Pelindo Tegaskan Kesetaraan Bagi Pekerja Perempuan
Jum'at, 25 Apr 2025 14:21
Suasana peringatan Hari Kartini bertema “History and Heritage: Celebrating Women in Leading Change”. Foto/Istimewa
MAKASSAR - Pelindo menegaskan komitmennya dalam menyediakan kesempatan yang setara bagi perempuan untuk menduduki posisi strategis di perusahaan, sejajar dengan rekan laki-laki. Hal ini ditegaskan oleh Direktur SDM dan Umum Pelindo, Ihsanudin Usman, dalam peringatan Hari Kartini bertema “History and Heritage: Celebrating Women in Leading Change”.
“Pasca merger, kuota untuk pekerja perempuan setara dengan pekerja laki-laki dan selalu terpenuhi di Pelindo, bahkan di atas dari target. Sekarang, sudah ada beberapa General Manager (GM) perempuan. Pelindo juga punya Dirut perempuan dan Direktur Subholding perempuan,” kata Ihsanuddin saat memberikan sambutan di Kantor Pelindo, Makassar (Rabu, 23 April 2025).
Tahun ini, peringatan Hari Kartini terasa istimewa karena bertepatan dengan HUT ke-3 Mutiara Pelindo, komunitas perempuan berkarya di Pelindo. Acara ini dihadiri oleh Ketua Umum Badan Pengurus Pusat Persatuan Istri Pegawai (BPP PIP) Pelindo Astri Arif Suhartono, Ketua Mutiara Pelindo 2024–2026 Ruri Indrasari Rachmaputri, pejabat serta pekerja perempuan Pelindo Group wilayah kerja Makassar, dan pegawai dari seluruh Indonesia secara hybrid.
Ihsanuddin menyampaikan bahwa manajemen mendukung penuh inisiatif pekerja perempuan, khususnya kolaborasi antara PIP dan Mutiara Pelindo.
“Mudah-mudahan kegiatan ini terus bisa dilakukan sehingga muncul soliditas di antara kita semua. Karena sekarang adalah saat yang penting bagi Pelindo untuk melakukan kekompakan yang luar biasa dalam menyelesaikan berbagai tantangan,” ujarnya.
Ia juga menyampaikan apresiasi kepada para pekerja perempuan dan para istri pendamping pekerja. “Kita menjalankan perusahaan ini dengan penuh keterbukaan. Kita harus bangun suasana kerja yang kondusif, penuh semangat dan positif sebagai pengabdian kita kepada perusahaan, bangsa, dan agama, mudah-mudahan Allah SWT memberkahi langkah kita, meridhoi apa yang kita kerjakan dan menjadikan ini sebagai amal ibadah kita semua,” tutur Ihsanuddin.
Senada dengan itu, Astri Arif Suhartono juga menyoroti pentingnya kekompakan. “Sebagaimana arahan Pembina Utama Mutiara Pelindo, Bapak Arif Suhartono, mari kita bangun kekompakan. Karena kompak saja belum tentu lancar dan sukses apalagi jika kita tidak kompak,” kata Astri.
Ia menambahkan bahwa organisasi perempuan di Pelindo – baik pekerja perempuan maupun istri karyawan – perlu saling berkolaborasi dalam membangun kapasitas dan beradaptasi dengan tantangan.
“PIP mendukung kegiatan kolaborasi agar potensi dan kapasitas perempuan sebagai agen pembaharuan dapat terwujud dan memberikan karya-karya nyata, khususnya di lingkungan Pelindo,” lanjutnya.
Dukung Peningkatan Peran Perempuan
Ketua Mutiara Pelindo 2024–2026, Ruri Indrasari Rachmaputri, mengingatkan kembali akan pentingnya semangat perjuangan Kartini yang terus relevan hingga kini.
“Kita tidak hanya menghormati sejarah perjuangan perempuan Indonesia yang diawali oleh Ibu Kartini, tetapi juga merayakan warisan kebudayaan dan kontribusi perempuan dalam membawa perubahan,” ujarnya.
