Instruktur Safety Riding Honda Indonesia Siap Ukir Prestasi di Kompetisi Internasional
Selasa, 21 Jan 2025 08:20

Amizar Maas, pemenang kompetisi instruktur keselamatan berkendara Honda se-Asia Oceania kategori 150cc pada 2024, kembali bersiap untuk berkompetisi di ajang yang sama pada tahun ini. Foto/Istimewa
JAKARTA - Amizar Maas, pemenang kompetisi instruktur keselamatan berkendara Honda se-Asia Oceania kategori 150cc pada 2024, kembali bersiap untuk berkompetisi di ajang yang sama pada 23-24 Januari 2025. Kompetisi ini akan berlangsung di Honda Safety Riding Park, Bangkok, Thailand, di mana Amizar akan berlaga bersama tiga rekan lainnya dengan tekad kuat untuk mengharumkan nama Indonesia di level internasional.
Keempat instruktur tersebut mempersiapkan diri untuk bersaing di tiga kategori: 500cc, 150cc, dan Innovative Safety Concept. Latihan intensif mereka dilakukan di AHM Safety Riding Park, Deltamas, Cikarang, Jawa Barat (13-17 Januari 2025). Persiapan ini mencakup pengasahan fisik dan keterampilan berkendara dengan sepeda motor Honda yang akan digunakan dalam kompetisi.
Di kategori 500cc, Amizar Maas, yang mewakili PT Daya Adicipta Motora Jawa Barat, akan berkompetisi bersama M. Zakky Zulfiar, instruktur dari PT Astra Honda Motor (AHM). Kedua instruktur ini berlatih menggunakan CB500R untuk mengasah kemampuan mengendarai Big Bike Honda.
Di kategori 150cc, dua instruktur, Hari Setiawan dari PT Mitra Pinasthika Mulia Jawa Timur dan Dwi Oktawijaya dari AHM, berlatih menggunakan CB150R. Latihan mereka meliputi teknik pengereman, slalom, dan balancing.
Selain keterampilan berkendara, para instruktur juga diuji dalam hal pengetahuan dan kemampuan mereka dalam mengedukasi keselamatan berkendara melalui kategori Innovative Safety Concept. Di kategori ini, mereka akan memaparkan inovasi dalam kampanye keselamatan berkendara.
“Saya telah mempersiapkan diri sejak bulan September, baik fisik maupun keterampilan, untuk kompetisi ini. Saya yakin dapat tampil kompetitif, mohon doa dan dukungannya agar kami dapat kembali meraih prestasi di Thailand,” ujar Amizar.
Keempat instruktur ini bertekad untuk membawa kebanggaan bagi Indonesia dengan bersaing melawan instruktur terbaik Honda dari berbagai negara Asia, seperti Singapura, Malaysia, Thailand, Filipina, Vietnam, India, dan Taiwan.
Selain mengirimkan instruktur untuk kompetisi internasional, AHM juga terus mengedukasi masyarakat tentang keselamatan berkendara. Sepanjang 2024, sebanyak 132.900 orang telah mendapatkan pelatihan safety riding, yang didukung oleh 120 instruktur safety riding, 2.690 advisor safety riding di dealer, dan 1.577 advisor safety riding dari komunitas sepeda motor Honda di seluruh Indonesia.
Keempat instruktur tersebut mempersiapkan diri untuk bersaing di tiga kategori: 500cc, 150cc, dan Innovative Safety Concept. Latihan intensif mereka dilakukan di AHM Safety Riding Park, Deltamas, Cikarang, Jawa Barat (13-17 Januari 2025). Persiapan ini mencakup pengasahan fisik dan keterampilan berkendara dengan sepeda motor Honda yang akan digunakan dalam kompetisi.
Di kategori 500cc, Amizar Maas, yang mewakili PT Daya Adicipta Motora Jawa Barat, akan berkompetisi bersama M. Zakky Zulfiar, instruktur dari PT Astra Honda Motor (AHM). Kedua instruktur ini berlatih menggunakan CB500R untuk mengasah kemampuan mengendarai Big Bike Honda.
Di kategori 150cc, dua instruktur, Hari Setiawan dari PT Mitra Pinasthika Mulia Jawa Timur dan Dwi Oktawijaya dari AHM, berlatih menggunakan CB150R. Latihan mereka meliputi teknik pengereman, slalom, dan balancing.
Selain keterampilan berkendara, para instruktur juga diuji dalam hal pengetahuan dan kemampuan mereka dalam mengedukasi keselamatan berkendara melalui kategori Innovative Safety Concept. Di kategori ini, mereka akan memaparkan inovasi dalam kampanye keselamatan berkendara.
“Saya telah mempersiapkan diri sejak bulan September, baik fisik maupun keterampilan, untuk kompetisi ini. Saya yakin dapat tampil kompetitif, mohon doa dan dukungannya agar kami dapat kembali meraih prestasi di Thailand,” ujar Amizar.
Keempat instruktur ini bertekad untuk membawa kebanggaan bagi Indonesia dengan bersaing melawan instruktur terbaik Honda dari berbagai negara Asia, seperti Singapura, Malaysia, Thailand, Filipina, Vietnam, India, dan Taiwan.
Selain mengirimkan instruktur untuk kompetisi internasional, AHM juga terus mengedukasi masyarakat tentang keselamatan berkendara. Sepanjang 2024, sebanyak 132.900 orang telah mendapatkan pelatihan safety riding, yang didukung oleh 120 instruktur safety riding, 2.690 advisor safety riding di dealer, dan 1.577 advisor safety riding dari komunitas sepeda motor Honda di seluruh Indonesia.
(TRI)
Berita Terkait

