Relawan SIGAP Wajo Siap Jadi Mesin Pendulang Suara untuk Ganjar Pranowo

Senin, 16 Okt 2023 14:04
Relawan SIGAP Wajo Siap Jadi Mesin Pendulang Suara untuk Ganjar Pranowo
Relawan Sigap Wajo deklarasi dukung Ganjar Pranowo di Pilpres 2024. Foto: SINDO Makassar/Reza Pahlevi
Comment
Share
WAJO - Sejumlah masyarakat di Kabupaten Wajo berkumpul di Desa Pattangngae, Kecamatan Bola, Minggu kemarin. Mereka mendeklarasikan diri mendukung Ganjar Pranowo sebagai Presiden 2024.

Mereka menamai diri sebagai relawan Solidaritas Ganjar Pranowo (SIGAP). Selain deklarasi, relawan juga sekaligus melantik sejumlah pengurus SIGAP di Kabupaten Wajo.

Koordinator SIGAP Kabupaten Wajo, Aan Ananda mengatakan, deklarasi hari ini merupakan bentuk dukungan penuh untuk Ganjar Pranowo.

Bahkan dirinya bersama seluruh pengurus relawan SIGAP Kabupaten Wajo akan memaksimalkan waktu tersisa untuk memenangkan Ganjar Pranowo di daerah yang berjuluk Bumi Lamadukelleng.

"Relawan SIGAP Kabupaten Wajo tentu punya komitmen untuk bekerja secara maksimal dalam mendulang suara sebanyak mungkin untuk memenangkan Ganjar Pranowo," ujarnya.

Menurut Aan, salah satu alasan relawan SIGAP mendukung Ganjar Pranowo sebagai calon presiden karena sosoknya yang dinilai sebagai pemimpin visioner dan berintegritas.

"Kami Relawan SIGAP, mendukung tegaknya Pancasila dan pilar kebangsaan, serta lahirnya kepemimpinan nasional yang mampu membawa NKRI menjadi negeri yang lebih maju dan lebih bermartabat," jelasnya.

Setelah kegiatan deklarasi ini berlangsung, Aan mengakui akan langsung terjun ke lapangan untuk melakukan sosialisasi kepada masyarakat terkait program-program perubahan Ganjar Pranowo di Kabupaten Wajo.

"Ganjar merupakan tokoh nasional yang kami yakini akan membawa perubahan yang jauh lebih baik untuk kemajuan Kabupaten Wajo melalui program-program unggulannya," tandasnya.
(MAN)
Berita Terkait
Berita Terbaru