Pelindo Regional 4 Rayakan Hari Bela Negara dengan Semangat Kebangsaan
Kamis, 19 Des 2024 12:30
Pelindo Regional 4 menggelar upacara untuk memperingati Hari Bela Negara ke-76 di lingkungan Kantor Pelindo Regional 4, Makassar, pada Kamis (19/12/2024). Foto/Dok Pelindo
MAKASSAR - PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4 menggelar upacara untuk memperingati Hari Bela Negara ke-76 di lingkungan Kantor Pelindo Regional 4, Makassar, pada Kamis (19/12/2024).
Mengusung tema “Gelorakan Bela Negara untuk Indonesia Maju”, upacara berlangsung khidmat dan penuh semangat kebangsaan, dihadiri oleh pejabat struktural serta pegawai Pelindo Group wilayah Makassar.
Karena cuaca yang tidak mendukung, upacara dilaksanakan di Ruang Rapat Akhlak Lantai 7 Kantor Pelindo Regional 4 dan dipimpin langsung oleh Executive Director 4 Pelindo Regional 4, Abdul Azis, selaku pembina upupacara
Upacara dimulai dengan pembukaan, diikuti dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya, Mars Bela Negara, Mengheningkan Cipta, Pembacaan Ikrar Bela Negara, serta amanat Presiden RI yang disampaikan melalui pembacaan teks "Hari Bela Negara". Acara ditutup dengan pembacaan doa dan foto bersama seluruh peserta.
Dalam amanat resmi Presiden Republik Indonesia, disebutkan pentingnya gotong royong dan kontribusi aktif seluruh elemen masyarakat dalam menjaga kedaulatan dan kemajuan bangsa. Amanat ini mengingatkan seluruh peserta akan peran penting mereka dalam membangun Indonesia yang lebih maju.
Pelindo Regional 4 juga menegaskan komitmennya mendukung nilai-nilai Bela Negara sebagai bagian dari tanggung jawab perusahaan. Abdul Azis menyampaikan Semangat Bela Negara harus terus digelorakan di setiap lini kehidupan.
"Kami percaya bahwa melalui kontribusi nyata dan kolaborasi, Pelindo Regional 4 dapat menjadi motor penggerak kemajuan bangsa di sektor logistik dan pelabuhan," kata dia.
Peringatan Hari Bela Negara ke-76 ini menjadi momentum penting bagi keluarga besar Pelindo untuk memperkuat komitmen mereka dalam melayani bangsa dan negara. Pelindo optimistis dapat memberikan kontribusi lebih besar untuk pembangunan nasional menuju Indonesia maju.
Mengusung tema “Gelorakan Bela Negara untuk Indonesia Maju”, upacara berlangsung khidmat dan penuh semangat kebangsaan, dihadiri oleh pejabat struktural serta pegawai Pelindo Group wilayah Makassar.
Karena cuaca yang tidak mendukung, upacara dilaksanakan di Ruang Rapat Akhlak Lantai 7 Kantor Pelindo Regional 4 dan dipimpin langsung oleh Executive Director 4 Pelindo Regional 4, Abdul Azis, selaku pembina upupacara
Upacara dimulai dengan pembukaan, diikuti dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya, Mars Bela Negara, Mengheningkan Cipta, Pembacaan Ikrar Bela Negara, serta amanat Presiden RI yang disampaikan melalui pembacaan teks "Hari Bela Negara". Acara ditutup dengan pembacaan doa dan foto bersama seluruh peserta.
Dalam amanat resmi Presiden Republik Indonesia, disebutkan pentingnya gotong royong dan kontribusi aktif seluruh elemen masyarakat dalam menjaga kedaulatan dan kemajuan bangsa. Amanat ini mengingatkan seluruh peserta akan peran penting mereka dalam membangun Indonesia yang lebih maju.
Pelindo Regional 4 juga menegaskan komitmennya mendukung nilai-nilai Bela Negara sebagai bagian dari tanggung jawab perusahaan. Abdul Azis menyampaikan Semangat Bela Negara harus terus digelorakan di setiap lini kehidupan.
"Kami percaya bahwa melalui kontribusi nyata dan kolaborasi, Pelindo Regional 4 dapat menjadi motor penggerak kemajuan bangsa di sektor logistik dan pelabuhan," kata dia.
Peringatan Hari Bela Negara ke-76 ini menjadi momentum penting bagi keluarga besar Pelindo untuk memperkuat komitmen mereka dalam melayani bangsa dan negara. Pelindo optimistis dapat memberikan kontribusi lebih besar untuk pembangunan nasional menuju Indonesia maju.
(TRI)
Berita Terkait
Ekbis
Pelindo Gelar Edukasi Pengelolaan Keuangan dan Pengenalan Dana Pensiun
PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo menggelar kegiatan Edukasi Pengelolaan Keuangan dan Pengenalan Dana Pensiun (Dapen) Pelindo Purnakarya, sebagai bagian dari komitmen perusahaan dalam meningkatkan literasi keuangan serta kesiapan masa depan para pekerja.
Selasa, 27 Jan 2026 17:02
Ekbis
Tingkatkan Kualitas SDM, Pelindo Regional 4 Gelar Pelatihan Business Presentation Skill
PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4 terus berupaya meningkatkan kualitas dan daya saing sumber daya manusia (SDM) melalui berbagai program pengembangan kompetensi
Senin, 26 Jan 2026 14:56
Ekbis
Wujud Kepedulian Sosial di Bulan K3, Pelindo Group Wilayah Makassar Gelar Donor Darah
Dalam rangka Peringatan Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Tahun 2026, PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo Group Wilayah Kerja Makassar menggelar kegiatan donor darah
Jum'at, 23 Jan 2026 11:17
Ekbis
Perluat Komitmen Layanan SDM, Pelindo Regional 4 Gelar MCU bagi Seluruh Pegawai
PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4 melaksanakan kegiatan Medical Check Up (MCU) bagi seluruh pegawai yang digelar selama dua hari, Rabu – Kamis (21–22 Januari 2026).
Rabu, 21 Jan 2026 15:32
News
Persekutuan Oikumene Pelindo Group Area Makassar Rayakan Natal 2025
Keluarga Besar Persekutuan Oikumene Pelindo Group Area Makassar, menggelar Ibadah dan Perayaan Natal Tahun 2025 pada Rabu malam (14/1/2026) yang berlangsung penuh sukacita
Kamis, 15 Jan 2026 12:22
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Wamen Kependudukan Puji Kolaborasi Pemkot Makassar di Kampung KB Manggala
2
Status Tersangka Dipersoalkan, LP2D Sebut Putri Dakka Mainkan Isu PAW DPR
3
Aryaduta Makassar Ajak Komunitas dan Tamu Hidup Sehat dengan Poundfit
4
Badan Kehormatan DPRD Makassar Tegur Legislator Terkait Video Viral
5
OJK Resmikan Learning Center, Perkuat Pengembangan SDM dan Literasi Keuangan Indonesia Timur
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Wamen Kependudukan Puji Kolaborasi Pemkot Makassar di Kampung KB Manggala
2
Status Tersangka Dipersoalkan, LP2D Sebut Putri Dakka Mainkan Isu PAW DPR
3
Aryaduta Makassar Ajak Komunitas dan Tamu Hidup Sehat dengan Poundfit
4
Badan Kehormatan DPRD Makassar Tegur Legislator Terkait Video Viral
5
OJK Resmikan Learning Center, Perkuat Pengembangan SDM dan Literasi Keuangan Indonesia Timur