Hari Pertama Berkantor, Prof Zudan Canangkan Gerakan Sulsel Menanam

Tim Sindomakassar
Senin, 20 Mei 2024 16:45
Hari Pertama Berkantor, Prof Zudan Canangkan Gerakan Sulsel Menanam
Penjabat Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh langsung melaunching Gerakan Sulsel Menanam, Senin, (20/05/2024). Foto: Istimewa
Comment
Share
MAKASSAR - Usai memimpin upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional di Kantor Gubernur Sulsel pada hari pertama berkantor sebagai Penjabat Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh langsung melaunching Gerakan Sulsel Menanam, Senin, (20/05/2024). Jenis pohon yang ditanam antara lain ketapang kencana, gelodokan dan bitti.

Prof Zudan menyampaikan arah pembangunan Sulsel menerapkan kebijakan ekonomi hijau dan ekonomi biru. Salah satu prasyaratnya adalah lestarinya lingkungan. Oleh karena itu, gerakan menanam pohon menjadi fokus untuk melestarikan lingkungan di Sulsel.



"Salah satu prasyaratnya adalah lestarinya lingkungan. Maka mari kita bersama-sama menuju kebangkitan kedua itu, kita lestarikan Sulawesi Selatan," kata Prof Zudan.

Jika setiap rumah tangga menanam satu pohon, dengan data kependudukan sebanyak 2,9 juta kepala keluarga, Sulsel dapat menanam 2,9 juta pohon baru. Bahkan jika hanya satu pohon per bulan, ini akan memberikan dampak positif yang luar biasa bagi wilayah tersebut.

"Bumi Sulawesi Selatan kita buat lebih hijau lagi, lebih lestari lagi. Konkritnya dengan Gerakan Sulsel Menanam," harapnya.

Untuk mengajak masyarakat berpartisipasi, diperlukan Gerakan Menanam Bersama. Semua elemen, termasuk kepala OPD, ASN, guru, imam masjid, pendakwah, dan pembawa risalah, harus berperan dalam menyampaikan pesan ini. Mulai dari sekolah-sekolah hingga kantor pemerintah. Termasuk Pemprov juga akan melakukan pembagian bibit pohon.



"Satu rumah tangga satu pohon, yang tidak punya tanah bisa menanam di pot, prinsipnya tanami Sulsel, satu rumah satu pohon, satu bulan satu pohon. Ini luar biasa," katanya.

Semangat kebangkitan kedua ini merupakan bagian dari perjalanan menuju Indonesia Emas.
(GUS)
Berita Terkait
Evaluasi, Kinerja Prof Zudan di Provinsi Sulsel Dinilai Baik
News
Evaluasi, Kinerja Prof Zudan di Provinsi Sulsel Dinilai Baik
Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Arif Fakrulloh mengikuti evaluasi kinerja (Evkin) per triwulan sebagai penjabat gubernur di Sulsel, Kamis, (21/11/2024), di gedung Irjen Kemendagri di Jakarta. Dalam evaluasi tersebut kinerjanya dinilai baik.
Jum'at, 22 Nov 2024 09:49
Demo di Kantor Gubernur, Aliansi Penyelamat Demokrasi Tuntut Perpanjang Cuti Walikota Makassar
Sulsel
Demo di Kantor Gubernur, Aliansi Penyelamat Demokrasi Tuntut Perpanjang Cuti Walikota Makassar
Ratusan massa mengatas namakan Aliansi Penyelamat Demokrasi melakukan aksi unjuk rasa di Kantor Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan, Makassar pada Kami (21/11/24)
Kamis, 21 Nov 2024 17:07
ASN Pemprov Sulsel Ikrar Bersama dan Tanda Tangani Pakta Integritas Netralitas
News
ASN Pemprov Sulsel Ikrar Bersama dan Tanda Tangani Pakta Integritas Netralitas
mendatang, Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Arif Fakrulloh meminta kepada seluruh ASN dan non ASN lingkup Pemprov Sulsel untuk melakukan ikrar bersama an melakukan tanda tangan pakta integritas netralitas ASN.
Selasa, 19 Nov 2024 12:30
Pastikan Stok Pangan dan Harga di Provinsi Sulsel Stabil
News
Pastikan Stok Pangan dan Harga di Provinsi Sulsel Stabil
Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) berupaya terus memastikan pasokan pangan dan harga stabil di tengah masyarakat, hingga hingga akhir tahun nantinya
Selasa, 19 Nov 2024 10:39
Prof Zudan Apresiasi Pertumbuhan Ekonomi dan Pariwisata Kabupaten Gowa
News
Prof Zudan Apresiasi Pertumbuhan Ekonomi dan Pariwisata Kabupaten Gowa
Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Prof Zudan Arif Fakrulloh bersama Wakil Menteri (Wamen) Perlindungan Pekerja Migran Indonesia Dzulfikar Ahmad Tawalla, menghadiri Puncak Peringatan Hari Jadi Gowa ke-704 Tahun 2024
Senin, 18 Nov 2024 11:30
Berita Terbaru