Semen Tonasa Sukses Gelar Donor Darah, Kumpulkan 250 Kantong
Minggu, 19 Jan 2025 15:05
PT Semen Tonasa memperingati Bulan K3 Nasional dengan menggelar aksi donor darah di Ruang Auditorium Kantor Pusat PT Semen Tonasa, belum lama ini. Foto/Istimewa
PANGKEP - Dalam rangka memperingati Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional 2025, PT Semen Tonasa mengadakan berbagai kegiatan, salah satunya adalah donor darah yang dilaksanakan pada Kamis, 16 Januari 2025, di Ruang Auditorium Kantor Pusat PT Semen Tonasa.
Kegiatan yang dimulai sejak pagi tersebut berlangsung meriah. Para peserta yang terdiri dari karyawan, perusahaan afiliasi, vendor, dan masyarakat umum, mengikuti kegiatan ini dengan antusias. Mereka membeludak di ruang auditorium untuk melakukan pendaftaran dan menunggu giliran donor darah.
Kegiatan rutin yang merupakan kerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Makassar dan UTD RS Batara Siang Kabupaten Pangkep ini berhasil mengumpulkan lebih dari 250 kantong darah.
Selain donor darah, kegiatan peringatan K3 ini juga dirangkai dengan pemeriksaan mata, pembuatan kacamata, serta cuci kacamata gratis oleh Optik Tunggal.
Ketua Panitia Bulan K3, Suryadi Pasambangi, mengungkapkan bahwa donor darah ini bertujuan untuk meningkatkan kepedulian sesama melalui sumbangan darah yang nantinya akan dikelola oleh pemerintah setempat untuk disalurkan kepada yang membutuhkan.
"Kegiatan donor darah ini merupakan wujud kepedulian perusahaan untuk membantu ketersediaan stok darah di PMI Kota Makassar dan Unit UTD RS Batara Siang Kabupaten Pangkep,” ungkapnya.
Sementara itu, dr. Ahmad Gazali, Kepala Unit STMC PT Semen Tonasa, berharap kegiatan ini dapat menjadi wadah untuk meningkatkan rasa kepedulian sosial terhadap mereka yang membutuhkan darah.
Kegiatan yang dimulai sejak pagi tersebut berlangsung meriah. Para peserta yang terdiri dari karyawan, perusahaan afiliasi, vendor, dan masyarakat umum, mengikuti kegiatan ini dengan antusias. Mereka membeludak di ruang auditorium untuk melakukan pendaftaran dan menunggu giliran donor darah.
Kegiatan rutin yang merupakan kerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Makassar dan UTD RS Batara Siang Kabupaten Pangkep ini berhasil mengumpulkan lebih dari 250 kantong darah.
Selain donor darah, kegiatan peringatan K3 ini juga dirangkai dengan pemeriksaan mata, pembuatan kacamata, serta cuci kacamata gratis oleh Optik Tunggal.
Ketua Panitia Bulan K3, Suryadi Pasambangi, mengungkapkan bahwa donor darah ini bertujuan untuk meningkatkan kepedulian sesama melalui sumbangan darah yang nantinya akan dikelola oleh pemerintah setempat untuk disalurkan kepada yang membutuhkan.
"Kegiatan donor darah ini merupakan wujud kepedulian perusahaan untuk membantu ketersediaan stok darah di PMI Kota Makassar dan Unit UTD RS Batara Siang Kabupaten Pangkep,” ungkapnya.
Sementara itu, dr. Ahmad Gazali, Kepala Unit STMC PT Semen Tonasa, berharap kegiatan ini dapat menjadi wadah untuk meningkatkan rasa kepedulian sosial terhadap mereka yang membutuhkan darah.
(TRI)
Berita Terkait
News
TRC Semen Tonasa Ikut Operasi Pencarian Pesawat ATR 42-500
Taruna Tim Reaksi Cepat (TRC) PT Semen Tonasa turut ambil bagian dalam Operasi SAR pencarian pesawat ATR 42-500, yang dilaporkan mengalami kecelakaan di kawasan pegunungan Bulusaraung, Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan (Pangkep).
Minggu, 18 Jan 2026 17:13
News
Jajaran Manajemen PT Semen Tonasa Ikut Retret di Lembah Tidar Magelang
Jajaran manajemen PT Semen Tonasa mengikuti Retret Terintegrasi SIG Group 2026 yang diselenggarakan PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) di Lembah Tidar Akademi Militer, Magelang - Jawa Tengah, selama 3 hari, yakni 13-15 Januari 2026.
Sabtu, 17 Jan 2026 16:58
News
Perayaan Natal PT Semen Tonasa, Momentum Refleksi dan Persatuan
Pembinaan Mental Spiritual Kristen (PMSK) PT Semen Tonasa menggelar rangkaian Perayaan Natal 2025 dengan penuh hikmat dan kebersamaan pada Jumat, 9 Januari 2026.1
Minggu, 11 Jan 2026 20:42
News
Building Bonds, Strategi Semen Tonasa Pererat Sinergi Kepemimpinan
PT Semen Tonasa menggelar kegiatan Building Bonds sebagai upaya memperkuat kebersamaan, soliditas, dan sinergi kepemimpinan di lingkungan perusahaan.
Kamis, 08 Jan 2026 21:06
News
Semen Tonasa Perkuat Sinergi Media di Tengah Tantangan Industri
PT Semen Tonasa menggelar Media Gathering bertajuk Inovasi dan Kolaborasi Membangun Masa Depan Berkelanjutan di Hotel Horison Ultima Makassar, Sabtu (13/12/2025).
Minggu, 14 Des 2025 12:30
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Hari Kelima Pencarian, Tim SAR Temukan Korban Ketiga ATR 42-500
2
Menuju Setahun Kepemimpinan SAR-Kanaah, Sidrap sebagai Barometer Baru Ekonomi Sulsel
3
Jenazah Florencia Lolita Wibisono Diberangkatkan ke Jakarta Malam Ini
4
AKBP Widi Setiawan Pamit, AKBP Haryo Basuki Ambil Alih Kepemimpinan Polres Jeneponto
5
Jenazah Pertama Korban ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi via Udara
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Hari Kelima Pencarian, Tim SAR Temukan Korban Ketiga ATR 42-500
2
Menuju Setahun Kepemimpinan SAR-Kanaah, Sidrap sebagai Barometer Baru Ekonomi Sulsel
3
Jenazah Florencia Lolita Wibisono Diberangkatkan ke Jakarta Malam Ini
4
AKBP Widi Setiawan Pamit, AKBP Haryo Basuki Ambil Alih Kepemimpinan Polres Jeneponto
5
Jenazah Pertama Korban ATR 42-500 Berhasil Dievakuasi via Udara