Menteri Perdagangan Pantau Harga Bahan Pokok di Pasar Terong Makassar

Gusti Ridani
Rabu, 03 Mei 2023 14:09
Menteri Perdagangan Pantau Harga Bahan Pokok di Pasar Terong Makassar
Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan bersama Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto saat berada di Pasar Terong, Rabu (3/5/2023). Foto: SINDO Makassar/Gusti Ridani
Comment
Share
MAKASSAR - Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan turun memantau langsung harga kebutuhan pokok di Pasar Terong, Kota Makassar, Sulsel, Rabu (3/5/2023).

Dari pantauannya itu, Zulkifli menemukan bahwa harga kebutuhan pokok masih terjangkau. Kondisi serupa dia temui saat berkunjung ke Pasar Sentral Hamadi di Jayapura, Papua, kemarin.

"Kemarin saya di Jayapura, bapok (bahan pokok) di sana pasokannya banyak, harganya stabil. Hari ini di Pasar Terong Makassar, harga bapok termasuk murah," ungkap politisi PAN itu.



Zulkifli mengaku bersyukur karena kondisi ini terjaga selama Ramadan hingga setelah lebaran. Selain harga, stok komoditas pun juga tergolong stabil.

"Saya bersyukur, sebelum dan setelah Lebaran 2023, ketersediaan bapok lebih dari cukup dan harganya stabil," ujar Zulkifli.

Ia menyampaikan, Kementerian Perdagangan bersama instansi terkait akan terus memastikan stabilitas harga dan pasokan bahan pokok di berbagai daerah.



Berdasarkan pantauan, harga beras medium di Pasar Terong tercatat sebesar Rp12.000/kg, beras medium Bulog Rp9.450/kg, beras premium Rp13.000/kg, gula pasir Rp15.000/kg, minyak goreng curah Rp14.000/liter, Minyakita Rp14.000/liter, minyak goreng kemasan premium Rp19.000/liter.

Daging sapi Rp120.000/kg, daging ayam ras Rp35.000/kg, telur ayam ras Rp27.000/kg, bawang merah Rp35.000/kg, kedelai Rp13.000/kg, tepung terigu Rp12.000/kg, cabai merah keriting Rp20.000/kg, cabai merah besar Rp15.000/kg, cabai rawit Rp20.000/kg, dan bawang putih Rp30.000/kg.
(MAN)
Berita Terkait
Berita Terbaru