga sebelumnya mereka kalah dari Persija Jakarta dengan skor 0-2.

"Kami akan berupaya tampil maksimal dan enak ditonton, karena kami juga berupaya menjauh dari zona degradasi," jelasnya.

Dia mengatakan, bertandang ke markas PSM Makassar di Kota Parepare membawa pemain sebanyak 21 orang dan siap tampil untuk meraih poin di markas tim Juku Eja.

"Meski kita tahu saat ini PSM sendiri merupakan tim yang konsisten, itu dilihat karena mereka masih pemuncak klasemen," katanya.

Diketahui PSM Makassar saat ini masih kokoh di puncak klasemen sementara dengan mengoleksi 34 poin dari 17 pertandingan, sementara PSS Sleman di posisi ke 14 dengan 16 poin dari 17 laga.



Pemain PSS Sleman Kim Jeffrey Kurniawan mengatakan, mereka sadar bahwa PSM Makassar merupakan tim yang cukup kuat musim ini.

"Tapi kita harap tetap bisa ambil poin di sini. pemain yang tampil merupakan paling siap. dan diharap bisa dinikmati pertandingannya," jelasnya.

(RPL)
Berita Terkait
PT Vale Kolaborasi  PSM Gelar Talent Scouting dan Coaching Clinic di Luwu Timur
Sports
PT Vale Kolaborasi PSM Gelar Talent Scouting dan Coaching Clinic di Luwu Timur
PT Vale Indonesia Tbk (PT Vale) berkolaborasi PSM Makassar mengadakan Talent Scouting dan Coaching Clinic untuk para talenta muda se-Luwu Timur di Lapangan Persesos sejak 7 sampai 9 Juni 2024. Program ini sebagai wujud komitmen dalam mendukung pengembangan sepak bola di Lutim.
Rabu, 12 Jun 2024 16:20
Dukung Sepak Bola Lutim, PT Vale & PSM Gelar Talent Scouting & Coaching Clinic
Sports
Dukung Sepak Bola Lutim, PT Vale & PSM Gelar Talent Scouting & Coaching Clinic
Talent Scouting dihadiri 204 peserta dari berbagai kelompok umur mulai U-16, U-18 hingga U-20. Sementara Coaching Clinic dihadiri 146 pemain Sekolah Sepak Bola (SSB) se-Lutim.
Rabu, 12 Jun 2024 15:30
Tak Dapat Lisensi Klub, PSM Makassar Tegaskan Tak Ada Hubungan Soal Finansial
Sports
Tak Dapat Lisensi Klub, PSM Makassar Tegaskan Tak Ada Hubungan Soal Finansial
Manajemen PSM Makassar menanggapi hasil Club Licensing Committee PSSI, dimana Juku Eja dinyatakan tidak memenuhi persyaratan untuk mendapatkan lisensi klub musim 2023/2024.
Jum'at, 17 Mei 2024 19:01
Comeback, PSM Makassar Berhasil Taklukkan PSIS Semarang
Sports
Comeback, PSM Makassar Berhasil Taklukkan PSIS Semarang
PSM Makassar berhasil memetik tiga poin sempurna saat menjamu PSIS Semarang dalam pekan ke-31 Liga 1 2023-2024 digelar di Stadion Batakan, Balikpapan, pada Selasa (16/4/2024) malam WIB. Tim Juku Eja berhasil menang dengan skor 3-1
Selasa, 16 Apr 2024 23:38
Melihat Lebih Dekat Motor Limited & Special Edition Livery PSM, Hanya 108 Unit
News
Melihat Lebih Dekat Motor Limited & Special Edition Livery PSM, Hanya 108 Unit
Asmo Sulsel meluncurkan motor limited dan special edition livery PSM pada sepeda motor Honda Scoopy dan Honda PCX CBS.
Senin, 04 Mar 2024 11:35
Berita Terbaru