Pj Gubernur Sulsel: Fasilitas Rumah Sakit Kemenkes Makassar Lengkap dan Modern
Tim Sindomakassar
Sabtu, 07 Sep 2024 11:29
Presiden Joko Widodo meresmikan Gedung Rumah Sakit Kemenkes Makassar, Jumat, 6 September 2024. Hal ini sebagai bagian dari upaya pemerintah dalam meningkatkan pelayanan kesehatan modern di Indonesia.
MAKASSAR - Presiden Joko Widodo meresmikan Gedung Rumah Sakit Kemenkes Makassar, Jumat, 6 September 2024. Hal ini sebagai bagian dari upaya pemerintah dalam meningkatkan pelayanan kesehatan modern di Indonesia, khususnya di Kawasan Indonesia Tengah dan Timur.
Dalam acara peresmian yang berlangsung di Kawasan Center Point of Indonesia, Presiden Jokowi menekankan pentingnya pembangunan fasilitas kesehatan yang memadai untuk masyarakat. Gedung rumah sakit yang terdiri dari empat tower, 12 lantai, dan 920 tempat tidur ini menjadi salah satu rumah sakit terbesar milik Kemenkes, dengan fasilitas yang bersih dan modern.
Dalam sambutannya, Presiden Jokowi juga menyoroti pentingnya mengurangi pengeluaran devisa negara akibat warga yang berobat ke luar negeri, dengan membangun rumah sakit sesuai standar internasional di dalam negeri.
Diresmikannya RS Vertikal Makassar ini disambut dengan apresiasi dari Penjabat Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh.
"Mengucapkan terima kasih kepada Bapak Presiden, Bapak Menteri Kesehatan dan Pemerintah Pusat pada umumnya atas dibangunnya Rumah Sakit Vertikal Kementerian Kesehatan di Makassar ini," kata Prof Zudan.
Sementara, Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin menyampaikan, rumah sakit yang diresmikan Presiden Jokowi ini merupakan super hub untuk penyakit kanker, stroke, dam jantung. Rumah sakit ini untuk menampung pasien-pasien dari daerah Maluku, Papua dan Kalimantan.
Harapannya, pasien dari tiga pulau besar lainnya tersebut, yang membutuhkan perawatan dan peralatan lebih canggih, serta dokter spesialis berkualitas dan terlatih, dapat dilakukan di rumah sakit ini, sehingga tidak perlu lagi didorong ke Jawa ataupun ke Jakarta.
Rumah Sakit ini dikerjakan sejak tahun 2022 dengan anggaran pemerintah. "Mohon doa restunya, semoga fasilitas ini bisa mendekatkan layanan masyarakat. Khususnya di Makassar, Sulawesi Selatan," pungkasnya.
Dalam acara peresmian yang berlangsung di Kawasan Center Point of Indonesia, Presiden Jokowi menekankan pentingnya pembangunan fasilitas kesehatan yang memadai untuk masyarakat. Gedung rumah sakit yang terdiri dari empat tower, 12 lantai, dan 920 tempat tidur ini menjadi salah satu rumah sakit terbesar milik Kemenkes, dengan fasilitas yang bersih dan modern.
Dalam sambutannya, Presiden Jokowi juga menyoroti pentingnya mengurangi pengeluaran devisa negara akibat warga yang berobat ke luar negeri, dengan membangun rumah sakit sesuai standar internasional di dalam negeri.
Diresmikannya RS Vertikal Makassar ini disambut dengan apresiasi dari Penjabat Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh.
"Mengucapkan terima kasih kepada Bapak Presiden, Bapak Menteri Kesehatan dan Pemerintah Pusat pada umumnya atas dibangunnya Rumah Sakit Vertikal Kementerian Kesehatan di Makassar ini," kata Prof Zudan.
Sementara, Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin menyampaikan, rumah sakit yang diresmikan Presiden Jokowi ini merupakan super hub untuk penyakit kanker, stroke, dam jantung. Rumah sakit ini untuk menampung pasien-pasien dari daerah Maluku, Papua dan Kalimantan.
Harapannya, pasien dari tiga pulau besar lainnya tersebut, yang membutuhkan perawatan dan peralatan lebih canggih, serta dokter spesialis berkualitas dan terlatih, dapat dilakukan di rumah sakit ini, sehingga tidak perlu lagi didorong ke Jawa ataupun ke Jakarta.
Rumah Sakit ini dikerjakan sejak tahun 2022 dengan anggaran pemerintah. "Mohon doa restunya, semoga fasilitas ini bisa mendekatkan layanan masyarakat. Khususnya di Makassar, Sulawesi Selatan," pungkasnya.
(GUS)
Berita Terkait
News
Pemprov Sulsel Raih Indeks Pembangunan Statistik Kategori Baik Tahun 2024
Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), telah menerima hasil Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPPS) Tahun 2024 dari Badan Pusat Statistik (BPS). Dalam hasil EPPS ini, Sulsel berhasil meraih predikat baik
Rabu, 02 Okt 2024 18:18
Ekbis
Bank Indonesia Dorong Penguatan Sulsel jadi Pusat Ekonomi Syariah
Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Sulsel, Rizki Ernadi Wimanda, mengajak semua pihak menggaungkan ekonomi dan keuangan syariah di Indonesia, terkhusus di Sulsel.
Selasa, 01 Okt 2024 15:16
News
Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Siap Sukseskan Festival Taka Bonerate 2024
Pelaksanaan Festival Taka Bonerate dan Dive Camp 2024 yang akan digelar 6 -12 Oktober 2024 mendapatkan dukungan dari berbagai pihak, termasuk dari Penjabat Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh.
Sabtu, 28 Sep 2024 16:55
News
Program Bus Trans Sulsel Keterisian Kursi Capai 100 Persen
DAMRI bekerja sama dengan Pemprov Sulsel meluncurkan program Bus Trans Sulsel, yang menghubungkan berbagai kota dan kabupaten di Sulsel, termasuk Kabupaten Kepulauan Selayar yang berada di sudut paling selatan.
Sabtu, 28 Sep 2024 16:23
Sulsel
Prof Zudan Ajak Lintas Stakeholder Kembangkan Potensi Garam di Sulsel
Penjabat Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh, menyebut kebutuhan industri akan garam cukup besar. Karena itu, ia mengajak lintas stakeholder untuk mengembangkan potensi garam di Sulsel.
Kamis, 26 Sep 2024 18:37
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Tim Uji-Sah Laporkan Ilham-Kanita, Kades Hingga Kepsek ke Bawaslu Bantaeng
2
Ketua PPP Bantaeng Angkat Bicara Terkait Kisruh Penunjukan Tenaga Ahli Fraksi
3
Penggerak Srikandi Adnan Purichta Dukung Penuh Husniah - Darmawangsyah di Pilkada
4
Tokoh Masyarakat Kenang Perjuangan Ilham Azikin untuk Petani Banyorang
5
Anti Mager di Torut Sulsel, Lintasi Jalan yang Dibangun Era Cagub 02 Andi Sudirman
6
Lewat Panggung MULIA Inspiring Talk, Appi Harap Sebagai Wadah Kreatif Bagi Anak Muda
7
Relawan Anak Pulau Bergerak Siap Menangkan Appi-Aliyah di Pilwalkot Makassar 2024