Kabupaten Layak Anak 2024, Pemkab Gowa Target Capai Nindya
Herni Amir
Minggu, 10 Mar 2024 13:27
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa kembali mempersiapkan diri menuju Kabupaten Layak Anak tahun 2024 dengan target menyandang Kategori Nindya. Foto/Istimewa
GOWA - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa kembali mempersiapkan diri menuju Kabupaten Layak Anak tahun 2024 dengan target menyandang Kategori Nindya, setelah dua tahun berturut-turut meraih kategori Madya.
Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P3A) Kabupaten Gowa, Kawaidah Alham mengatakan, saat ini pihaknya tengah bersiap untuk melakukan Rapat Koordinasi Gugus Tugas Kabupaten Layak Anak 2024.
"Kita sudah naik peringkat yang lalu itu kan Pratama, kemudian di tahun kemarin 2023 itu evaluasi untuk kegiatan kita di tahun 2022 itu sudah naik menjadi Madya, semoga tahun ini kan sudah mulai pengisian evaluasi mandiri, dimana kita yang menginput, masukkan semua data. Semoga nanti bisa naiklah peringkatnya menjadi Nindya," tuturnya, Minggu (10/3).
Kawaidah menambahkan, pada rapat koordinasi Gugus Tugas Kabupaten Layak Anak Tahun 2024 ini melibatkan seluruh SKPD lingkup Pemkab Gowa, hingga para pengusaha dan lainnya.
"Kami melaksanakan rapat gugus tugas untuk pengumpulan dan penginputan data yang ada di aplikasi. Jadi yang terlibat bukan hanya SKPD, tapi jg ada perusahaan ada lembaga, ada organisasi perempuan dan semua organisasi yang ada di Kabupaten Gowa. Guna mengetahui bagaimana keterlibatan mereka di dalam pemenuhan hak anak itu," jelasnya.
Untuk mencapai Nindya, Kawaidah membeberkan harus ada kebijakan bersama, baik itu Perda Kabupaten Layak Anak, Perda Perlindungan Anak, kemudian setiap SKPD misalnya kesehatan ada nggak peraturannya tentang bagaimana ibu hamil, gizi dan sebagainya.
"Kemudian pada bidang pendidikan juga apakah ada peraturan yang mewajibkan anak untuk bersekolah, pendidikan gratis, bagaimana penanganan anak tidak sekolahnya, dan lainnya. Jadi harus ada semua kebijakan yang penting kebijakan dengan kegiatan nyata," terangnya.
Sementara itu, Ketua Forum Anak Hasanuddin Tamalajjua (Fahasta) Kabupaten Gowa, Moch Aidil Hayyul Qayyum mengatakan, Forum Anak adalah sebagai cerminan kesadaran pemerintah untuk memperhatikan perlindungan dan hak-hak anak yang sudah ada diatur dalam Undang-Undang dimana Forum Anak bertugas sebagai agen 2P yaitu Pelopor dan Pelapor.
"Kami siap mendukung Pemerintah Kabupaten Gowa dalam mewujudkan Gowa Kabupaten Layak Anak 2024," harapnya.
Pada Kabupaten Layak Anak, Forum Anak sangat berperan penting dalam hal penampungan aspirasi anak yang akan nantinya dilaporkan kepada pemerintah untuk selanjutnya sebagai pertimbangan pemerintah dalam pengambilan kebijakan.
"Forum Anak adalah tempat aspirasi anak yang di mana para anak-anak bisa mengajukan aspirasi-aspirasinya. bisa berpendapat tentang apa saja yang ia butuhkan di kabupatennya," ungkapnya.
Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P3A) Kabupaten Gowa, Kawaidah Alham mengatakan, saat ini pihaknya tengah bersiap untuk melakukan Rapat Koordinasi Gugus Tugas Kabupaten Layak Anak 2024.
"Kita sudah naik peringkat yang lalu itu kan Pratama, kemudian di tahun kemarin 2023 itu evaluasi untuk kegiatan kita di tahun 2022 itu sudah naik menjadi Madya, semoga tahun ini kan sudah mulai pengisian evaluasi mandiri, dimana kita yang menginput, masukkan semua data. Semoga nanti bisa naiklah peringkatnya menjadi Nindya," tuturnya, Minggu (10/3).
Kawaidah menambahkan, pada rapat koordinasi Gugus Tugas Kabupaten Layak Anak Tahun 2024 ini melibatkan seluruh SKPD lingkup Pemkab Gowa, hingga para pengusaha dan lainnya.
"Kami melaksanakan rapat gugus tugas untuk pengumpulan dan penginputan data yang ada di aplikasi. Jadi yang terlibat bukan hanya SKPD, tapi jg ada perusahaan ada lembaga, ada organisasi perempuan dan semua organisasi yang ada di Kabupaten Gowa. Guna mengetahui bagaimana keterlibatan mereka di dalam pemenuhan hak anak itu," jelasnya.
