Pertamina Sulawesi Gelar Donor Darah Serentak di 21 SPBU
Rabu, 10 Des 2025 21:50
Dalam rangka memperingati HUT Pertamina ke-68, Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi menyelenggarakan aksi donor darah di 21 SPBU. Foto/Istimewa
MAKASSAR - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Pertamina ke-68, Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi menyelenggarakan aksi donor darah serentak di 21 SPBU Pertamina yang tersebar di seluruh Sulawesi. Kegiatan ini menjadi wujud nyata kepedulian sosial perusahaan sekaligus mencerminkan semangat Energizing Indonesia yang tidak hanya mengalir lewat energi, tetapi juga melalui aksi kebaikan.
Program ini terlaksana berkat kolaborasi Pertamina Patra Niaga Sulawesi bersama Hiswana Migas DPD VII Sulawesi, Palang Merah Indonesia (PMI) Sulawesi Selatan, serta sejumlah rumah sakit di wilayah tersebut. Sinergi berbagai pihak ini mempertegas pesan bahwa kepedulian merupakan energi yang perlu dibangun secara bersama.
“SPBU Pertamina bukan hanya menjadi tempat pengisian bahan bakar, tetapi juga pusat energi kemanusiaan. Melalui donor darah ini kami mengajak seluruh masyarakat, konsumen, dan mitra untuk bersama-sama membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan,” ujar Area Manager Communication, Relation, dan CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi, T. Muhammad Rum.
Sebanyak 1.022 pendonor dari berbagai latar belakang—mulai pekerja Pertamina, pengusaha SPBU, konsumen setia, hingga masyarakat umum—ditargetkan berpartisipasi. Darah yang terkumpul akan disalurkan melalui PMI untuk memenuhi kebutuhan rumah sakit di wilayah Sulawesi serta membantu korban bencana alam di Sumatera.
Langkah ini menjadi simbol solidaritas lintas daerah, bahwa energi kebaikan dari Sulawesi juga membawa harapan bagi masyarakat di wilayah lain Indonesia.
Sebagai bentuk apresiasi, Pertamina memberikan e-voucher MyPertamina kepada setiap pendonor. “Ini adalah ungkapan terima kasih kami. Setiap tetes darah yang disumbangkan adalah energi kehidupan bagi sesama,” tambahnya.
Pertamina Patra Niaga Sulawesi berharap kegiatan ini dapat menjadi tradisi sosial tahunan yang menginspirasi lebih banyak pihak untuk berbagi energi positif, memperkuat semangat gotong royong, serta mempererat hubungan antara perusahaan, konsumen, dan masyarakat.
Melalui aksi donor darah ini, Pertamina mengajak masyarakat terus menyalurkan energi kebaikan dan menjadikan Sulawesi sebagai rumah bagi gerakan kemanusiaan yang berkelanjutan.
Program ini terlaksana berkat kolaborasi Pertamina Patra Niaga Sulawesi bersama Hiswana Migas DPD VII Sulawesi, Palang Merah Indonesia (PMI) Sulawesi Selatan, serta sejumlah rumah sakit di wilayah tersebut. Sinergi berbagai pihak ini mempertegas pesan bahwa kepedulian merupakan energi yang perlu dibangun secara bersama.
“SPBU Pertamina bukan hanya menjadi tempat pengisian bahan bakar, tetapi juga pusat energi kemanusiaan. Melalui donor darah ini kami mengajak seluruh masyarakat, konsumen, dan mitra untuk bersama-sama membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan,” ujar Area Manager Communication, Relation, dan CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi, T. Muhammad Rum.
Sebanyak 1.022 pendonor dari berbagai latar belakang—mulai pekerja Pertamina, pengusaha SPBU, konsumen setia, hingga masyarakat umum—ditargetkan berpartisipasi. Darah yang terkumpul akan disalurkan melalui PMI untuk memenuhi kebutuhan rumah sakit di wilayah Sulawesi serta membantu korban bencana alam di Sumatera.
