Korban Kebakaran di Ujung Bulu Terima Bantuan dari Pemerintah

Eky Hendrawan
Selasa, 14 Feb 2023 13:21
Korban Kebakaran di Ujung Bulu Terima Bantuan dari Pemerintah
Wakil Bupati Bulukumba, Edy Manaf menyerahkan bantuan kepada salah satu korban kebakaran di Kecamatan Ujung Bulu, Senin 13 Februari. Foto/Istimewa
Comment
Share
BULUKUMBA - Korban kebakaran di Kelurahan Kasimpureng, Kecamatan Ujung Bulu, Kabupaten Bulukumba menerima bantuan dari pemerintah. Bantuan diantarkan langsung Wakil Bupati, Edy Manaf, Senin 13 Februari kemarin.

Kebakaran di lokasi itu terjadi pada Sabtu 11 Februari 2023. 3 rumah ludes dilahap api, yang masing-masing dihuni Kamaruddin (76), Abd Halim Dg Sirua (54) dan Warsito (43).

Saat menemui korban, Bupati Wabup Edy Manaf didampingi Wakil Ketua Baznas, HM Yusuf Sandy dan Lurah Kasimpureng, Bakri. Mereka menyerahkan bantuan dari Badan Amil Zakat Nasional kepada para korban terdampak kebakaran.

"Kita memberikan bantuan berupa sembako, uang tunai, dan kompor gas. Baznas juga berikan bantuan Tas Cerdas Baznas kepada anaknya yang masih sekolah," ungkap HM Yusuf Sandy.

Baca juga: Kota Makassar Dikepung Banjir, Puluhan Warga Dievakuasi

Sementara Edy Manaf menyampaikan bahwa nilai bantuan dari Baznas memang tidak seberapa. Namun paling tidak harus dilihat dari sisi kepedulian pemerintah dan berbagai pihak lain yang datang membantu.

"Kami berharap keluarga korban untuk tetap tabah menghadapi ujian ini. Insyaallah ada hikmah dan jalan yang terbaik," pinta Edy Manaf.

Menurutnya, tidak hanya pemerintah, akan banyak pihak di Bulukumba yang punya kepedulian untuk membantu warga korban bencana kebakaran.

Untuk diketahui, peristiwa kebakaran ini tak menelan korban jiwa. Namun kerugian material diperkirakan ratusan juta rupiah. Saat kebakaran terjadi, tujuh mobil pemadam kebakaran diturunkan.

Baca juga: Kasus UPPO Naik ke Penyidikan, Kejari Geledah Kantor Dinas Pertanian Bulukumba

Petugas pemadam sempat mengalami kendala saat memadamkan api. Pemadam terkendala jalan sempit dan massa yang banyak datang berkerumun.
(RPL)
Berita Terkait
Berita Terbaru