Kepala Imigrasi Polman Resmi Berganti, Ini Pesan Kakanwil Kemenkumham Sulbar

Tim Sindomakassar
Kamis, 19 Okt 2023 20:11
Kepala Imigrasi Polman Resmi Berganti, Ini Pesan Kakanwil Kemenkumham Sulbar
Kakanwil Kemenkumham Sulbar, Marasidin, melantik dan mengambil sumpah jabatan Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Polman yang baru yaitu Adithia Perdana Barus. Foto/Dok Imigrasi Polman
Comment
Share
MAMUJU - Kakanwil Kemenkumham Sulbar, Marasidin, melantik dan mengambil sumpah jabatan Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Polewali Mandar (Polman) yang baru yaitu Adithia Perdana Barus pada Rabu (18/10/2023) kemarin.

Selain Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Polman, Marasidin juga melantik dan mengambil sumpah jabatan sebanyak 15 Pejabat Administrasi lainnya. Termasuk Kepala Seksi Teknologi Informasi dan Komunikasi, Bramantyo Andhika Putra, Kepala Subseksi Penindakan Keimigrasian Jaelani, dan Kepala Subseksi Dokumen Perjalanan Angga Ingward Lyman Allagan.

Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan ini bertempat di Aula Oemar Seno Adji Kanwil Kemenkumham Sulbar dan dihadiri oleh pegawai serta pejabat di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sulbar.

Marasidin berpesan agar Pejabat Administrasi termasuk Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Polman yang baru dilantik dapat bekerja sebaik mungkin dan tanpa pamrih karena jabatan tersebut merupakan amanah.

"Seorang ASN harus selalu siap beralih tugas jabatan dan beralih tempat sebagai sebuah proses pendewasaan dalam melayani masyarakat karena jabatan adalah amanah," ujar Marasidin.

Ia menambahkan bahwa setiap waktu harus dapat meningkatkan kemampuan baik akademis maupun skill sehingga nantinya dengan adanya perpaduan kompetensi tersebut maka akan menjadi orang yang profesional.

Ditemui seusai pelantikan dan pengambilan sumpah, Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Polman sebelumnya, Erybowo Radyan Asmono mengatakan mutasi dan promosi merupakan hal yang lumrah sebagai seorang ASN.

"Sebagai seorang ASN dan telah menduduki sebuah jabatan, kita harus selalu siap dengan adanya mutasi dan promosi karena hal tersebut tentunya merupakan proses penyegaran dan penyesuaian kebutuhan dari organisasi agar organisasi dapat berjalan dengan lebih baik," ucap Erybowo.

Setelah menjabat sebagai Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Polman, Erybowo Radyan Asmono telah mendapat jabatan baru di Sekretariat Direktorat Jenderal Imigrasi sebagai Kepala Bagian Keuangan.

Rencananya, serah terima jabatan Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Polman akan digelar pada hari Jumat tanggal 20 Oktober 2023 di Aula Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Polewali Mandar bersamaan dengan serah terima jabatan Kepala Balai Pemasyarakatan Kelas II Polewali.
(TRI)
Berita Terkait
Berita Terbaru