Mutiara Pelindo berkomitmen mendukung peningkatan peran perempuan, khususnya dalam lingkungan kerja Pelindo Group. “Kepada para pemimpin dan rekan pekerja laki-laki, kami mengajak untuk terus dapat mendukung penciptaan lingkungan kerja yang inklusif untuk memberikan kesempatan yang setara bagi semuanya,” pungkas Ruri.
Acara peringatan juga diramaikan dengan kompetisi “Kartini Kebaya”, pembacaan puisi, serta seminar bertajuk “Kartini Inspiratif: Kemandirian Finansial, Kreativitas, dan Kontribusi Sosial”. Seminar menghadirkan dua pembicara: Lecture, Researcher & Sustainable Entrepreneurship Enthusiast M. Ahmi Husein, dan Ketua Srikandi PLN Bangka Belitung 2023–2024, Yuli Ashaniaisji Ramadan.
“Pasca merger, kuota untuk pekerja perempuan setara dengan pekerja laki-laki dan selalu terpenuhi di Pelindo, bahkan di atas dari target. Sekarang, sudah ada beberapa General Manager (GM) perempuan. Pelindo juga punya Dirut perempuan dan Direktur Subholding perempuan,” kata Ihsanuddin saat memberikan sambutan di Kantor Pelindo, Makassar (Rabu, 23 April 2025).
Tahun ini, peringatan Hari Kartini terasa istimewa karena bertepatan dengan HUT ke-3 Mutiara Pelindo, komunitas perempuan berkarya di Pelindo. Acara ini dihadiri oleh Ketua Umum Badan Pengurus Pusat Persatuan Istri Pegawai (BPP PIP) Pelindo Astri Arif Suhartono, Ketua Mutiara Pelindo 2024–2026 Ruri Indrasari Rachmaputri, pejabat serta pekerja perempuan Pelindo Group wilayah kerja Makassar, dan pegawai dari seluruh Indonesia secara hybrid.
Ihsanuddin menyampaikan bahwa manajemen mendukung penuh inisiatif pekerja perempuan, khususnya kolaborasi antara PIP dan Mutiara Pelindo.
“Mudah-mudahan kegiatan ini terus bisa dilakukan sehingga muncul soliditas di antara kita semua. Karena sekarang adalah saat yang penting bagi Pelindo untuk melakukan kekompakan yang luar biasa dalam menyelesaikan berbagai tantangan,” ujarnya.
Ia juga menyampaikan apresiasi kepada para pekerja perempuan dan para istri pendamping pekerja. “Kita menjalankan perusahaan ini dengan penuh keterbukaan. Kita harus bangun suasana kerja yang kondusif, penuh semangat dan positif sebagai pengabdian kita kepada perusahaan, bangsa, dan agama, mudah-mudahan Allah SWT memberkahi langkah kita, meridhoi apa yang kita kerjakan dan menjadikan ini sebagai amal ibadah kita semua,” tutur Ihsanuddin.
Senada dengan itu, Astri Arif Suhartono juga menyoroti pentingnya kekompakan. “Sebagaimana arahan Pembina Utama Mutiara Pelindo, Bapak Arif Suhartono, mari kita bangun kekompakan. Karena kompak saja belum tentu lancar dan sukses apalagi jika kita tidak kompak,” kata Astri.
Ia menambahkan bahwa organisasi perempuan di Pelindo – baik pekerja perempuan maupun istri karyawan – perlu saling berkolaborasi dalam membangun kapasitas dan beradaptasi dengan tantangan.
“PIP mendukung kegiatan kolaborasi agar potensi dan kapasitas perempuan sebagai agen pembaharuan dapat terwujud dan memberikan karya-karya nyata, khususnya di lingkungan Pelindo,” lanjutnya.
Dukung Peningkatan Peran Perempuan
Ketua Mutiara Pelindo 2024–2026, Ruri Indrasari Rachmaputri, mengingatkan kembali akan pentingnya semangat perjuangan Kartini yang terus relevan hingga kini.