Lifestyle
New CB150 Verza Tampil Lebih Macho dengan Warna Baru
PT Astra Honda Motor (AHM) kembali menyegarkan tampilan sepeda motor naked sport andalannya, New CB150 Verza, yang kini tampil lebih macho dan tangguh.
Kamis, 17 Apr 2025 14:27

Sports
Astra Motor Racing Team Dominasi Ajang MRS 2025, Andi Gilang Raih Double Podium
Andi Gilang, pembalap binaan ART Yogyakarta di bawah naungan Astra Motor Yogyakarta, berhasil meraih double podium pada race 1 pada hari Sabtu dan posisi kedua pada superpole di hari Minggu.
Kamis, 17 Apr 2025 13:54

Sports
Pembalap Muda Binaan Astra Honda Tampil Impresif di ATC Qatar
Pembalap muda binaan PT Astra Honda Motor (AHM) tampil impresif pada gelaran Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) 2025 seri Qatar. Bahkan, sempat berebut top 3.
Rabu, 16 Apr 2025 16:18

Sports
Pembalap Astra Honda Kuasai Seri Perdana Mandalika Racing Series 2025
Performa gemilang kembali ditunjukkan oleh para pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT) dalam gelaran seri perdana Mandalika Racing Series (MRS) 2025.
Rabu, 16 Apr 2025 10:56

Sports
Bukti Ketangguhan CRF! Arsenio Raih Podium di Kejurnas Motocross 2025
Pembalap muda Astra Honda Racing Team (AHRT), Arsenio Al Ghifari, meraih posisi ketiga (P3) di Race 1 kelas MX2 pada seri perdana Kejurnas Motocross 2025.
Rabu, 16 Apr 2025 08:40
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

SPJM Gelar Pelatihan Barista di Gowa: Dukung Geliat UMKM, Pacu Ekonomi Daerah
2

PT Vale IGP Morowali Beroperasi: Perkuat Hilirisasi & Pasokan Nikel Bersih Dunia
3

Wagub Sulsel Apresiasi Komitmen Keberlanjutan PT Vale di Sorowako
4

Dukung Pengembangan Olahraga, SPJM Ramaikan Makassar 3x3 Basketball Champion
5

Gubernur Sulsel Dampingi KASAL Panen Rumput Laut di Takalar
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

SPJM Gelar Pelatihan Barista di Gowa: Dukung Geliat UMKM, Pacu Ekonomi Daerah
2

PT Vale IGP Morowali Beroperasi: Perkuat Hilirisasi & Pasokan Nikel Bersih Dunia
3

Wagub Sulsel Apresiasi Komitmen Keberlanjutan PT Vale di Sorowako
4

Dukung Pengembangan Olahraga, SPJM Ramaikan Makassar 3x3 Basketball Champion
5

Gubernur Sulsel Dampingi KASAL Panen Rumput Laut di Takalar