Pertamina Gelar Turnamen E-Sport 'Patra Niaga Sulawesi Cup' Berhadiah Rp100 Juta
Rabu, 08 Nov 2023 10:33
PT Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi menggelar turnamen E-Sport bertajuk Patra Niaga Sulawesi Cup berhadiah Rp100 juta. Foto/Dok Pertamina
MAKASSAR - PT Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi terus menancapkan komitmen mendukung pengembangan olahraga e-Sport dengan menggelar Turnamen Patra Niaga Sulawesi Cup yang akan digelar mulai tanggal 18 November sampai 16 Desember 2023. Total hadiah yang disiapkan tidak tanggung-tanggung yakni Rp100 juta.
Pendaftaran Turnamen Patra Niaga Sulawesi Cup dibuka mulai tanggal 23 Oktober 2023 hingga 17 November 2023. Para peserta yang mendaftar akan mengikuti kualifikasi secara online mulai 18 November 2023 mendatang.
Nantinya, para peserta di masing-masing daerah akan mengikuti kualifikasi regional diantaranya, Sulawesi Selatan dan Sulawesi Utara tanggal 18-19 November 2023, Sulawesi Barat dan Gorontalo tanggal 25-26 November, Sulawesi Tenggara dan Sulawesi Tengah tanggal 2-3 Desember 2023.
Setelah babak kualifikasi regional, para peserta yang lolos akan kembali bertanding final kualifikasi online 10 Desember 2023 dan grand final 16 Desember 2023.
Area Manager Communication Relation & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi, Fahrougi Andriani Sumampouw, mengatakan Turnamen Patra Niaga Sulawesi Cup bertujuan untuk memberikan ruang kepada anak muda dalam mengasah kemampuannya untuk menjadi atlet e-Sport yang hebat dan berkualitas, sehingga mampu dilirik dan bersaing di Regional, Nasional maupun Internasional.
“Kami memberikan kesempatan kepada pecinta e-sports di enam provinsi Sulawesi untuk berpartisipasi dalam Turnamen Patra Niaga Sulawesi Cup ini. Ini merupakan salah satu bentuk kepedulian kami sebagai langkah dalam mendukung perkembangan industri gaming di Sulawesi,” kata Fahrougi.
Selain itu, Fahrougi menjelaskan bahwa turnamen ini menjadi sarana sosialisasi bagi warga bahwa dunia game digital juga dapat berkontribusi dalam membentuk karakter pemuda yang sportif serta mampu membangun kerja sama yang solid dalam satu tim.
“Pecinta e-Sport di Sulawesi harus menonjol di setiap event, baik tingkat kota, provinsi dan nasional, dan diharapkan bisa terus menjuarai dan mengambil peran penting dalam perkembangan e-Sport di Indonesia,” tutupnya.
Pendaftaran Turnamen Patra Niaga Sulawesi Cup dibuka mulai tanggal 23 Oktober 2023 hingga 17 November 2023. Para peserta yang mendaftar akan mengikuti kualifikasi secara online mulai 18 November 2023 mendatang.
Nantinya, para peserta di masing-masing daerah akan mengikuti kualifikasi regional diantaranya, Sulawesi Selatan dan Sulawesi Utara tanggal 18-19 November 2023, Sulawesi Barat dan Gorontalo tanggal 25-26 November, Sulawesi Tenggara dan Sulawesi Tengah tanggal 2-3 Desember 2023.
Setelah babak kualifikasi regional, para peserta yang lolos akan kembali bertanding final kualifikasi online 10 Desember 2023 dan grand final 16 Desember 2023.
Area Manager Communication Relation & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi, Fahrougi Andriani Sumampouw, mengatakan Turnamen Patra Niaga Sulawesi Cup bertujuan untuk memberikan ruang kepada anak muda dalam mengasah kemampuannya untuk menjadi atlet e-Sport yang hebat dan berkualitas, sehingga mampu dilirik dan bersaing di Regional, Nasional maupun Internasional.
“Kami memberikan kesempatan kepada pecinta e-sports di enam provinsi Sulawesi untuk berpartisipasi dalam Turnamen Patra Niaga Sulawesi Cup ini. Ini merupakan salah satu bentuk kepedulian kami sebagai langkah dalam mendukung perkembangan industri gaming di Sulawesi,” kata Fahrougi.
