home news

Persaingan Ketat, 11 Petahana Provinsi Daftar di Bawaslu dan KPU Sulsel

Rabu, 22 Februari 2023 - 07:00 WIB
Komisioner KPU Provinsi bersama Bawaslu Provinsi saat melakukan rapat pleno beberapa waktu lalu. Foto: Dok KPU Sulsel
Ada 11 petahana kembali mendaftar pada perekrutan calon anggota Bawaslu dan KPU Provinsi. Ada yang membidik periode keduanya, ada pula yang menyeberang ke lembaga sebelah.

Ada lima petahana dari Bawaslu Sulsel yang membidik periode keduanya. Mereka ialah Saiful Jihad, Amrayadi, Asriadi, Adnan Jamal dan Hasmaniar Bachrun. Mereka resmi menyerahkan berkasnya ke tim seleksi (Timsel).

Hal ini dikonfirmasi oleh Ketua Timsel Bawaslu Sulsel, Suparno. "Iya. Ada lima incumbent yang daftar," katanya saat dihubungi pada Selasa (21/2) kemarin.

Adapun dua komisioner Bawaslu Sulsel tak lagi mendaftar yakni Laode Arumahi dan Azry Yusuf. Keduanya memang sudah dua periode sebagai pengawas pemilu di tingkat provinsi. Arumahi dan Azry dikabarkan menyeberang ke KPU Sulsel.

Baca Juga: Peminat Calon Anggota KPU Sulsel Capai 967 Orang

Suparno mengatakan, sebanyak 155 orang yang melakukan pendaftaran calon anggota Bawaslu Sulsel. Jumlah ini ialah total pendaftar yang diterima tim seleksi (Timsel) sejak dibuka pada 10 sampai 20 Februari 2023.

“Jumlah pengembalian formulir calon anggota Bawaslu Sulsel sampai dengan hari tanggal 20 Februari 2023, pukul 00.00 wita totalnya 155 orang. Laki-laki ada 102 orang dan perempuan 53 orang,” ujarnya.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Topik Terkait :
pemilu 2024 pileg 2024 kpu bawaslu pilpres 2024
Berita Terkait
Berita Lainnya
berita lainnya