“Kita tidak hanya menghormati sejarah perjuangan perempuan Indonesia yang diawali oleh Ibu Kartini, tetapi juga merayakan warisan kebudayaan dan kontribusi perempuan dalam membawa perubahan,” ujarnya.
Mutiara Pelindo berkomitmen mendukung peningkatan peran perempuan, khususnya dalam lingkungan kerja Pelindo Group. “Kepada para pemimpin dan rekan pekerja laki-laki, kami mengajak untuk terus dapat mendukung penciptaan lingkungan kerja yang inklusif untuk memberikan kesempatan yang setara bagi semuanya,” pungkas Ruri.
Acara peringatan juga diramaikan dengan kompetisi “Kartini Kebaya”, pembacaan puisi, serta seminar bertajuk “Kartini Inspiratif: Kemandirian Finansial, Kreativitas, dan Kontribusi Sosial”. Seminar menghadirkan dua pembicara: Lecture, Researcher & Sustainable Entrepreneurship Enthusiast M. Ahmi Husein, dan Ketua Srikandi PLN Bangka Belitung 2023–2024, Yuli Ashaniaisji Ramadan.
(TRI)
Berita Terkait
News
Nataru 2025/2026, Polri dan Pelindo Perkuat Sinergi Pengamanan Pelabuhan
Pelabuhan dinilai sebagai simpul transportasi strategis dengan tingkat mobilitas masyarakat yang tinggi, sehingga membutuhkan pengamanan dan koordinasi yang optimal.
Selasa, 23 Des 2025 19:26
News
Pelindo Regional 4 Teguhkan Komitmen Antikorupsi lewat FGD Hakordia 2025
Kepala Kejaksaan Tinggi Kalimantan Timur, Assoc. Prof. Supardi, menegaskan pentingnya upaya pencegahan korupsi yang dilakukan secara sistematis dan berkelanjutan.
Selasa, 16 Des 2025 15:00
News
Pelindo Pastikan 63 Terminal Penumpang Siap Sambut Nataru 2025/2026
Sebanyak 63 terminal telah dipersiapkan untuk memberikan layanan optimal bagi masyarakat selama periode Nataru, sejalan dengan semangat “Libur Nataru, Hadirkan Kebaikan Kuatkan Harapan”.
Senin, 15 Des 2025 16:13
News
Pelindo Regional 4 Siap Kawal Arus Penumpang dan Barang Selama Nataru
Kesiapan tersebut sejalan dengan tren peningkatan arus penumpang, kunjungan kapal, serta arus barang di sejumlah pelabuhan yang dikelola Pelindo Regional 4.
Sabtu, 13 Des 2025 19:04
Ekbis
Danantara Tekankan Peran Strategis Pelabuhan Jaga Arus Logistik Nataru
SVP Business 3 PT Danantara Asset Management (DAM), Desty Arlaini, menegaskan bahwa kesiapan pelabuhan menjadi faktor krusial dalam menjaga kelancaran arus logistik nasional.
Sabtu, 13 Des 2025 14:09
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Bupati Paris Yasir Kawal Langsung Pengaspalan Jalan Lingkar
2
Unggul Telak, Prof Jamaluddin Jompa Kembali Pimpin Unhas
3
Ratusan UMKM Gowa Dapat Suntikan Alat Produksi Baru
4
Gedung DPRD Makassar Segera Masuk Tahap Tender, SK Penghapusan Aset Diproses
5
Fitur Layanan Pariwisata Digital Kota Makassar Hadir di Super Apps Lontara+
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Bupati Paris Yasir Kawal Langsung Pengaspalan Jalan Lingkar
2
Unggul Telak, Prof Jamaluddin Jompa Kembali Pimpin Unhas
3
Ratusan UMKM Gowa Dapat Suntikan Alat Produksi Baru
4
Gedung DPRD Makassar Segera Masuk Tahap Tender, SK Penghapusan Aset Diproses
5
Fitur Layanan Pariwisata Digital Kota Makassar Hadir di Super Apps Lontara+