Rahman Bando Siap Lanjutkan Estafet Pemerintahan Danny Pomanto Lewat Gerbang Makassar

Ahmad Muhaimin
Jum'at, 14 Jun 2024 12:13
Rahman Bando Siap Lanjutkan Estafet Pemerintahan Danny Pomanto Lewat Gerbang Makassar
Bakal Calon Walikota Makassar, Abd Rahman Bando. Foto: Istimewa
Comment
Share
MAKASSAR - Bakal Calon Wali Kota Makassar, Abd Rahman Bando siap melanjutkan estafet pemerintahan Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto.

Ia menilai apa yang dikerjakan oleh Danny sepuluh tahun terakhir patut diapresiasi. Makanya dibutuhkan keberlanjutan.

"Saya rasa keberlanjutan itu penting. Program pak wali itu harus dilanjutkan," katanya pada Kamis (13/06/2024).

Makanya Rahman Bando punya tagline gerakan bersama membangun (Gerbang) Kota Makassar.

"Nah, dalam Gerbang itu sudah ada makna untuk melanjutkan gagasan-gagasan dari pemerintahan sebelumnya," jelasnya.

Keinginan Rahman Bando itu memberi sinyal ia lebih condong berpaket dengan Indira Jusuf Ismail, istri Danny. Apalagi keduanya sudah beberapa kali bertemu.

"Ya bisa saja, akan tetapi hasilnya nanti akan dilihat melalui survei. Sehingga kita tunggu hasil kajiannya," ujarnya.

Mantan Calon Wakil Walikota Makassar ini menuturkan, akan melakukan simulasi survei untuk melihat peluangnya. Rahman Bando ingin melihat bagaimana hasilnya jika ia di posisi 01 dan 02, dan berpasangan dengan siapa.

"Misalnya, survei Bu Indira Yusuf Ismail jauh mengungguli saya, maka saya harus legowo sebagai 02. Saya juga akan simulasi dengan figur lain, sehingga kita punya banyak opsi untuk dipertimbangkan," tuturnya.

Mantan Birokrat senior ini sudah punya pengalaman di Pilwalkot Makassar 2020 lalu. Ia mengaku tak ingin jumawa atau over confidence. Sebab itu membuat dirinya bisa terlalu percaya diri, dan membuat lengah.
(UMI)
Berita Terkait
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
Makassar City
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
Lembaga Indikator Politik Indonesia merilis hasil surveinya untuk Pilwalkot Makassar pada Kamis, 21 November 2024. Survei ini dilaksanakan mulai 11 sampai 17 November.
Kamis, 21 Nov 2024 18:11
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
Makassar City
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
Survei terbaru LSI Denny JA menunjukkan pasangan calon (paslon) nomor urut 1, Munafri Arifudin – Aliyah Mustika Ilham (MULIA) berpotensi disalip oleh paslon nomor urut 2, Andi Seto Asapa – Rezki Mulfiati Lutfi (SEHATI), dalam pemilihan kepala daerah mendatang.
Kamis, 21 Nov 2024 16:36
Bawaslu Makassar Tekankan PTPS Awasi Potensi Manipulasi Suara saat Perhitungan
Makassar City
Bawaslu Makassar Tekankan PTPS Awasi Potensi Manipulasi Suara saat Perhitungan
Koordinator Divisi SDMO Bawaslu Makassar, Ahmad Ahsanul Fadhil menekankan pentingnya Pengawas TPS untuk mengembangkan pola pikir yang cermat dan kritis. Hal ini disampaikan pada acara Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengawas TPS se-Kota Makassar jelang pencoblosan.
Rabu, 20 Nov 2024 22:23
Kampanye Akbar, Munafri Sampaikan Pesan Damai MULIA-kan Kota & Warga Makassar
Makassar City
Kampanye Akbar, Munafri Sampaikan Pesan Damai MULIA-kan Kota & Warga Makassar
Puluhan Ribu warga se-Kota Makassar, memadati area Kampanye Akbar Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin-Aliyah Mustika Ilham (MULIA) di Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) CPI Makassar, Rabu (20/11/2024).
Rabu, 20 Nov 2024 21:59
Di Kampanye Akbar MULIA, Sekjend Perindo AYP Ajak Pilih Munafri-Aliyah Pimpin Makassar
Makassar City
Di Kampanye Akbar MULIA, Sekjend Perindo AYP Ajak Pilih Munafri-Aliyah Pimpin Makassar
Sekjend DPP Perindo, Andi Yuslim Patawari (AYP) mengkampanyekan Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin dan Aliyah Mustika Ilham (MULIA) pada Kampanye Akbar di MNEK CPI Makassar pada Rabu (20/11/2024) sore.
Rabu, 20 Nov 2024 20:23
Berita Terbaru