Pertamina Sulawesi Gelar Pelatihan Keuangan untuk UMKM Peternak Binaan
Rabu, 10 Sep 2025 14:23
Pertamina Patra Niaga Sulawesi, melalui AFT Hasanuddin, memperkuat kapasitas kelompok binaannya melalui program CSR Agrokompleks Hasanuddin berupa pelatihan pencatatan keuangan. Foto/IST
MAKASSAR - Pertamina Patra Niaga Sulawesi, melalui Aviation Fuel Terminal (AFT) Hasanuddin, terus memperkuat kapasitas kelompok binaannya melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) Agrokompleks Hasanuddin.
Program ini tidak hanya fokus pada aspek teknis peternakan, tetapi juga mengajarkan keterampilan penting seperti manajemen usaha dan literasi keuangan.
Setelah sebelumnya fokus pada penguatan teknis peternakan, AFT Hasanuddin kini menyelenggarakan pelatihan pencatatan keuangan bagi dua UMKM binaan CSR Agrokompleks Hasanuddin, yaitu Kelompok Laleng Kessie (penghasil telur bebek) dan Kelompok Adatongeng (pengembang usaha ayam ras pedaging).
Kegiatan ini bertujuan untuk mengajarkan para peternak agar mampu mengelola keuangan usaha dengan lebih baik dan berkelanjutan.
Pelatihan ini semakin menarik karena turut melibatkan anak-anak dan cucu para anggota binaan dalam berbagai aktivitas edukatif seperti dongeng inspiratif, lomba mewarnai, dan permainan kreatif. Kolaborasi dengan komunitas lokal, terutama relawan Career Class Regional Makassar, semakin memperkuat semangat kebersamaan di Dusun Tamarunang.
Materi pelatihan disampaikan oleh Ibu Dewi Hanan, seorang konsultan akuntansi asal Kabupaten Maros, dan ditutup dengan sesi praktik pencatatan yang langsung dikerjakan oleh peserta.
Ketua Kelompok Laleng Kessie, Mariama, menyampaikan bahwa pelatihan ini sangat bermanfaat bagi mereka dalam mengatur keuangan.
"Saya sangat senang dengan pelatihan ini. Semua anggota belajar cara menghitung HPP dan pembagian upah serta bonus dari penjualan telur bebek. Terima kasih kepada Pertamina dan Career Class Makassar," ungkapnya.
Aviation Fuel Terminal Manager Hasanuddin, Andreas Yanuar Arinawan, menambahkan pihaknya percaya pemberdayaan masyarakat harus dimulai dari penguatan dasar. "Salah satunya literasi keuangan. Dengan pencatatan yang baik, UMKM dapat lebih mandiri dan siap berkembang," ujarnya.
Program ini juga mendukung tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs), khususnya SDG 8 (Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi), SDG 4 (Pendidikan Berkualitas), dan SDG 17 (Kemitraan untuk Tujuan).
Melalui pelatihan ini, AFT Hasanuddin berharap kelompok peternak binaan dapat berkembang menjadi UMKM yang tangguh, profesional, dan mandiri.
Program ini tidak hanya fokus pada aspek teknis peternakan, tetapi juga mengajarkan keterampilan penting seperti manajemen usaha dan literasi keuangan.
Setelah sebelumnya fokus pada penguatan teknis peternakan, AFT Hasanuddin kini menyelenggarakan pelatihan pencatatan keuangan bagi dua UMKM binaan CSR Agrokompleks Hasanuddin, yaitu Kelompok Laleng Kessie (penghasil telur bebek) dan Kelompok Adatongeng (pengembang usaha ayam ras pedaging).
Kegiatan ini bertujuan untuk mengajarkan para peternak agar mampu mengelola keuangan usaha dengan lebih baik dan berkelanjutan.
Pelatihan ini semakin menarik karena turut melibatkan anak-anak dan cucu para anggota binaan dalam berbagai aktivitas edukatif seperti dongeng inspiratif, lomba mewarnai, dan permainan kreatif. Kolaborasi dengan komunitas lokal, terutama relawan Career Class Regional Makassar, semakin memperkuat semangat kebersamaan di Dusun Tamarunang.