Selain itu, Fahrougi menjelaskan bahwa turnamen ini menjadi sarana sosialisasi bagi warga bahwa dunia game digital juga dapat berkontribusi dalam membentuk karakter pemuda yang sportif serta mampu membangun kerja sama yang solid dalam satu tim.
“Pecinta e-Sport di Sulawesi harus menonjol di setiap event, baik tingkat kota, provinsi dan nasional, dan diharapkan bisa terus menjuarai dan mengambil peran penting dalam perkembangan e-Sport di Indonesia,” tutupnya.
(TRI)
Berita Terkait
Sports
Axis Esports Labs Tiba di Makassar, 144 Tim Perebutkan Hadiah Rp30 Juta
Axis Esports Labs akhirnya tiba di Kota Makassar. Festival esports kolaborasi EVOS, organisasi gaming-entertainment, bersama Axis, provider telekomunikasi favorit generasi muda hadir di Pipo
Sabtu, 23 Nov 2024 20:19
News
PWP Berikan Dukungan Moral & Alat Pembelajaran untuk SAPD Makassar
Persatuan Wanita Patra (PWP) Pertamina Patra Niaga Pusat bersama dengan Regional Sulawesi mengunjungi Sekolah Anak Percaya Diri (SAPD) di Kota Makassar.
Sabtu, 23 Nov 2024 12:07
News
Pertamina Ikut Sukseskan Kunker RI 2 di Toraja Lewat Ketersediaan BBM & LPG
Kunjungan Wakil Presiden Republik Indonesia (RI 2), Gibran Rakabuming Raka, ke wilayah Toraja dalam rangka acara Persekutuan Gereja Seluruh Indonesia berjalan lancar dan sukses.
Jum'at, 22 Nov 2024 13:15
News
Pertamina Sulawesi Pastikan Pelayanan Optimal Lewat Uji Tera Rutin di SPBU
Menjelang Mataru, Pertamina melaksanakan monitoring serentak sekaligus uji tera SPBU di sejumlah wilayah seperti Makassar, Gowa, Bone, Takalar, dan Mamuju.
Kamis, 21 Nov 2024 08:16
News
Kolaborasi Strategis Pertamina dan Elnusa Petrofin Dukung Layanan Aviasi Sulawesi
Kerja sama ini dilakukan bersama Elnusa Petrofin dan akan berlangsung selama dua tahun. Perjanjian ini mencakup pemeliharaan 24 unit Refueller yang tersebar di Sulawesi.
Jum'at, 15 Nov 2024 07:57
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Terakhir Pilkada Lutim: Ibas-Puspa 45,1%, Budiman-Akbar 38,3%, Isrullah-Usman 9,1%
2
Survei Terakhir Pilwalkot 2024: MULIA 44,3%, SEHATI 22% dan INIMI 18,9%, AMAN 0,7%
3
Survei CRC Pilwalkot Parepare 2024: Elektabilitas TSM-MO 41,83%, Sulit Dikejar Lawan
4
Survei SRI Pilwalkot Palopo 2024: Trisal-Ome 43,3%, Rahmat-ATK 22,4%, FKJ-Nur 12,1%
5
Hoaks Kian Merajalela! Tim Hukum MULIA Minta Bawaslu Makassar Turun Tangan
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Terakhir Pilkada Lutim: Ibas-Puspa 45,1%, Budiman-Akbar 38,3%, Isrullah-Usman 9,1%
2
Survei Terakhir Pilwalkot 2024: MULIA 44,3%, SEHATI 22% dan INIMI 18,9%, AMAN 0,7%
3
Survei CRC Pilwalkot Parepare 2024: Elektabilitas TSM-MO 41,83%, Sulit Dikejar Lawan
4
Survei SRI Pilwalkot Palopo 2024: Trisal-Ome 43,3%, Rahmat-ATK 22,4%, FKJ-Nur 12,1%
5
Hoaks Kian Merajalela! Tim Hukum MULIA Minta Bawaslu Makassar Turun Tangan