Langkah ini menjadi simbol solidaritas lintas daerah, bahwa energi kebaikan dari Sulawesi juga membawa harapan bagi masyarakat di wilayah lain Indonesia.
Sebagai bentuk apresiasi, Pertamina memberikan e-voucher MyPertamina kepada setiap pendonor. “Ini adalah ungkapan terima kasih kami. Setiap tetes darah yang disumbangkan adalah energi kehidupan bagi sesama,” tambahnya.
Pertamina Patra Niaga Sulawesi berharap kegiatan ini dapat menjadi tradisi sosial tahunan yang menginspirasi lebih banyak pihak untuk berbagi energi positif, memperkuat semangat gotong royong, serta mempererat hubungan antara perusahaan, konsumen, dan masyarakat.
Melalui aksi donor darah ini, Pertamina mengajak masyarakat terus menyalurkan energi kebaikan dan menjadikan Sulawesi sebagai rumah bagi gerakan kemanusiaan yang berkelanjutan.
(TRI)
Berita Terkait
Ekbis
Pertamina Perkuat Pasokan LPG 3 Kg, Jaga Ketersediaan di Wajo
Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi memastikan langkah penguatan pasokan LPG 3 kilogram (LPG subsidi) di Kota Sengkang, Kabupaten Wajo, terus dilakukan secara terukur
Kamis, 15 Jan 2026 16:06
News
Isi BBM Sambil Rayakan Natal, Santa Claus Sambut Pelanggan di SPBU
Perayaan Natal di SPBU Pertamina 74.951.19 Paal Dua, Kota Manado, pada Rabu (25/12/2025), berlangsung hangat dan penuh keceriaan.
Kamis, 25 Des 2025 19:29
News
Pertamina Tambah Pasokan Biosolar di Makassar Hadapi Lonjakan Akhir Tahun
Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi memastikan ketersediaan BBM jenis Biosolar di wilayah Makassar dan sekitarnya dalam kondisi aman dan mencukupi.
Selasa, 23 Des 2025 15:26
News
SPBU Nelayan Donggala, Wujud Nyata Keadilan Energi di Pesisir
Pemerintah terus berupaya menghadirkan keadilan energi sekaligus mendorong pemerataan ekonomi hingga wilayah pesisir.
Senin, 22 Des 2025 23:46
News
Pertamina Tambah Alokasi LPG 3 Kg di Sulut dan Gorontalo Jelang Nataru
Total tambahan alokasi LPG 3 kg yang disiapkan mencapai 191.837 tabung. Rinciannya, sebanyak 151.751 tabung dialokasikan untuk Sulawesi Utara dan 40.086 tabung untuk Gorontalo.
Rabu, 17 Des 2025 12:23
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Ketum Angela Dijadwalkan Lantik Hayat Gani Sebagai Ketua Perindo Sulsel
2
Politik Boleh Lupa, Tapi Kami Tidak
3
Respons Aduan Lontara+, Pemerintah Kelurahan Kapasa Tertibkan PKL
4
Imigrasi Makassar Ikuti Syukuran HBI ke-76: Momentum Perkuat Layanan dan Empati Sosial
5
Pertama di Indonesia Timur, Siloam Makassar Terapkan Teknologi Robotik Operasi Lutut
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Ketum Angela Dijadwalkan Lantik Hayat Gani Sebagai Ketua Perindo Sulsel
2
Politik Boleh Lupa, Tapi Kami Tidak
3
Respons Aduan Lontara+, Pemerintah Kelurahan Kapasa Tertibkan PKL
4
Imigrasi Makassar Ikuti Syukuran HBI ke-76: Momentum Perkuat Layanan dan Empati Sosial
5
Pertama di Indonesia Timur, Siloam Makassar Terapkan Teknologi Robotik Operasi Lutut