Materi pelatihan disampaikan oleh Ibu Dewi Hanan, seorang konsultan akuntansi asal Kabupaten Maros, dan ditutup dengan sesi praktik pencatatan yang langsung dikerjakan oleh peserta.
Ketua Kelompok Laleng Kessie, Mariama, menyampaikan bahwa pelatihan ini sangat bermanfaat bagi mereka dalam mengatur keuangan.
"Saya sangat senang dengan pelatihan ini. Semua anggota belajar cara menghitung HPP dan pembagian upah serta bonus dari penjualan telur bebek. Terima kasih kepada Pertamina dan Career Class Makassar," ungkapnya.
Aviation Fuel Terminal Manager Hasanuddin, Andreas Yanuar Arinawan, menambahkan pihaknya percaya pemberdayaan masyarakat harus dimulai dari penguatan dasar. "Salah satunya literasi keuangan. Dengan pencatatan yang baik, UMKM dapat lebih mandiri dan siap berkembang," ujarnya.
Program ini juga mendukung tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs), khususnya SDG 8 (Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi), SDG 4 (Pendidikan Berkualitas), dan SDG 17 (Kemitraan untuk Tujuan).
Melalui pelatihan ini, AFT Hasanuddin berharap kelompok peternak binaan dapat berkembang menjadi UMKM yang tangguh, profesional, dan mandiri.
(TRI)
Berita Terkait
Ekbis
Akses Jalan Dibuka, Penyaluran BBM ke Luwu Raya Kembali Lancar
Pertamina Patra Niaga menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya atas dukungan penuh seluruh pihak yang berperan aktif, dalam memastikan kelancaran penyaluran energi bagi masyarakat di wilayah Luwu, Luwu Utara, dan Luwu Timur.
Rabu, 28 Jan 2026 19:08
Ekbis
PT Semen Tonasa Komitmen Tingkatkan Daya Saing UMKM dengan Standar K3
PT Semen Tonasa menegaskan komitmennya dalam mendukung peningkatan daya saing Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) melalui penerapan standar Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3).
Minggu, 25 Jan 2026 18:29
News
Punya 62.410 UMKM, Pemkab Gowa Target Jadi Kabupaten UMKM
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa menargetkan jadi Kabupaten Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Target ini realistis sebab sektor UMKM dianggap penggerak utama perekonomian daerah.
Sabtu, 17 Jan 2026 13:51
Ekbis
Pertamina Perkuat Pasokan LPG 3 Kg, Jaga Ketersediaan di Wajo
Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi memastikan langkah penguatan pasokan LPG 3 kilogram (LPG subsidi) di Kota Sengkang, Kabupaten Wajo, terus dilakukan secara terukur
Kamis, 15 Jan 2026 16:06
Sulsel
Ratusan UMKM Gowa Dapat Suntikan Alat Produksi Baru
Pemkab Gowa menyerahkan bantuan peralatan usaha kepada 221 pelaku UMKM Kabupaten Gowa di Halaman Kantor Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Gowa, kemarin.
Rabu, 14 Jan 2026 10:25
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Membaca Hijrah Politik Rusdi Masse
2
Stabilkan Harga LPG 3Kg, Wabup Lutim Instruksikan Sanksi Berat bagi Pangkalan Nakal
3
Perkuat Sinergi Pedoman Kerja Teknis Keamanan Objek Vital Nasional
4
Peduli Kemanusiaan, SPJM Gelar Kegiatan Donor Darah
5
PLN dan Kejaksaan Tinggi Sulteng Perkuat Sinergi Pendampingan Hukum PSN
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Membaca Hijrah Politik Rusdi Masse
2
Stabilkan Harga LPG 3Kg, Wabup Lutim Instruksikan Sanksi Berat bagi Pangkalan Nakal
3
Perkuat Sinergi Pedoman Kerja Teknis Keamanan Objek Vital Nasional
4
Peduli Kemanusiaan, SPJM Gelar Kegiatan Donor Darah
5
PLN dan Kejaksaan Tinggi Sulteng Perkuat Sinergi Pendampingan Hukum PSN