Untuk mencapai Nindya, Kawaidah membeberkan harus ada kebijakan bersama, baik itu Perda Kabupaten Layak Anak, Perda Perlindungan Anak, kemudian setiap SKPD misalnya kesehatan ada nggak peraturannya tentang bagaimana ibu hamil, gizi dan sebagainya.
"Kemudian pada bidang pendidikan juga apakah ada peraturan yang mewajibkan anak untuk bersekolah, pendidikan gratis, bagaimana penanganan anak tidak sekolahnya, dan lainnya. Jadi harus ada semua kebijakan yang penting kebijakan dengan kegiatan nyata," terangnya.
Sementara itu, Ketua Forum Anak Hasanuddin Tamalajjua (Fahasta) Kabupaten Gowa, Moch Aidil Hayyul Qayyum mengatakan, Forum Anak adalah sebagai cerminan kesadaran pemerintah untuk memperhatikan perlindungan dan hak-hak anak yang sudah ada diatur dalam Undang-Undang dimana Forum Anak bertugas sebagai agen 2P yaitu Pelopor dan Pelapor.
"Kami siap mendukung Pemerintah Kabupaten Gowa dalam mewujudkan Gowa Kabupaten Layak Anak 2024," harapnya.
Pada Kabupaten Layak Anak, Forum Anak sangat berperan penting dalam hal penampungan aspirasi anak yang akan nantinya dilaporkan kepada pemerintah untuk selanjutnya sebagai pertimbangan pemerintah dalam pengambilan kebijakan.
"Forum Anak adalah tempat aspirasi anak yang di mana para anak-anak bisa mengajukan aspirasi-aspirasinya. bisa berpendapat tentang apa saja yang ia butuhkan di kabupatennya," ungkapnya.
(TRI)
Berita Terkait
Sulsel
Menteri Desa dan PDT Puji Inovasi Kampung Rewako Biringala Kareba
Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan, didampingi Wakil Bupati Gowa, Abd Rauf Malaganni dan Sekretaris Daerah Andy Azis menerima kunjungan kerja Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal RI, Yandri Susanto di Desa Biringala, Kecamatan Barombong, Senin (18/11).
Selasa, 19 Nov 2024 10:01
Sulsel
Pemkab Gowa Persembahkan Pesta Rakyat Bagi Masyarakat di HJG ke-704 Tahun
Sebagai penutup dari Puncak Peringatan Hari Jadi Gowa (HJG) ke-704 Tahun, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa menggelar pesta rakyat yang diperuntukkan bagi seluruh masyarakat. Kegiatan ini dipusatkan di Taman Sultan Hasanuddin, Minggu (17/11) malam.
Senin, 18 Nov 2024 11:12
Sulsel
HJG ke-704, Pj Gubernur Puji Strategi Adnan-Kio Kembangkan Sektor Ekonomi
Momentum Hari Jadi Gowa (HJG) ke-704 tahun ini menunjukkan berbagai capaian dan prestasi yang sangat baik.
Minggu, 17 Nov 2024 16:57
Sulsel
Cimory Dairyland di Parangloe Diyakini Tingkatkan Kunjungan Wisatawan ke Gowa
Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan bersama Wakil Bupati Gowa, Abd Rauf Malaganni melihat langsung Trial Opening atau uji coba Cimory Dairyland Gowa.
Minggu, 17 Nov 2024 08:21
Sulsel
Tujuh Fraksi DPRD Gowa Setuju RAPBD 2025 Segera Dibahas
Tujuh Fraksi DPRD Kabupaten Gowa menyetujui Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2025 dibahas ke tahap selanjutnya sesuai mekanisme yang ada.
Kamis, 14 Nov 2024 17:15
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Warga Jeneponto Ditabrak Mobil, Tim Sarif-Qalby Siap Tanggung Biaya Pengobatan
2
Survei Terakhir Pilkada Tana Toraja: Elektabilitas Zadrak-Erianto 64,50%, Sulit Dikejar Lawan
3
Adnan Purichta Ichsan Tegaskan Sikap Dukung Husniah-Darmawangsyah
4
Bawaslu Telusuri Video Viral Pemdes Rinjani Siapkan Konsumsi Diduga untuk Kampanye Budiman-Akbar
5
Ratusan Jemaah Majelis Taklim di Makassar Zikir untuk Kemenangan Munafri-Aliyah
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Warga Jeneponto Ditabrak Mobil, Tim Sarif-Qalby Siap Tanggung Biaya Pengobatan
2
Survei Terakhir Pilkada Tana Toraja: Elektabilitas Zadrak-Erianto 64,50%, Sulit Dikejar Lawan
3
Adnan Purichta Ichsan Tegaskan Sikap Dukung Husniah-Darmawangsyah
4
Bawaslu Telusuri Video Viral Pemdes Rinjani Siapkan Konsumsi Diduga untuk Kampanye Budiman-Akbar
5
Ratusan Jemaah Majelis Taklim di Makassar Zikir untuk Kemenangan Munafri-Aliyah