Bawaslu Makassar Endus Dugaan Pelanggaran Oknum PPK Ketemu Bacaleg
Selasa, 24 Okt 2023 12:29

Komisioner Bawaslu Makassar. Foto: Muhaimin/Sindo Makassar
MAKASSAR - Bawaslu Makassar mengendus dugaan pelanggaran penyelenggara Pemilu yang tidak netral. Mereka sementara melakukan penelusuran terkait kasus tersebut.
“Ada informasi awal, adanya dugaan netralitas penyelenggara Pemilu, dan saat ini kami sedang telusuri,” kata Ketua Bawaslu Makassar, Dede Arwinsyah pada Senin (23/10) kemarin.
Dede masih enggan membeberkan secara detail soal dugaan pelanggaran ini. Namun ia menuturkan, bahwa pihak penyelenggara Pemilu itu ialah Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).
“Jadi dia petugas tingkat kecamatan. Yang bersangkutan diduga ketemu Bacaleg, tapi ini informasi awal dan sedang kami telusuri,” ujarnya.
Dia meminta semua pihak untuk bersabar terkait dugaan pelanggaran ini. Sebab pihaknya masih melakukan penelusuran sebelum memutuskan status kasus ini.
“Ini sementara kita dalami ya. Kami belum buka, karena jangan sampai tidak terbukti. Kalau sudah masuk penanganan pelanggaran, pasti kami akan sampaikan,” jelasnya.
Kasus seperti ini bukan pertama kali ditangani Bawaslu Makassar. Sebelumnya mereka merekomendasikan 8 PPS ke KPU untuk diberhentikan. Dan KPU menindaklanjuti rekomendasi itu dengan pemberhentian.
Komisioner KPU Makassar, Endang Sari mengungkapkan pihaknya menghormati kinerja yang dilakukan Bawaslu. “Kami tentu akan menunggu hasil pemeriksaan yang sementara berjalan di Bawaslu,” jelasnya.
Di sisi lain, Endang menghimbau kepada penyelenggara Pemilu untuk menjaga netralitas dan integritasnya. Apalagi KPU merupakan lembaga yang harus terus menjaga kepercayaan publik.
“Tetap jaga integritas dan profesionalisme dalam bekerja. Jangan tergoda untuk menggadaikan kehormatan sebagai penyelenggara pemilu,” kuncinya.
“Ada informasi awal, adanya dugaan netralitas penyelenggara Pemilu, dan saat ini kami sedang telusuri,” kata Ketua Bawaslu Makassar, Dede Arwinsyah pada Senin (23/10) kemarin.
Dede masih enggan membeberkan secara detail soal dugaan pelanggaran ini. Namun ia menuturkan, bahwa pihak penyelenggara Pemilu itu ialah Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).
“Jadi dia petugas tingkat kecamatan. Yang bersangkutan diduga ketemu Bacaleg, tapi ini informasi awal dan sedang kami telusuri,” ujarnya.
Dia meminta semua pihak untuk bersabar terkait dugaan pelanggaran ini. Sebab pihaknya masih melakukan penelusuran sebelum memutuskan status kasus ini.
“Ini sementara kita dalami ya. Kami belum buka, karena jangan sampai tidak terbukti. Kalau sudah masuk penanganan pelanggaran, pasti kami akan sampaikan,” jelasnya.
Kasus seperti ini bukan pertama kali ditangani Bawaslu Makassar. Sebelumnya mereka merekomendasikan 8 PPS ke KPU untuk diberhentikan. Dan KPU menindaklanjuti rekomendasi itu dengan pemberhentian.
Komisioner KPU Makassar, Endang Sari mengungkapkan pihaknya menghormati kinerja yang dilakukan Bawaslu. “Kami tentu akan menunggu hasil pemeriksaan yang sementara berjalan di Bawaslu,” jelasnya.
Di sisi lain, Endang menghimbau kepada penyelenggara Pemilu untuk menjaga netralitas dan integritasnya. Apalagi KPU merupakan lembaga yang harus terus menjaga kepercayaan publik.
“Tetap jaga integritas dan profesionalisme dalam bekerja. Jangan tergoda untuk menggadaikan kehormatan sebagai penyelenggara pemilu,” kuncinya.
(UMI)
Berita Terkait

Sulsel
Kado Akhir Tahun, KPU Sulsel Terima Dua Penghargaan dalam Rakornas di Jakarta
KPU Sulsel berhasil meraih dua penghargaan dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) yang berlangsung di Ancol, Jakarta pada Senin (30/12).
Senin, 30 Des 2024 22:24

Makassar City
KPU Makassar Sabet Penghargaan dengan Pemutakhiran Data Pemilih Pemilu 2024
KPU Makassar menyabet penghargaan sebagai penyelenggara kabupaten/kota Terbaik II Pemutakhiran Data Pemilih Pemilu Tahun 2024.
Senin, 30 Des 2024 22:07

Sulsel
Dokumentasi Pengawasan, Bawaslu Soppeng Terbitkan Buku Mengawal Demokrasi
Bawaslu Soppeng menerbitkan buku sebagai bentuk pengawasan. Karya tersebut berjudul Mengawal Demokrasi, sistem dan proses rekruitmen pengawas Pemilu Adhoc 2024.
Kamis, 19 Des 2024 13:55

Sulsel
Bawaslu Sulsel Raih Apresiasi Kehumasan Terbaik se-Indonesia
Bawaslu Sulsel mendapatkan apresiasi kehumasan terbaik se-Indonesia. Penghargaan ini diberikan atas kinerja Bawaslu Sulsel dalam mengelola informasi publik selama tahapan Pemilu dan Pemilihan Serentak 2024.
Rabu, 18 Des 2024 22:18

Sulsel
Dokumentasi Pengawasan, Bawaslu Sulsel Terbitkan Buku Pemilu Bersih Perisai Suara Rakyat
Bawaslu Sulsel telah mencapai kemajuan signifikan dengan diterbitkannya buku dengan judul "Pemilu Bersih Perisai Suara Rakyat" yang kini memiliki nomor ISBN.
Minggu, 15 Des 2024 12:45
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Ashabul Kahfi Dorong Kemnaker Jatuhkan Sanksi ke Perusahaan Tak Bayar THR
2

LAZ Hadji Kalla Salurkan 10.000 Paket Sembako Idulfitri untuk Duafa
3

Pegawai Kanwil Kemenkum Sulsel Komitmen Kerja Sesuai SOP
4

Andi Sudirman Hadiri Pencanangan Gedung SDM Muhammadiyah Sulsel
5

Darmawangsyah Muin Ajak Masyarakat Bontonompo Biasakan Hidup Bersih dan Sehat
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Ashabul Kahfi Dorong Kemnaker Jatuhkan Sanksi ke Perusahaan Tak Bayar THR
2

LAZ Hadji Kalla Salurkan 10.000 Paket Sembako Idulfitri untuk Duafa
3

Pegawai Kanwil Kemenkum Sulsel Komitmen Kerja Sesuai SOP
4

Andi Sudirman Hadiri Pencanangan Gedung SDM Muhammadiyah Sulsel
5

Darmawangsyah Muin Ajak Masyarakat Bontonompo Biasakan Hidup Bersih dan Sehat